TUTUP

Review K-Drama Whisper Episode 11: Dengarkan Bisikan yang Semakin Kencang! – No Spoiler Inside

Bisikan yang semakin kencang! Mampukah Shin Young Ju dan Lee Dong Jun menahan serangan demi serangan?

Bisikan yang semakin kencang! Shin Young Ju berusaha untuk memberikan perlawanan setelah ditangkap pada episode selanjutnya. Mampukah Shin Young Ju dan Lee Dong Jun menahan serangan demi serangan? Baca pembahasannya di review Whisper episode 11 ini!

[duniaku_baca_juga] Whisper episode 11 pasti sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemar K-Drama. Untuk menanti 1 episode saja butuh penantian yang panjang. Pada episode yang ke-11, Whisper menyuguhkan suatu racikan cerita yang unik, menarik, dan realistis. Berikut merupakan ulasan dari Whisper episode 11. Penulis berusaha membuat review Whisper episode 11 ini bebas spoiler untuk membuat pembaca nyaman untuk membacanya.

Alur Realistis vs Idealis

[read_more id="309037"] Menurut pandangan penulis, film mempunyai 2 pilihan alur, yaitu alur yang realistis dan idealis. Alur realistis berarti membuat suatu cerita semirip-miripnya dengan kenyataan yang ada di dunia ini. Di sisi lain, alur idealis memuat suatu hal yang ideal, meski bukan fantasi. Whisper adalah salah satu K-Drama yang sangat realistis. Mulai dari fenomena kekuatan besar yang dimiliki oleh Choi Il Hwan dan Kang Yu Taek sebagai pengendali hukum dan negara, Shin Chang Ho dan Kim Sung Sik sebagai korban kekuasaan, sampai pasangan Lee Dong Jun dan Shin Young Ju yang mencari keadilan seolah berkaca dari kisah nyata. [duniaku_adsense] Episode 11 masih menekankan bahwa kekuasaan yang dibangun oleh Choi Il Hwan dan mendiang Kang Yu Taek memang tidak mudah untuk diruntuhkan. Uang dan kedudukan seolah menjadi tuan di dunia ini. Setelah jatuh terpuruk di episode 10, pasangan Shin Young Ju dan Lee Dong Jun seolah belum dapat bangkit dari keterpurukan, bahkan jatuh lebih dalam. Amunisi yang coba mereka lontarkan seolah-olah terpental dengan begitu mudahnya. Di posisi inilah, Kang Jong Il mencoba untuk memanfaatkan situasi untuk membersihkan namanya dari kasus pembunuhan Kim Sung Sik. Whisper episode 11 dikemas dengan rapih dan menguras emosi para penontonnya. Kisah ayah dan anak dari Shin Young Ju dan Shin Chang Ho menjadi sorotan utama. Sebenarnya, inti cerita Whisper dari episode 1 adalah mengenai keinginan ShIn Young Ju untuk membebaskan ayahnya. Seiring berjalannya waktu, Shin Young Ju seolah semakin terpancing untuk mendapatkan lebih dari yang dia butuhkan. Sempat mendapatkan tawaran oleh Kang Jong Il untuk membersihkan nama ayahnya, Shin Young Ju menolak karena dia berambisi untuk menangkap orang yang telah menyusahkan hidup keluarganya. Penyesalan selalu datang di akhir, mengingat kembali ucapan Shin Chang Ho pada episode yang ke-8, “Kalau tahu akan berakhir begini, aku menyesal ikut campur tangan dalam kasus Bogook Industry dan Taebaek.” Shin Young Ju harus membayar mahal keputusannya untuk tidak menerima tawaran Kang Jong Il sebelumnya. Pasangan Shin Young Ju dan Lee Dong Jun harus jatuh sampai ke dasar jurang dan berusaha bangkit dengan sisa-sisa tenaga yang dimiliki mereka. Alur yang realistis bisa disukai dan bisa tidak disukai oleh para penonton, mengingat banyak k-drama yang lebih mengungkap sisi fantasi dan ideal, terutama dalam kisah percintaan. Alur yang dijalankan oleh k-drama Whisper akan lebih disukai oleh penonton yang dewasa dalam berpikir. Alur yang realistis tidak menjamin happy ending sebagai penutup, namun mengalir bagaikan kehidupan sehari-hari. Penulis Park Kyung Soo berusaha untuk membuat Whisper serealistis mungkin.
 

Lanjutan pembahasan Whisper episode 11 bisa kamu temukan di halaman kedua!

