Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Serial Stranger Things season 4 mendapatkan musuh baru yang lebih kuat dan berbahaya dibanding musim sebelumnya, yaitu Vecna.
Ada keunikan tersendiri dari Vecna dibandingkan musuh di musim sebelumnya, siapa sih Vecna itu? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
1. Vecna meneror remaja di Hawkins dengan "kutukan" miliknya
Sejak episode pertama di season 4, Vecna sudah menebarkan teror dan ketakutan ke beberapa remaja di Hawkins.
Bukan asal memilih, Vecna mencari korbannya yang memiliki trauma di masa lalu.
Kutukan Vecna akan menghantui targetnya dan memberikan korbannya halusinasi dari kejadian kurang menyenangkan yang pernah mereka alami, termasuk adanya jam tua dan laba-laba.
Nantinya para korban akan mati setelah beberapa hari mengalami kutukan Vecna, dengan cara tubuhnya yang hancur dari dalam dan matanya yang dikeluarkan.
2. Setiap ada korban mati akan membuka portal ke Upside Down di lokasi tersebut, selain itu Vecna akan makin kuat
Bukan tanpa alasan kenapa Vecna meneror dan membunuh korban-korbannya di akhir aksinya.
Setiap ada korbannya yang mati di dunia normal, maka di lokasi tersebut akan terbuka portal menuju Upside Down.
Selain itu setiap korban yang mati oleh kekuatannya, maka dia akan jadi semakin kuat karena menyerap energinya.
Tak hanya itu saja, di Upside Down juga Vecna "memajang" mayat dari korbannya seperti patung, tapi tentunya dalam wujud yang menyeramkan.
Baca Juga: 5 Hal Menarik dari Akhir Stranger Things 3! Masih Nyangkut!
3. Sosok asli dari Vecna adalah Henry Creel alias One!
Di tahun 50an, pasangan Victor dan Virginia Creel memiliki dua orang anak yaitu Alice dan Henry Creel.
Tidak mereka sadari kalau Henry lahir dengan sensitivitas akan hal supranatural, karena itu kekuatan supranaturalnya semakin kuat ketika keluarga Creel pindah ke sebuah rumah dengan jam tua dan laba-laba di dalamnya.
Henry melatih kekuatannya sampai di titik dia bisa melakukan telekinesis dan bisa masuk ke pikiran seseorang untuk memberikannya halusinasi akan kejadian masa lalu.
Sejak ini dia membenci manusia dan membunuh keluarganya dengan keji, kecuali ayahnya yaitu Victor yang berhasil selamat karena lagu favoritnya membebaskannya dari halusinasi dan kekuatan Henry saat itu belum sempurna.
4. Henry pun dijadikan objek eksperimen oleh Dr. Martin Brenner untuk menciptakan anak-anak yang punya kekuatan serupa
Sebelum dibunuh, ibunya Henry sudah menyadari kalau momen horor di rumah mereka terjadi karena ulah putranya sendiri yaitu Henry, karena itu dia meminta bantuan ke Dr. Martin Brenner dari laboratorium Hawkins.
Setelah tragedi pembantaian keluarga Creel, Dr. Brenner menjadikan Henry sebagai objek eksperimen dan membuat informasi palsu kalau Henry mati setelah kejadian itu (padahal Henry adalah pelakunya).
Singkat cerita, Dr. Brenner ingin mengendalikan kekuatan Henry dan menjadikannya sebagai subjek 001 atau One. Henry alias One adalah sumber dari belasan anak-anak super lain di bawah eksperimen Dr. Brenner, termasuk Eleven.
5. Dalam konflik Eleven melawan One, El mengirim One ke Upside Down dan dia menjadi Vecna
Karena Henry tak bisa dikendalikan, Dr. Brenner menggunakan alat bernama Soteria di leher Henry agar kekuatannya bisa tertahan. Dia pun menjadi pebimbing anak-anak eksperimen lain dengan nama Peter Ballard.
Henry menaruh perhatiannya ke Eleven yang dia juga sadar kalau kekuatan El itu sekuat atau bahkan lebih kuat dari dirinya sendiri.
Di sini Henry berhasil mengelabui Eleven untuk mengambil alat Soteria di lehernya sehingga Henry bisa menggunakan kekuatannya lagi dan membunuh semua orang di laboratorium Hawkins, termasuk anak-anak eksperimen lain.
Eleven menyadari belakangan kalau dia dimanfaatkan oleh Henry alias One. Pertarungan Eleven vs One pun terjadi di mana El melempar One ke Upside Down.
Di Upside Down, One tersambar berkali-kali oleh petir milik Mind Flayer dan tubuhnya bermutasi menjadi monster Upside Down bernama Vecna.
Itu dia sosok di balik Vecna, musuh utama di Stranger Things season 4. Misinya belum selesai karena Vecna masih akan kembali di season 4 part 2 tanggal 1 Juli 2022!
Baca Juga: 10 Karakter Stranger Things 4 Terbaik, Bisa Tebak Siapa Saja?