TUTUP

Film Spider-Man No Way Home Raih 1 Miliar Dolar AS di Box Office!

Film pertama sedari tahun 2019 yang capai, lho!

Film Spider-Man No Way Home raih 1 miliar Dolar AS dalam pendapatannya secara global, lho! Penasaran dengan bagaimana pendapatan totalnya? Temukan jawabannya di sini!

1. Posisi ketiga film tercepat!

Spider-Man dan Doctor Strange di poster No Way Home. (Dok. Sony Pictures)

Film tersebut mencapai rekor pendapatan box office tersebut hanya dalam 12 hari, dan menjadi film ketiga bareng Star Wars: The Force Awakens soal menjadi film yang paling cepat dalam mencapai 1 miliar Dolar AS (14,2 triliun Rupiah)!

Rekor ini berada persis di belakang film Marvel Cinematic Universe yang lain, yakni Avengers: Infinity War tahun 2018 dan Avengers: Endgame di tahun 2019,  yang masing-masing mencapai rekor tersebut dalam waktu sebelas dan lima hari!

2. Posisi pertama di era pandemik!

marvel.com

Yang lebih luar biasa lagi, No Way Home juga menjadi film era pandemik yang mencapai 1 miliar Dolar AS. Sepanjang dua tahun belakangan belum ada film yang menyamai rekor ini!

Sebagai pembanding, film era pandemik sebelum No Way Home dengan performa box office kuat adalah James Bond: No Time To Die keluaran MGM, yang secara global memiliki pendapatan global terhitung sebesar 774 juta Dolar AS. 

Gilanya lagi, No Way Home bahkan mencapai rekor ini meski belum tayang di China!

Baca Juga: Sinopsis Film The Raid, Serbuan Polisi Berakhir Bencana!

3. Tentang No Way Home!

Film ketiga ini merupakan proyek gabungan Marvel Studios dan Sony. Menceritakan lanjutan saga Peter Parker MCU, yang baru saja merasakan efek besar kebohongan Mysterio yang mengekspos dirinya sebagai Spider-Man!

Akibat itu, ia meminta pertolongan Dr. Stephen Strange untuk menghapus memori orang-orang akan identitasnya sebagai Spider-Man. Tapi ia justru harus menghadapi penjahat-penjahat dari semesta Spider-Man lain. 

Apa pendapatmu tentang pencapaian film Spider-Man No Way Home? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: Sinopsis Film Paranormal Activity: Horor Found Footage Arwah Penasaran