Dua nama lagi dikabarkan akan segera mencapai kata sepakat untuk menulis skrip dua film Star Wars selanjutnya. Apakah mereka berdua akan bekerja sama dengan Michael Arndt? Simak beritanya di dalam!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Disney merekrut dua penulis skrip lagi? Ya, kamu tidak salah baca. Memang sih, Disney sudah mengkonfirmasikan sebelumnya, bahwa mereka sudah mencapai kesepakatan dengan Michael Arndt untuk menulis skrip Star Wars Episode VII. Namun itu bukan berarti mereka sudah menghentikan "perburuan" untuk mencari penulis skrip baru. Kabar yang beredar, Disney juga saat ini tengah mempersiapkan dua penulis skrip baru untuk mengerjakan dua film Star Wars selanjutnya. Lawrence Kasdan[/caption] Dua nama yang dimaksud adalah Lawrence Kasdan dan Simon Kinberg. Mendengar nama Lawrence Kasdan, mungkin para penggemar Star Wars bersorak gembira, karena nama tersebut tidak asing bagi mereka. Kasdan adalah penulis skrip dua film trilogi sekuel Star Wars, Empire Strikes Back dan Return of The Jedi. Pengalaman dalam mengerjakan film Star Wars terdahulu adalah satu nilai plus bagi Kasdan untuk menggarap trilogi Star Wars baru ini, minimal Kasdan sudah tahu bagaimana caranya bekerja sama yang baik dengan George Lucas dan juga trio ikonik Star Wars (Mark Hamill, Harrison Ford dan Carrie Fisher) jika mereka bertiga benar-benar kembali akan membintangi trilogi barunya nanti. Selain dua film Star Wars tersebut, Kasdan juga pernah bekerja sama dengan George Lucas dan Steven Spielberg saat menggarap proyek Raiders of the Lost Ark. Simon Kinberg[/caption] Simon Kinberg sendiri juga merupakan salah satu penulis skrip papan atas di Hollywood, dan sudah terlibat dalam penggarapan beberapa film besar seperti X-Men: First Class dan Sherlock Holmes. Saat ini dia juga tengah mengerjakan skrip untuk sekuel dari First Class, Days of Future Past. Melihat track record Kinberg yang pernah mengerjakan First Class, besar kemungkinan Kinberg akan kembali "reuni" dengan Matthew Vaughn di salah satu film Star Wars nantinya. Seperti yang kita tahu, beberapa minggu lalu Disney juga dikabarkan tengah berbicara serius dengan Matthew Vaughn untuk menyutradari salah satu film Star Wars. Belum diketahui secara pasti, apakah Kasdan dan Kinberg ini akan diberi tugas untuk mengerjakan Episode VIII dan IX, atau spin off Star Wars yang direncanakan Disney. Seperti yang kita tahu juga, rumornya Disney sudah merencanakan bahwa Star Wars akan memiliki dua atau tiga film dalam setahun, yang mengisahkan latar belakang para karakter yang ada di dalamnya. Disney sudah hampir pasti mendapatkan tiga penulis skrip, lantas kapan Disney merekrut sutradara ya? [Sumber: Deadline]