TUTUP

Trailer Film Warcraft Akhirnya Dirilis Secara Penuh!

Setelah kemarin bikin penasaran dengan teaser, akhirnya trailer film Warcraft dirilis secara penuh!

Setelah kemarin dibikin penasaran dengan versi teasernya, akhirnya fans bisa menikmati trailer film Warcraft! Apakah hasilnya memuaskan?
[youtube_embed id="2Rxoz13Bthc"] Selain trailer, sinopsis mengenai film ini pun sudah dirilis. From Legendary Pictures and Universal Pictures comes Warcraft, an epic adventure of world-colliding conflict based on Blizzard Entertainment’s global phenomenon. The peaceful realm of Azeroth stands on the brink of war as its civilization faces a fearsome race of invaders: Orc warriors fleeing their dying home to colonize another. As a portal opens to connect the two worlds, one army faces destruction and the other faces extinction. From opposing sides, two heroes are set on a collision course that will decide the fate of their family, their people and their home. So begins a spectacular saga of power and sacrifice in which war has many faces, and everyone fights for something. [read_more id="229592"][clearboth] Seperti yang terasa dari berbagai media promosi, termasuk poster, film Warcraft tidak akan mengambil sudut pandang manusia menghadapi sekumpulan monster buas. Sesuai gamenya, kaum orc ditampilkan memiliki kebudayaan tersendiri dan alasan yang tidak menyenangkan untuk sampai di Azeroth: sesuatu telah mengusir mereka dari sana, dan mereka terpaksa menguasai dataran yang mereka temukan untuk bertahan hidup. Makhluk yang mengusir mereka tidak diperlihatkan, namun yang memainkan gamenya pasti akan langsung menduga faksi [outbound_link text="Burning Legion" link="https://static.duniaku.net/2015/11/Trailer-Film-Warcraft-Orc-Human.jpg">Bila dilihat dari trailer, satu orc, Durotan, bersedia bekerja sama dengan pihak manusia untuk memastikan keselamatan kaumnya. Namun ini bukan keputusan yang populer, mengingat di trailer pun ada orc yang menganggap Durotan malah berpaling dari kaumnya dan berpihak ke manusia. Di sisi lain, Sir Anduin Lothar dari pihak manusia bersedia memberi pihak Durotan kesempatan. Namun para kesatria manusia pun masih mencurigai kaum ini. Apakah mereka bisa bekerja sama untuk mencegah kehancuran total? Trailer film Warcraft ini menunjukkan banyak daya tarik tersendiri. Mulai dari kualitas efek dan CGI, nuansa epik dari awal sampai akhir, potensi drama yang menarik, dan tentunya gambaran akan kualitas pertempuran dan aksi yang menjanjikan. Masalah yang terasa sejauh ini, setidaknya menurut penulis, adalah terasa kurang terintegrasinya wujud para orc dan manusia, hingga adegan yang menampilkan kedua kaum secara terpisah malah terlihat seperti potongan dari dua film berbeda. Bagian para orc seperti berasal dari film CGI dan para manusia berasal dari film medieval semacam Game of Thrones. Namun mengingat para orc memang diceritakan berasal dari dunia lain, mungkin ini malah bisa membantu filmnya. Di bawah pengawasan langsung Activision Blizzard, film Warcraft tampak siap untuk menjadi film Hollywood adaptasi game terbaik. Tapi akankah hasil akhirnya juga memuaskan? Lihat dan nilai sendiri nanti, saat film ini rilis 10 Juni 2016!