“Whisper”, Bisikan yang Semakin Kencang

[duniaku_baca_juga] Whisper dipilih menjadi judul bukan tanpa alasan. Episode 11 ini menguak mengenai makna mendalam di balik judul Whisper. Pada episode-episode yang sebelumnya, sempat disinggung mengenai bisikan yang akan didengar oleh beberapa tokoh utama. Lee Dong Jun mengatakan, “Aku akan lebih memilih untuk mendengar bisikan.” Kali ini, ada suatu bisikan keras dari seseorang yang membuat hati Lee Dong Jun semakin teguh untuk mendapatkan keadilan. Akan tetapi, bisikan keras tersebut sekaligus memberikan kejutan besar bagi pihak Shin Young Ju dan Lee Dong Jun. Lee Dong Jun menjadi tokoh sentral dalam Whisper episode 11 ini. Emosi pribadi begitu bergejolak melihat kejadian demi kejadian yang dialami olehnya dan oleh Shin Young Ju. Penyesalan dan kesedihan harus dialaminya. Meskipun begitu, penyesalan tidak akan merubah apapun. Shin Young Ju dan Lee Dong Jun berusaha bangkit dari keterpurukan. Sebenarnya, Lee Dong Jun dapat memilih untuk hidup dengan aman, nyaman, dan sejahtera di bawah naungan sayap CEO Taebaek, Choi Il Hwan, sang penguasa itu. Posisinya sebagai menantu akan cepat atau lambat berubah menjadi suksesor dari firma hukum yang besar, Taebaek. Uang dan kedudukan akan selalu mengikutinya dimanapun dia berada. Namun demikian, Lee Dong Jun lebih memilih untuk mendengarkan bisikan-bisikan halus yang ada di telinganya. Dia memilih untuk berusaha menebus kesalahannya di masa lalu, saat menjadi hakim atas terdakwa Shin Chang Ho. Meskipun diterpa badai dan ombak, sampai episode yang ke-11 ini, Lee Dong Jun tidak sekalipun kendor dalam memperjuangkan keadilan dan kebenaran yang tak kunjung didapatkan. Kekuasaan dan uang sekali lagi menjadi penghalang paling besar bagi sang pencari keadilan untuk mendapatkan mahkotanya.

Romance

Kisah romance antara pasangan Shin Young Ju dan Lee Dong Jun menjadi satu-satunya yang tersisa setelah pasangan lain, Kang Jong Il dan Choi Su Yeon, runtuh di tengah jalan. Romance masih menjadi bumbu yang sedap bagi drama Korea, meskipun Whisper tidak mengangkat genre romance sebagai yang utama. Selain semakin solid dalam kekuatan, pasangan Shin Young Ju dan Lee Dong Jun mulai terang-terangan menunjukkan perhatian satu sama lain. Saat ditahan, Lee Dong Jun tidak segan-segan melakukan pembelaan terhadap Shin Young Ju. Apapun berusaha dilakukan untuk dapat mengeluarkan Shin Young Ju dari ruang tahanan, meskipun bayarannya sangat mahal. Setelah pada episode sebelumnya, pengorbanan demi pengorbanan sudah dilakukan Lee Dong Jun demi Shin Young Ju. [duniaku_adsense] Di sisi lain, Lee Dong Jun kehilangan setengah otaknya dalam berperang, mengingat Shin Young Ju banyak membantu Lee Dong Jun dalam mengatur strategi. Shin Young Ju dan Lee Dong Jun dapat menjadi pasangan yang serasi. Selain mempunyai wajah yang cantik dan tampan, mereka juga mempunyai kedewasaan untuk saling menjaga satu dengan yang lain. [read_more id="309029"] Whisper episode 11 ditutup dengan 1 kalimat yang menyentuh, “Maafkan aku telah membuat banyak masalah.” Suatu kalimat yang diucapkan oleh seorang yang tidak terduga membuat segalanya menjadi berubah arah. Tamparan keras bagi satu pihak, namun angin segar bagi pihak yang lainnya. Bagaikan realita, Whisper menyuguhkan suatu serial drama penuh intrik dan kejutan. Nuansa politik, kekuasaan, dan kekuatan uang sangat kental. Akankah Shin Young Ju dan Lee Dong Jun dapat memberikan perlawanan dengan sisa-sisa tenaga mereka? Ataukan mereka harus bertekuk lutut dan menyerah kalah terhadap kekuatan besar yang melawannya? Dengan kejutan besar menanti, Whisper episode 11 sangat layak berada pada urutan pertama K-Drama bulan ini. Diedit oleh Fachrul Razi