TUTUP

Urutan 24 Film James Bond dari Versi Connery Hingga Daniel Craig

Sejak tahun 1962 sampai 2021

Siapa yang tidak tahu dengan James Bond? Karakter ikonik asal Inggris itu menjadi salah satu mata-mata terbaik yang ada dalam film. Waralabanya sendiri sudah dimulai sejak tahun 1962 dan terus mengalami perkembangan. 

Selain itu, aktor-aktor pemeran Bond nya juga terus berganti seiring dengan berjalannya waktu. Nah, dalam artikel ini kami akan coba tampilkan urutan film James Bond yang dimulai tahun 1964 sampai 2021. Simak, ya!

1. Diadaptasi dari Buku Karya Ian Fleming

Ian Fleming (Gear Patrol/ Ian Fleming)

James Bond merupakan film adaptasi dari buku yang menceritakan tentang agen MI6 karya Ian Fleming. Kisah dalam bukunya itu terinspirasi dari masa hidup Fleming selama berada di Divisi Intelijen Angkatan Laut Inggris, khususnya saat bertugas di Perang Dunia II. Sebenarnya buku James Bond sendiri total ada 40 buku yang ditulis oleh enam penulis berbeda. Namun dilansir Screenrant, 14 buku karya Ian Fleming merupakan yang paling populer dari semua seri.

Baca Juga: Jadwal Rilis Film Mumun Diumumkan, Kapan Tayang di Bioskop?

2. Total Terdapat 24 Film dengan Aktor-aktor yang Berbeda

James Bond Cast (Entertainment Weekly/ James Bond)

Versi filmnya, sampai saat ini film James Bond sudah memiliki 24 seri yang dibintangi oleh beberapa aktor berbeda. Urutan filmnya sendiri tidak mengikuti versi bukunya karena adanya persoalan anggaran serta perizinan. Selain tidak berurutan, James Bond versi filmnya juga tidak persis sama seperti versi bukunya. Ada plot di beberapa film yang memang sama dengan versi bukunya, namun kebanyakan seringkali berbeda.

3. Penggambaran Karakter yang Berbeda

James Bond Cast (Syfy/ James Bond)

Dengan banyaknya aktor-aktor yang silih berganti memerani James Bond, berbagai filmnya pun seringkali menggambarkan sifat dan karakter yang berbeda-beda pula. Misalnya Bond versi Connery dan Moore yang digambarkan sebagai tipe pria playboy dan karismatik.  

Versi Moore juga nuansa filmnya terasa lebih ringan ketimbang versi Connery. 

Setelah Connery sempat berhenti jadi James Bond, George Lazenby pernah menjadi Bond. Dia hanya menjadi Bond di satu film: On Her Majesty’s Secret Service.

Lalu juga Bond versi Timothy Dalton. Yang ini tersaji dingin dan kadang seperti tak ada belas kasihan.  

Saat kemudian kita beralih ke Brosnan, Bond disajikan lebih mendekati sosok karismatik pemikat wanita seperti versi sebelum Dalton. 

Versi Daniel Craig dipuji oleh beberapa pihak yang paling mendekati penggambaran Ian Fleming. 

4. Urutan Film James Bond

James Bond Films (Esquire/ James Bond)

Untuk yang penasaran, urutan film James Bond berdasarkan tahun rilis adalah. 

  • Dr. No (1962) - Connery
  • From Russia with Love (1963) - Connery
  • Goldfinger (1964) - Connery
  • Thunderball (1965) - Connery
  • You Only Live Twice (1967) - Connery
  • Casino Royale (1967) - Niven
  • On Her Majesty’s Secret Service (1969) - Lazenby
  • Diamonds are Forever (1971) - Connery
  • Live and Let Die (1973) - Moore
  • The Man with the Golden Gun (1974) - Moore
  • The Spy Who Loved Me (1977) - Moore
  • Moonraker (1979) - Moore
  • For Your Eyes Only (1981) - Moore
  • Octopussy (1983) - Moore
  • Never Say Never Again (1983) - Connery
  • A View to a Kill (1985) - Moore
  • The Living Daylights (1987) - Dalton
  • License to Kill (1989) - Dalton
  • GoldenEye (1995) - Brosnan
  • Tomorrow Never Dies (1997) - Brosnan
  • The World is Not Enough (1999) - Brosnan
  • Die Another Day (2002) - Brosnan
  • Casino Royale (2006) - Craig
  • Quantum of Solace (2008) - Craig
  • Skyfall (2012) - Craig
  • Spectre (2015) - Craig
  • No Time to Die (2021) - Craig

Itulah urutan film James Bond yang dimulai dari versi Connery sampai Daniel Craig. Mana film favoritmu? Sampaikan di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Daftar 4 Perisai Captain America Versi Film Marvel