Salah satu film terseram di dunia ini akan diremake! Akankah sebagus versi aslinya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
Cek daftar film horor terseram sepanjang sejarah, dan pasti kamu akan melihat nama film The Exorcist disebut-sebut. Seperti kebanyakan film horor klasik, Hollywood pun gatal untuk meluncurkan versi baru dari judul yang satu ini!
Morgan Creek Productions, pihak yang memegang lisensi terhadap film The Exorcist, melepas besar-besaran judul-judul di katalog mereka. Menurut [outbound_link text="Deadline" link="https://static.duniaku.net/2015/09/Film-The-Exorcist-Regan-1.jpg">
[read_more link="http://www.duniaku.net/2015/09/25/men-in-black-trilogi-baru/" title="Men in Black Akan Kembali Lewat Trilogi Baru!"] Saat pertama kali rilis, The Exorcist mampu meneror penonton menggunakan banyak trik kreatif. Sebut saja imaji-imaji subliminal yang menampilkan wajah iblis sesaat, hingga apa yang dilakukan korban kerasukan, Regan MacNeil selama dia dikuasai oleh iblis Pazuzu. Adegan-adegannya, seperti muntahan Regan ke pendeta yang mencoba mengusir setan di dalam tubuhnya, tetap dikenang hingga hari ini. Kamu bahkan mungkin melihat adegan-adegan tersebut di film parodi seperti Scary Movie tanpa sadar itu aslinya berasal dari judul ini. Akankah film
remake ini akan sebagus aslinya? Seperti yang biasa terjadi bila Hollywood mencoba
remake film horor klasik: fans akan menanggapi dengan skeptis hingga filmnya benar-benar keluar. Pada dasarnya penonton sekarang lebih sulit ditakuti terhadap film horor ketimbang penonton jaman dulu. Melihat hasil dari
remake Poltergeist, studio modern juga seperti kesulitan menyajikan kengerian memikat seperti versi klasik. Karena status
remake film The Exorcist baru sekedar diumumkan, tanpa tanda-tanda ada sutradara dan aktor yang telah dipersiapkan, masih tak diketahui gambaran kualitas judul yang satu ini. Tapi kalau kamu mau bernostalgia, atau sekedar ingin tahu seperti apa sih horor dari film The Exorcist yang asli, kamu bisa cek beberapa adegannya lewat video di bawah! [youtube_embed id="l6nmnPfs3EQ"]