Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kabarnya, pemenang Film Terbaik di ajang Festival Film Indonesia 2017 ini bakal kembali tayang di bioskop Tanah Air. Tapi kapan jadwal tayang film Night Bus?
Film Night Bus arahan sutradara Emil Heradi sukses menjadi kuda hitam di panggung Festival Film Indonesia 2017. Disandingkan dengan beberapa film unggulan seperti Pengabdi Setan, Posesif, dan Cek Toko Sebelah di katagori Film Terbaik, Night Bus nyata terpilih untuk jadi film Indonesia terbaik tahun ini.
Film bergenre thriller ini memang menyajikan kualitas sinematografi yang apik. Alhasil penonton dibuat tegang sepanjang perjalanan bus menuju Sampar. Lewat film ini juga, Teuku Rifnu Wikana meraih Aktor Terbaik.
Sayangnya, meski dinobatkan sebagai Film Terbaik di ajang FFI 2017, masih banyak orang yang belum sempat menonton Night Bus di bioskop. Mungkin karena kurangnya promosi, film Night Bus hanya numpang lewat di layar lebar. Tercatat, film ini hanya tayang sepekan dengan penonton yang terbilang sedikit.
Menyusul prestasi yang diraih, banyak orang yang akhirya meminta Night Bus untuk kembali tayang di bioskop Tanah Air. Mungkin Kamu juga salah satu orang yang penasaran dan ingin menyaksikan sebagus apa Film Terbaik FFI 2017 ini.
Bak gayung bersambut, beberapa waktu lalu official Twitter Night Bus mem-posting sebuah poster yang berisi pengumuman jika Night Bus bakal kembali tayang di bioskop Tanah Air.
Sayangnya, belum ada informasi lanjutan terkait jadwal tayang film Night Bus. Menurut kabar yang beredar, sebelum kembali ditayangkan di bioskop, tim produksi akan lebih dulu memperbaiki efek visual film sehingga makin memanjakan para penonton.
"Banyak yang minta ke kami untuk, 'Ayo dong, ditayangkan lagi, screening lagi,' tapi kami agak-agak menahan diri karena menurut kami harusnya bisa lebih baik di beberapa bagian visual effects yang rasanya memang belum sesuai dengan harapan kami. Jadi, akan diperbaiki dari segi visual effect," kata Darius Sinathrya selaku produser film Night Bus seperti dikutip Kumparan.
[read_more id="345797"]
Night Bus sendiri bercerita tentang perjalanan Bus Babad yang hendak mengantar penumpang ke daerah Sampar. Namun di tengah perjalanan, mereka terjebak dalam konflik kepentingan antara pasukan Samerka (Sampar Merdeka) dengan pemerintah Negara.