TUTUP

Kekuatan Unik Ultraman X, Ubah Kaiju Menjadi Armor dan Senjata!

Akhirnya Ultraman X mulai unjuk gigi mengeluarkan armor-armor yang keren! Penasaran seperti apa armor yang berdasarkan dari para kaiju ini?

Ultraman X mampu men-scan kartu Cyber Kaiju untuk mengubahnya menjadi MonsArmor yaitu sebuah armor kaiju lengkap dengan senjatanya!

[read_more link="https://static.duniaku.net/2015/08/GOMORA.jpg"> Merupakan armor yang didapat Ultraman X setelah Daichi Ozora men-scan kartu Cyber Gomora. Tanduk Gomora akan berubah menjadi pelindung bahu, memberi kesan bahwa bentuk keseluruhan armor ini membentuk kepala Cyber Gomora. Senjata:
  • Huge Claws: Ultraman X mendapat sepasang cakar Cyber Gomora yang dapat ia gunakan sebagai senjata dalam melakukan pertarungan jarak dekat.
    • Digital Shield: Kedua cakar ini bisa digunakan juga sebagai tameng. Ketika bertarung, logo huruf "G" di cakar tersebut akan menyala, dan mengeluarkan sebuah tembok digital yang mampu menahan serangan yang datang.
[youtube_embed id="IBAgyURHbz8"] [page_break no="2" title="Eleking Armor"] Armor berwarna kuning yang didapat Ultraman X setelah Daichi Ozora men-scan kartu Cyber Eleking. Tanduk Eleking yang runcing langsung membentuk pelindung bahu, serta armornya pun mirip dengan armor Cyber Eleking. Senjata:
  • Blaster Cannon: Ultraman X mendapatkan Blaster Cannon, senjata yang dimiliki Cyber Eleking. Senjata ini membantunya dalam melakukan pertarungan jarak jauh.
    • Electro Lasso: Blaster Cannon akan mengeluarkan sebuah cambuk listrik berwarna kuning yang mampu mengikat musuh.
[youtube_embed id="1bdnwW4S54c"] [page_break no="3" title="Bemstar Armor"] Armor ini didapat ketika Daichi Ozora men-scan kartu Cyber Bemstar. Bentuk armor bagian dada terbentuk dari paruh Bemstar, dan pelindung bahu terbentuk dari kedua tangan Bemstar. Senjata:
  • Arm Shield: Ultraman X mendapatkan sebuah perisai yang berbentuk mirip seperti perut Bemstar. Perisai ini mampu menepis serangan-serangan musuh dan juga mampu mengeluarkan energi penghancur berwarna ungu.