TUTUP

5 Aktor Korea Berbakat Ini Diprediksi Bakal Bersinar di Tahun 2018!

5 aktor Korea ini diprediksi bakal lebih bersinar di tahun 2018! Siapa yang menjadi favoritmu?

Sumber: Amino[/caption]

2018 akan menjadi tahun yang diprediksi membawa 5 aktor Korea berbakat ini lebih populer dan bersinar lho!

[duniaku_baca_juga]

[page_break no="1" title="Woo Do Hwan"]

Aktor Korea berbakat pertama datang dari pria tampan berusia 25 tahun. Mengawali karirnya pada tahun 2011, Do Hwan mulai dikenal sejak berakting dalam K-drama Sweet Sranger and Me. Perannya kemudian semakin menarik perhatian saat menjadi secondlead dalam K-drama Save Me.

Ga perlu waktu lama, Do Hwan langsung menjadi pemeran utama di K-drama keduanya di tahun 2017 yang berjudul Mad Dog. Di awal tahun 2018 ini, Do Hwan sudah dikonfirmasi akan membintangi K-drama baru yang berjudul Great Temptation. Jelas tahun ini akan menjadi tahun yang bersinar untuknya!

[page_break no="2" title="Yang Se Jong"]

Sama seperti Do Hwan, Se Jong juga menjadi aktor berbakat Korea yang populer di tahun 2017 lalu. Tak heran jika banyak sekali yang memprediksi bahwa Se Jong akan bersinar lagi di tahun 2018. Meski belum ada konfirmasi tentang K-dramanya tahun ini.

[read_more id="360257"]

Namun Se Jong membuktikan eksistensinya dan bakatnya dengan memperoleh penghargaan Best New Actor dalam 25th SBS Drama Awards di tahun 2017 silam.

[page_break no="3" title="Go Kyung Pyo"]

Aktor tampan kelahiran 11 Juni 1990 ini bukan lah wajah asing yang kita lihat di layar kaca. Berbagai K-drama sudah dibintanginya dan menjadi hits. Sebut saja K-drama Flower Boy Next Door dan Reply 1988 dimana dia berakting sebagai pemeran figuran namun sudah mampu mencuri perhatian.

Kyung Pyo sudah dikonfirmasi akan membintangi K-drama yang memiliki genre medis yang berjudul Cross. Dalam K-drama yang akan ditayangkan oleh saluran TvN ini, Kyung Pyo akan berperan sebagai pemeran utama yang bernama Kang In Gyu.

[page_break no="4" title="Jung Hae In"]

Kalau aktor berbakat Korea satu ini sih bukan hal yang mengagetkan lagi. Sebenarnya Hae In sudah menemani kita dilayar kaca dalam berbagai K-drama seperti Bride of the Century, Blood, Reply 1988 dam Goblin.

Namun penampilannya dalam K-drama While You Were Sleeping sebagai Han Woo Tak lah yang paling mencuri perhatian. Hingga saat ini Hae In belum dikonfirmasi akan membintangi sebuah drama, namun K-dramanya yang berjudul Prison Playbook masih tayang di TV dengan rating yang memuaskan lho!

[page_break no="5" title="Kim Jung Hyun"]

Di tahun 2017 saja, Jung Hyun sukses membintangi 4 K-drama. Jelas saja Jung Hyun di tahun 2018 akan semakin bersinar! K-drama pertama Jung Hyun berjudul Laughter in Waikiki membuat antisipasi dari para pecinta K-drama.

Bagaimana tidak? Meski masih termasuk aktor rookie, namun Jung Hyun sudah menerima penghargaan sebagai Best New Actor dalam acara 36th MBC Drama Awards 2017 lalu.

[read_more id="360050"]

Diedit oleh Fachrul Razi