6 Bentuk BoBoiBoy Fusion yang Kuat! Gabungan Dua Elemen!
Apa saja bentuk BoBoiBoy Fusion gabungan dua elemen?
BoBoiBoy dikenal sebagai pahlawan yang punya kuasa dan kekuatan dari elemen, namun bukan hanya satu elemen saja!
BoBoiBoy bisa menyatukan dua elemen menjadi bentuk Fusion dan kekuatan baru yang sangat besar!
Apa saja bentuk BoBoiBoy Fusion yang kuat? Simak berikut ini!
1. BoBoiBoy FrostFire
Menggabungkan elemen BoBoiBoy Blaze dan BoBoiBoy Es, maka terlahirlah Fusion BoBoiBoy FrostFire.
Dalam wujud ini, BoBoiBoy bisa menggunakan kekuatan api dan kekuatan esnya secara bersamaan.
Selain itu, serangan BoBoiBoy FrostFire lebih banyak di pertarungan jarak dekat seperti tinju dan tendangannya yang membara dan membeku!
Baca Juga: Apa Hubungan BoBoiBoy dengan Mechamato? Ini Penjelasannya!
2. BoBoiBoy Glacier
Dengan menggabungkan elemen BoBoiBoy Gempa dan BoBoiBoy Es, maka terciptalah Fusion BoBoiBoy Glacier.
Dalam wujud ini, BoBoiBoy punya tinju yang sangat kuat, keras, dan membeku sehingga bisa memunculkan gelombang pembeku yang kuat.
Selain itu BoBoiBoy bisa memanggil Gargantua Es dalam wujud ini.
3. BoBoiBoy Supra
Dengan menggabungkan elemen BoBoiBoy Halilintar dan BoBoiBoy Solar, maka menjadi Fusion BoBoiBoy Supra.
Yang menarik, BoBoiBoy Supra adalah salah satu bentuk Fusion BoBoiBoy terkuat, karena Halilintar dan Solar adalah dua elemen BoBoiBoy yang kuat, lalu disatukan dalam bentuk Fusion Supra.
BoBoiBoy Supra bisa menyerang dengan super cepat menggunakan pedang sabit miliknya.
4. BoBoiBoy Sori
BoBoiBoy Sori adalah gabungan dua elemen BoBoiBoy Solar dan BoBoiBoy Duri.
Karena BoBoiBoy Solar adalah kekuatan berelemen cahaya, sedangkan BoBoiBoy Duri adalah tumbuhan, maka kedua serangan itu bisa BoBoiBoy gunakan bersamaan di Fusion BoBoiBoy Sori.
5. BoBoiBoy Rumble
Salah satu bentuk Fusion terbaru, menggabungkan elemen BoBoiBoy Halilintar dan BoBoiBoy Gempa, maka Fusion BoBoiBoy Rumble muncul.
Dalam wujud ini, serangan petir dan juga palu yang bisa bergabung dengan lengan BoBoiBoy juga bisa digunakan untuk serangan kuat.
Selain itu BoBoiBoy Rumble bisa memanggil Golem seperti robot dan bergabung dengan BoBoiBoy.
6. BoBoiBoy Sopan
Fusion kali ini adalah gabungan dari BoBoiBoy Solar dan BoBoiBoy Topan, jadilah Fusion BoBoiBoy Sopan.
Uniknya memang seperti nama gabungannya, kepribadian BoBoiBoy dalam wujud ini lebih sopan dan lebih tenang.
Serangan BoBoiBoy Sopan adalah gabungan kekuatan cahaya dan angin.
Itu dia enam wujud Fusion BoBoiBoy yang gabungan dua elemen! Bagaimana menurutmu?
Baca Juga: Apa Hubungan BoBoiBoy dengan Mechamato? Ini Penjelasannya!