TUTUP

Seri Avatar Nickelodeon Akan Dapat Film Animasi Baru!

Bakal nyorot Avatar baru atau Avatar yang sudah muncul ya?

Sudah lama seri Avatar Nickelodeon gak punya animasi baru. The Legend of Korra sudah berakhir sejak 2014, dan sejak saat itu kisah Aang dan Korra dilanjutkannya lewat komik-komik.

Nah, pada hari Rabu waktu Indonesia (25/2/2021), ada kabar baru kalau seri Avatar bakal dapat film animasi baru nih. 

1. DiMartino dan Konietzko akan kembali untuk memimpin divisi baru Nickelodeon, Avatar Studios

Michael DiMartino mengumumkan kalau dia dan Bryan Konietzko, duo kreator dan produser eksekutif The Legend of Aang dan The Legend of Korra, kembali ke Nickelodeon sebagai co-chief creative officer untuk Avatar Studio.

Mereka akan mengembangkan proyek animasi baru dalam semesta Avatar dan mengawasi perkembangan franchise tersebut. 

Sebelumnya, Michael DiMartino dan Bryan Konietzko seharusnya terlibat dengan seri Netflix Avatar, namun mereka keluar dari proyek tersebut.

Jadi, kejutan yang menyenangkan juga mereka akhirnya tetap terlibat dengan proyek yang berhubungan dengan seri Avatar

Baca Juga: Suki dari Seri Avatar Aang Dapat Kisah Baru Dalam Bentuk Komik!

2. Proyek pertama adalah film animasi

netflix.com/Avatar: The Last Airbender

Dilansir Entertainment Weekly, proyek pertama Avatar Studios sudah ditetapkan.

Proyek itu formatnya adalah film layar lebar dalam format animasi di dunia Avatar.

Penasaran akan seperti apa filmnya? Untuk saat ini, belum ada informasi lebih lanjut mengenai proyek baru ini. 

Namun produksi untuk filmnya direncanakan akan dimulai tahun ini. 

3. Karya-karya dari Avatar Studios diincar untuk muncul di Paramount+

seventeen.com

Dikabarkan juga kalau karya-karya dari Avatar Studio akan tampil di platform seperti Paramount+, produk video on-demand milik ViacomCBS.

Karya-karya mereka juga akan rilis di platform digital Nickelodeon, platform pihak ketiga, dan juga bioskop. 

Nah, itulah kabar seri Avatar Nickelodeon akan dapat film baru.

Apa kamu punya harapan dan keinginan tersendiri mengenai produk-produk Avatar Studios? Sampaikan di kolom komentar!

Baca Juga: 5 Persamaan Dabi My Hero Academia dan Azula dari Avatar Aang