TUTUP

Kelompok Apa yang Bakal Jadi Korban Russo Bersaudara di Avengers 4?

Rasanya sih Avengers 4 tidak akan berakhir sepenuhnya bahagia. Bisa jadi Russo Bersaudara akan memusnahkan satu kelompok Marvel lagi untuk memastikan keselamatan semesta!

Untuk membahas kemungkinan korban Russo Bersaudara di Avengers 4, jelas penulis harus mengungkit juga kejadian di Infinity War. Jadi untuk yang belum nonton Infinity War, ulasan di bawah ini jelas mengandung spoiler.

SPOILER ALERT!!!

Sebelum Infinity War, penulis sudah membahas kalau Russo Bersaudara selalu menghancurkan kelompok ikonik Marvel di setiap film mereka.

Tidak percaya? SHIELD dan HYDRA hancur mulai dari The Winter Soldier, Avengers pecah di Civil War, sementara di Infinity War... uh... Guardians of the Galaxy, sisa pejuang Asgard, Nova Corps, dan separuh semesta lenyap.

Tidak diragukan lagi, duo sutradara ini mungkin adalah ancaman yang lebih besar bagi Marvel Cinematic Universe ketimbang Thanos.

Terus, kelompok apalagi yang akan hancur di Avengers 4?

Penulis berspekulasi kalau yang akan dihancurkan oleh Russo Bersaudara demi keselamatan semesta adalah Avengers orisinal.

Keselamatan yang Mencurigakan

Mengingat Jeremy Renner terpergok syuting Avengers 4, diasumsikan kalau seluruh Avengers orisinal selamat dari jentikkan Thanos. (Bahkan sebenarnya syuting Avengers 4 inilah alasan Renner tidak bisa ikut Mission Impossible Fallout).

Kalau kamu lupa, inilah para pahlawan di Pertempuran New York: Iron Man, Captain America, Thor, Hulk, Black Widow, Hawkeye.

Sementara para hero veteran ini selamat, yang gugur justru para hero baru.

Lalu tak bisa dilupakan kalau film Marvel yang sudah direncanakan setelah ini adalah Guardians of the Galaxy Vol. 3 (2020) dan Spider-Man: Homecoming 2 (2019). Kisah dari Doctor Strange juga belum selesai, karena post-credits film pertama menunjukkan Karl Mordo baru mulai beraksi sebagai penyihir jahat.

Semua tokoh yang masa depannya terlihat masih panjang itu justru yang musnah menjadi abu. Sementara itu, para hero lama (yang sejauh ini belum memiliki rencana film baru) justru selamat.

Penulis pun memperhitungkan kalau Avengers 4 tidak akan berakhir sepenuhnya bahagia seperti komik Infinity Gauntlet, di mana semesta dipulihkan seperti sedia kala.

Untuk mencapai akhir bahagia ini, akan ada banyak hero Avengers generasi awal yang gugur.


Siapa saja nih anggota Avengers orisinal yang bakal dibuat musnah Russo Bersaudara? Simak lanjutan pembahasan di halaman kedua!

Kemungkinan Korban

Dari semua Avengers orisinal, penulis merasa yang paling aman adalah Black Widow. Sudah mulai terdengar kabar soal film solo yang akan dibintangi tokoh ini.

Gosip terbaru sih mengatakan film solo Black Widow akan disajikan sebagai prekuel, namun penulis yakin Natasha akan bertahan dari Avengers 4 untuk membintangi lebih banyak filmnya sendiri.

Selain itu?

Chris Hemsworth, Chris Evans, dan Robert Downey Jr sudah terlibat dengan Marvel Cinematic Universe sejak Phase 1. Terutama RDJ, yang sudah jadi Iron Man sejak 2008.

Chris Evans bahkan sudah menyatakan sebelum ini kalau Avengers 4 adalah film terakhirnya sebagai Captain America.

Penulis pun yakin kalau minimal Steve Rogers akan menemui ajal di Avengers 4. Mungkin Iron Man pun demikian.

Chris Hemsworth mungkin akan kembali memerankan Thor jika diminta, terutama karena sejauh ini kebanyakan filmnya di luar Marvel Cinematic Universe tidak ada yang menonjol. Jeremy Renner sejauh ini belum menjadi sorotan utama dalam setiap film yang dia perankan. Demikian pula dengan Mark Ruffalo.

Namun tidak ada jaminan juga kalau para pahlawan ini akan selamat.


Gimana kalau Russo Bersaudara akan membuat para pahlawan ini berkorban demi menyelamatkan rekan-rekan mereka? Cek lanjutannya di halaman ketiga!

Akankah Mereka Harus Berkorban?

Thanos harus mengorbankan Gamora agar dia bisa memperoleh Soul Stone.

Penulis pun mulai menduga kalau pengorbanan serupa akan dilakukan para pahlawan. Bedanya, mereka justru melakukan pengorbanan ini untuk memulihkan sahabat mereka.

Tony Stark bisa jadi akan mengorbankan diri agar Peter Parker kembali.

Steve Rogers mengorbankan diri demi Bucky, tindakan yang tidak ia lakukan di Perang Dunia II dulu. (Walau melakukan ini hanya akan membuat Bucky semakin merasa bersalah).

Bila pengorbanan ini benar-benar akan terjadi, Rocket mungkin akan mencoba mengorbankan diri demi memulihkan Groot. Namun Thor bisa jadi justru akan mengambil peran memulihkan Groot agar Rocket dapat bersama rekannya itu lagi.

Kemungkinan lain? Thor mengorbankan diri demi Jane Foster. Nasib tokoh yang sudah lama tidak terlihat ini masih misteri, tapi saat ditanyai Russo Bersaudara mengatakan nasib Jane akan spoiler bila diungkap.

Di luar Avengers orisinal, bisa dibayangkan kalau War Machine bisa jadi akan mencoba memulihkan Falcon (dia mencari Sam di akhir Pertempuran Wakanda), Nebula berkorban demi Gamora, dan Okoye mengorbankan diri untuk memulihkan T'Challa.

Para Avengers orisinal, dan beberapa tokoh baru, pun mengorbankan diri mereka untuk membuka jalan bagi generasi baru.


Apakah ini yang akan terjadi di Avengers 4? Mari kita nantikan saja. Yang jelas, setelah tiga film sih penulis yakin: Russo Bersaudara tidak akan mengakhiri film itu tanpa adanya kelompok pahlawan yang hancur atau terpecah.

Kalau menurut kamu gimana? Sampaikan di kolom komentar!