Ini kemungkinan petunjuk film berikutnya versi Duniaku. Kalau versi kamu?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
MCU Fase 4 sudah benar-benar tidak akan diumumkan, berbeda seperti Fase sebelumnya. Meskipun begitu, menurut Bob Iger, sudah ada petunjuk untuk MCU Fase 4 di film Avengers: Endgame! Dalam sebuah interview, Bob Iger mengatakan bahwa sudah ada petunjuk tentang di film Avengers: Endgame, dan dia berharap para penonton sadar dengan petunjuk itu. "Jika kamu menonton Avengers: Endgame, dan kuharap kamu menontonnya, ada banyak petunjuk tentang film berikutnya di film Avengers: Endgame." ucap Bob Iger. Nah kira-kira petunjuknya apa saja, ya? Saya mencoba membuat beberapa petunjuknya, hanya sedikit sih, tapi kalau kamu menemukan petunjuk lain, boleh tuh kamu beritahu, ya. Film berikutnya adalah Spider-Man: Far From Home, dan di sana disebut-sebut tentang Multiverse atau dunia pararel. Petunjuknya kemungkinan adalah Time Travel di film Endgame. Kita tahu fakta bahwa berbeda waktu maka berbeda Universe, contohnya saat Nebula 2023 membunuh Nebula 2014, Nebula 2023 tidak mati, membuktikan beda waktu beda Universe. Kemungkinan film Black Widow nanti akan berkaitan dengan 2 hal, pertama adalah film orisinal yang mengisahkan Black Widow sebelum menjadi Avengers. Untuk yang kedua, bisa jadi setelah Endgame. Saya lebih percaya film orisinal sebelum Black Widow bergabung dengan Avengers. Kematian Black Widow bisa jadi petunjuk dari filmnya nanti. Falcon alias Sam sudah menjadi Captain America baru di akhir film Avengers: Endgame. Alasannya karena Steve sudah tua karena tak kembali ke waktu seharusnya dan memberikan perisainya untuk Sam. Di sini, kemungkinan sangat besar akan ada film Captain America versi Sam, yang mungkin juga nyambung dengan serial televisi Falcon and Winter Soldier di Disney+. Kalau yang ini sih sudah dibahas di artikel tersendiri, bisa kamu cek di bawah ini:
Nah kalau menurutmu sendiri, apa saja petunjuknya untuk MCU Fase 4? Silahkan tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.