Tidak hanya Donnie Yen dan Mike Tyson saja yang mencuri perhatian, salah satu poster ini juga menunjukkan penampilan Danny Chan sebagai Bruce Lee!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Ip Man 3 akan dirilis 24 Desember nanti di Hong Kong. Karena tanggal rilis yang sudah begitu dekat, promo-promo khusus untuk film laga ini pun mulai bermunculan. Salah satunya adalah poster-poster karakter Ip Man 3, yang menampilkan tokoh-tokoh penting untuk film ini!
Sebagai tokoh utama, sudah tentu Ip Man yang diperankan oleh Donnie Yen memperoleh poster karakter.
Demikian pula dengan Mike Tyson, yang akhirnya karakternya disebutkan namanya: Frank.
Dalam sinopsis-sinopsis yang beredar sejauh ini, Frank adalah seorang pengembang properti yang korup. Didukung oleh pasukan gangster, Frank berniat untuk menguasai area kota yang dihuni Ip Man. Tentunya, ini akan berujung ke konflik yang menjadi nilai jual utama Ip Man 3: duel Tyson Vs Donnie Yen.
Aktor Zhang Jin, yang sebelum ini terlibat dalam film The Grandmaster, akan memerankan karakter Sum Nung. Di trailer, Sum Nung meragukan kualitas Wing Chun yang diajarkan Ip Man dan bahkan menantangnya untuk berduel. Tapi apakah konflik itu berhubungan dengan rencana besar Frank, dan apakah nantinya Sum Nung akan membantu Ip Man atau justru menjadi musuh besarnya masih belum diketahui. Jadi, yang paling atas adalah tokoh utama, sementara dua berikutnya adalah tokoh yang di
trailer diperlihatkan akan dihadapi Ip Man di filmnya nanti. Cukup standar, dan pastinya peran mereka telah diketahui oleh fans yang sudah mengikuti perkembangan Ip Man 3 sejak pertama diumumkan. Namun yang di bawah ini bisa sangat mengejutkan:
[read_more id="233549"] Sejak awal, memang sudah diumumkan kalau Bruce Lee akan hadir di Ip Man 3. Tapi seperti yang bisa kamu baca di [outbound_link text="Cinema Blend" link="https://static.duniaku.net/2015/12/Poster-karakter-Ip-Man-3-Ma-Kin-Sang.jpg">