Setelah cukup lama mencari, Marvel akhirnya menjatuhkan pilihannya pada Paul Rudd sebagai pemeran Hank Pym dalam film Ant-Man.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Setelah berbulan-bulan melakukan pencarian dan menimbang-nimbang, hari ini Marvel akhirnya menjatuhkan pilihannya pada Paul Rudd sebagai pemeran Hank Pym dalam film Ant-Man. Dikatakan bahwa Paul Rudd kini tengah dalam pembicaraan serius dengan pihak studio mengenai peran tersebut. Paul Rudd merupakan salah satu dari dua kandidat utama Marvel untuk peran tersebut selain Joseph Gordon-Levitt, yang ternyata lebih memilih film adaptasi komik, Sandman. Paul Rudd sendiri dianggap lebih cocok dan lebih natural untuk membawakan peran Hank Pym/Ant-Man ini, ditambah dengan gaya komedi yang ia punya. Ant-Man merupakan film superhero pertama dalam Marvel's Phase Three, yang mengangkat kisah tentang Hank Pym, seorang ilmuwan seorang yang menciptakan sebuah zat yang memampukannya untuk mengecil seukuran semut dan bisa berkomunikasi dengan seranggga. Dijadwalkan akan rilis pada 31 Juni 2015, Ant-Man akan disutradarai oleh Edgar Wright dengan naskah yang dikerjakan Joe Cornish, yang mengadaptasi karakter komik Marvel yang diciptakan oleh Jack Kirby. Sumber: The Wrap