TUTUP

Ada Hubungan Sama Endgame? Ini Informasi Post-Credits Captain Marvel!

Ada adegan mid-credits dan post-credits ya gaes! PENTING!

Captain Marvel sudah tayang hari ini di Indonesia. Biasanya pertanyaan penonton film Marvel sih: apa ada post-credits Captain Marvel?  Kalau ada, apakah beneran hanya post-credits seperti Infinity War atau ada yang di tengah credits juga seperti format biasanya? Jawabannya begini: film Captain Marvel memiliki mid credits dan post-credits. Jadi ada satu adegan ekstra di tengah-tengah credits, lalu ada lagi benar-benar di akhir. Demikianlah informasi yang tanpa spoiler. Kalau kamu masih penasaran sama post-credits Captain Marvel sih bisa kamu cek di bawah ini.

SPOILER ALERT!!!

Untuk mid-credits, kita sepertinya diperlihatkan adegan dari Avengers: Endgame. Sinyal dari pager Nick Fury ke Captain Marvel terhenti mendadak, meski pager itu katanya sudah diotak-atik hingga memiliki daya yang sangat besar. Saat Captain America dan kawan-kawan kebingungan, tiba-tiba Carol Danvers sang Captain Marvel sudah berada di antara mereka, menanyakan di mana Fury. Ini bikin hype buat Endgame nanti ya. Untuk adegan post-credits sih.... Adegan ini mungkin kerasa gak penting. Goose si kucing akhirnya memuntahkan Tesseract yang sempat ia telan. Yang bikin penasaran hanya, karena Nick Fury tidak ada di meanya, kejadian ini terjadi di masa lalu atau setelah Infinity War? Rasanya ini bisa jadi bahan diskusi nanti. Demikianlah informasi post-credits Captain Marvel beserta mid-credits. Gimana pendapatmu? Sampaikan di kolom komentar!