Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bukan Frozen Fever, tetapi Frozen 2! Yep, kali ini sudah benar-benar ofisial, sekuel Frozen akan dibuat oleh Disney!
Semenjak perilisan pertamanya, Frozen sudah banyak menyita perhatian para penikmat film keluarga. Ketika film-nya berakhir, banyak sekali penonton yang merasa kurang dan berharap bahwa animasi Disney ini akan dibuat sekuel-nya. Yah, tampaknya harapan mereka akan segera terkabul karena sekuel Frozen akan dibuat oleh Disney!Disney telah menunjuk sutradara Frozen sebelumnya, Chris Buck dan Jennifer Lee untuk mengarahkan animasi sekuel Frozen ini. Sementara itu, Peter Del Vecho akan menjabat sebagai produser. Berita bahwa sekuel Frozen akan dibuat oleh Disney di umumkan hari rabu (11 Maret 2015) kemarin oleh CEO Disney Bob Iger, Disney and Pixar Animation Studios Chief Creative Officer John Lasseter, dan pengisi suara Olaf Josh Gad saat acara meeting Disney. Lasseter berkata (via EW):
“Kita sangat menikmati proses pembuatan Frozen Fever dan juga kembali dengan dunia dan karakter-karakternya. Jennifer Lee dan Chris Buck punya ide untuk sekuel, dan kalian akan mendapatkan banyak informasi tentangnya setelah ini. Dan kita akan membawa kalian kembali ke Arendelle. Kita benar-benar bersemangat untuk melakukannya.”
Seperti pernyataan Lasseter diatas, sampai saat tulisan ini dibuat, masih belum diumumkan kapan tanggal rilis sekuel Frozen ini. Selain itu, story, karakter-karakternya dan jejeran pemainnya yang akan tampil pun belum diumumkan. Yah, kita tunggu saja kabarnya nanti.
Berita tentang sekuel Frozen akan dibuat oleh Disney ini sebenarnya bukan berita yang cukup mengejutkan, mengingat dulu Idina Menzel (penyanyi Let It Go) pernah memberikan sedikit hint bahwa Frozen 2 sedang dalam proses pembuatan.
[read_more link="http://www.duniaku.net/2014/12/03/frozen-2-kini-sedang-dalam-proses-pembuatan/" title="Frozen 2 Kini Sedang Dalam Proses Pembuatan!"]
Jika kamu tidak sabar menunggu sekuel Frozen, kamu bisa menikmati Frozen lainnya saat ini, yaitu: Frozen Fever. Animasi pendek side-story Frozen ini akan ditayangkan sebagai animasi pembuka film live-action Disney Cinderella yang kini sudah mulai tayang di bioskop-bioskop Indonesia.
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/03/12/frozen-fever-cerita-baru-karena-elsa-terserang-flu/" title="Frozen Fever, Begini Jadinya Ketika “Putri Salju” Terserang Flu"]