Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penjahat ditakdirkan kalah dan jagoannya akan menang, apakah selalu begitu? Bahkan di film MCU pun tak selalu begitu.
Ada lima momen di mana sebenarnya musuhnya justru menang, apa saja itu?
1. Loki mengelabui Thor dan menggantikan Odin - Thor: The Dark World
Di film Thor: The Dark World, rencana Loki berjalan dengan sangat mulus di mana dia memalsukan kematiannya.
Setelah itu dia menyusup ke Asgard, entah bagaimana dia berhasil mengusir Odin dan dia menyamar sebagai Odin.
Setidaknya sampai Thor: Ragnarok, Loki masih menyamar sebagai Odin di sini. Dia bahkan sempat mengubah sedikit kisah Loki saat menjadi Odin sehingga dia dipandang lain oleh penduduk Asgard.
2. Zemo berhasil memecah belah Avengers - Captain America: Civil War
Di film Captain America: Civil War, tujuan Zemo hanya satu, yaitu membalaskan dendamnya ke Avengers setelah pertarungan Sokovia membuat keluarganya terbunuh.
Karena sadar dia hanya manusia biasa, maka dia membuat rencana untuk memecah belah Avengers dari dalam.
Di akhir film, semua rencananya berhasil dan mulus, pada akhirnya Avengers terpecah, sebagian dari mereka bahkan jadi buronan.
3. Thanos yang sukses menjalankan misinya - Avengers: Infinity War
Di film Infinity War, hampir semua rencana Thanos berjalan dengan mulus tanpa terkecuali, mulai dari mendapatkan Infinity Stones sampai akhirnya menghapus setengah populasi.
Di sini Thanos masih menjadi ancaman yang sangat kuat dan mengejutkan bagi Avengers dan yang lainnya, sehingga mereka kalah.
Sebenarnya rencana Thanos benar-benar berhasil, sayangnya memang dia tidak memikirkan kemungkinan perjalanan waktu lima tahun kemudian.
4. Mysterio membongkar identitas Spider-Man dan membuat Stark Industries kesulitan - Spider-Man: Far From Home
Tujuan Mysterio adalah mengambil teknologi Stark untuk membuat versi pahlawan super Quentin Beck dan krunya sendiri yang bahkan bisa mempersulit Stark Industries.
Ini berhasil, meskipun pada akhirnya Beck mati, namun semua rencananya berjalan mulus, bahkan makin diperkeruh dengan identitas Spider-Man yang terbongkar.
Setelah insiden ini, Stark Industries juga mengalami masalah, karena itu tujuan Beck dan timnya berhasil untuk membuat perusahaan ini kesulitan.
Pada akhirnya bahkan sampai sekarang, tidak ada yang tahu kalau Beck dan kru Mysterio itu jahat, hanya Peter Parker yang tahu sendirian.
5. Gorr berhasil menghidupkan putrinya - Thor: Love and Thunder
Gorr di film punya tujuan untuk membangkitkan putrinya, namun caranya adalah dengan mengambil Stormbreaker dan menuju Eternity. Prosesnya dengan cara membunuh para Dewa sampai akhirnya dia bertemu dengan Thor.
Meskipun pada akhirnya Gorr mati, tapi semua tujuannya sudah tercapai. Dia mendapatkan Stormbreaker, dia ke Eternity, dan putrinya hidup kembali.
Nah itu dia musuh MCU yang sebenarnya menang di akhir film. Ada yang lain? Tulis di kolom komentar, ya.
Baca Juga: 9 Musuh di Film Marvel yang Nasibnya Kurang Beruntung!