TUTUP

7 Karakter Film Marvel yang Mungkin Bisa Membunuh Celestial 

Kekuatan tujuh karakter film Marvel ini memang ngeri

Kaum Celestial lumayan disorot di film Eternals. Di situ Celestial yang disorot adalah Arishem, yang terlihat kuat dan berbahaya.

Arishem belum mengancam Bumi di Eternals, tapi gimana jadinya kalau suatu hari nanti Celestial jadi ancaman? Siapa karakter film Marvel yang mungkin bisa membunuh Celestial?

Saat ini, kekuatan Celestial memang masih misteri, tapi sudah ada beberapa karakter yang kekuatannya terasa ngeri juga. 

Kalau kita mempertimbangkan semua karakter film Marvel yang sudah muncul, termasuk yang tampil di What If?, saya rasa ini yang bisa. 

1. Strange Supreme

Strange Supreme, yang luar biasa kuat. (Dok. Marvel Studios/What If?)

Strange Supreme adalah versi alternatif dari Doctor Strange, yang demi menyelamatkan Christine Palmer menyebabkan seluruh semestanya lenyap.

Pertama-tama, ada kemungkinan kalau episode What If? ini dibuat tanpa memikirkan soal Eternals maupun Celestial. Soalnya memang itu episodenya tayang sebelum Eternals rilis. 

Mungkin kalau Celestial dipertimbangkan, mereka akan bisa menghentikan Strange. 

Masalahnya begini: mengingat tampaknya yang tersisa dari semesta Strange Supreme hanya Strange Supreme sendiri, bisa jadi menghancurkan titik absolut di garis waktu benar-benar melenyapkan segala sesuatu selain Strange. Saya curiga, aksi Strange sudah memusnahkan Celestial juga. 

Dengan kekuatannya, saya juga curiga Strange Supreme bisa melawan dan membunuh Celestial. Minimal, dia mungkin bisa melakukan hal yang ia lakukan saat melawan Ultron: memperkuat hero lain supaya mereka punya kesempatan. 

Baca Juga: Teori: Kalau Eternals Lawan Avengers, Siapa yang Menang?

2. Kang the Conqueror

Kang the Conqueror di trailer Ant-Man and the Wasp: Quantumania. (Dok. Marvel Studio/Ant-Man and the Wasp: Quantumania)

Celestial mungkin terasa mengancam, tapi untuk saat ini, yang berpotensi jadi ancaman besar bagi semesta film Marvel adalah Kang the Conqueror dan varian-variannya.

Mengingat salah satu varian Kang the Conqueror, He Who Remains, dulu bisa memenangkan pertempuran antara varian dirinya, saya rasa Kang dengan teknologi dari masa depan bisa saja menemukan solusi untuk membunuh Celestial.

Saya juga tidak kaget kalau nantinya diungkap Kang the Conqueror mungkin sudah pernah membunuh Celestial. 

3. Alioth

Monster Alioth hampir memangsa Loki dan Sylvie. Disney+ Hotstar/Loki

Makhluk yang satu ini bisa memusnahkan apapun yang dimangsanya.

Mungkin Celestial punya cara mengatasinya jika Arishem atau yang lain mengantisipasi serangannya. Tapi saya curiga kalau Alioth muncul mendadak dan menyelimuti sebagian tubuh Celestial, mereka bisa jadi akan tetap musnah. 

Saya bahkan curiga kalau misalnya Kang harus melawan Celestial, dia bisa jadi akan memanfaatkan ini sebagai senjata. 

4. Wanda Maximoff

Wanda Maximoff di WandaVision. (Dok. Marvel Studios/WandaVision)

Saya memasukkan Wanda karena sepertinya potensi kekuatannya tak terbatas.

Illuminati dari realita lain saja sudah merasakan dahsyatnya kekuatannya. 

Wanda yang sudah sepenuhnya mengerahkan kekuatan Scarlet Witch mungkin bisa membunuh Celestial, meski dia bisa jadi masih butuh bantuan untuk melakukannya. 

5. Captain Marvel

Dok. Marvel Studios

Captain Marvel adalah hero terkuat Marvel saat ini. 

Bahkan, pertunjukan kekuatan Captain Marvel di filmnya, di Endgame, dan di beberapa episode What If? membuat saya merasa kekuatan Captain Marvel bisa jadi masih lebih besar dari Ikarisnya Eternals.

Captain Marvel pun saya rasa termasuk hero yang bisa saja membunuh Celestial. 

6. Thanos dengan Infinity Gauntlet

Poster promo Thanos untuk Infinity War. (Dok. Marvel Studios/Avengers: Infinity War)

Thanos memang sudah mati, tapi namanya tetap patut diperhitungkan. Terutama karena What If? seperti membuka kemungkinan masih ada Thanos yang hidup di realita lain. 

Kalau di komik sih, Thanos yang sudah memegang Infinity Gauntlet memang bisa mengalahkan hampir semua makhluk kosmik kuat di Marvel. Bahkan Celestial termasuk yang dia hajar di alur cerita The Infinity Gauntlet.

Thanos yang MCU ini dan Infinity Gauntlet terasa di-nerf jauh dibanding yang di komik.

Hanya saja, saya merasa Thanos dan Infinity Gauntlet berpotensi membunuh setidaknya satu Celestial, meski setelah itu Thanos bisa jadi akan melemah atau bahkan cedera permanen. 

7. Ultron versi What If?

Ultron di What If. (Dok. Marvel Studio/What If?)

Ultron yang satu ini sudah sukses menghabisi seluruh semesta.

Mungkin di semestanya tidak ada Celestial dan Eternal sih. Soalnya, aksi Ultron ini bisa jadi merusak rencana Celestial. Kalau Ultron melakukannya di dunia film utama, Celestial mungkin benar-benar akan bergerak untuk mencoba menghentikannya.

Meski begitu, saya rasa Ultron yang ini bisa saja akan membunuh Arishem atau Celestial lain yang mencoba melawannya.

Bahkan dia mungkin akan melakukan itu dengan mudah. 

Nah, menurut saya itu tujuh karakter film Marvel yang mungkin bisa membunuh Celestial.

Apakah benar? Mari kita nantikan jawabannya! Saya sih curiga nanti akan ada film Marvel atau episode What If? yang menjawab siapa yang bisa membunuh Celestial versi MCU.

Kalau menurutmu gimana? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 5 Hero Film Marvel yang Bisa Mengalahkan Ikaris Eternals Sendirian