TUTUP

10 Fakta High Table John Wick, Organisasi Penjahat Besar 

Seluruh mitologi High Table John Wick ada di sini

High Table adalah mitologi terkuat dari John Wick. Bisa dibilang, tanpa High Table mustahil cerita John Wick bisa mengalir lancar hingga bagian keempat. Nah berikut ini adalah fakta-fakta High Table John Wick yang mungkin tidak diketahui banyak orang.

1. Bentukan 12 Gembong Penjahat

Dok. Lionsgate

High Table terdiri dari 12 orang penguasa dari 12 keluarga yang tergabung di High Table. Mereka semua memiliki posisi sebagai High Council. Beberapa keluarga High Council yang sudah diketahui sejauh ini adalah, Tarasov, kelompok Cosa Nostra, Yakuza, Triad, Camorra, 'Ndrangheta, kelompok Bratva, serta para kartel yang berasal dari Latin dan Selatan Amerika.

Baca Juga: Review John Wick: Chapter 4, Bagian Akhir dari Legenda Baba Yaga 

2. Dipimpin oleh The Elder

Dok. Lionsgate

12 keluarga mafia tersebut dipimpin oleh seorang ketua yang bernama The Elder. Sosok The Elder yang mistis dan misterius tinggal di gurun pasir Maroko, yang terpencil dan jauh dari kota besar.

The Elder biasanya adalah sosok yang dicari para anggota keluarga High Table yang memiliki masalah serius. Pada kasus John Wick adalah status excommunicado yang disandangnya setelah membunuh Santino D'Antonio di Continental New York.

3. Tidak semua patuh pada High Table

Dok. Lionsgate

Meskipun memiliki power dan sumber daya yang besar, tidak semua organisasi kriminal patuh pada The Table. Beberapa organisasi kriminal kecil yang tidak berafiliasi langsung dengan High Table memilih untuk tidak terlibat atau patuh pada High Table.

Sementara itu The Soup Kitchen yang dipimpin oleh Bowery King, memilih untuk terang-terangan membangkang pada High Table. Hal inilah yang menyebabkan Bowery King menghilang atau dihilangkan dari dunia kriminal dan memilih untuk tinggal di jaringan bawah tanah.

4. Bagian Administration

Dok. Lionsgate

Administration adalah salah satu unit High Table yang mengurusi komunikasi antar hotel dan para penjahat yang bekerja di bawah High Table. Mereka mengatur semuanya melalui perangkat komputer 64-bit yang tersambung ke jaringan telepon kabel lawas.

Posisi Administration ini penting dalam High Table sehingga posisi mereka sedikit lebih tinggi dari pada hotel Continental.

5. Hotel Continental

Dok. Lionsgate

Hotel Continental merupakan safe haven bagi para penjahat yang bekerja untuk High Table. Di dalam hotel ini semua transaksi dilakukan dengan menggunakan koin emas yang memiliki nilai tertentu.

Hotel Continental merupakan surga para penjahat, di dalamnya mereka bisa membeli semua keperluan yang mereka butuhkan. Termasuk menu makanan yang tidak akan habis jenisnya meskipun dipesan selama sebulan penuh.

Semua yang berada di dalam hotel Continental tidak boleh menjalankan “bisnis” mereka. Bila seseorang melanggar, maka dia akan mendapatkan status excommunicado, dan menjadi buruan semua penjahat yang berafiliasi dengan High Table.

6. Koin Emas

Dok. Lionsgate

Koin emas memiliki gambar dan frasa Latin di kedua sisinya. Di satu sisi, seekor singa berdiri di depan perisai yang dihiasi matahari sebagai pancaran sinar matahari dari belakangnya.

Pada bagian atas koin terdapat kalimat "Ens Causa Sui", atau "Sesuatu yang dihasilkan dari dirinya sendiri". Di bagian bawah adalah angka romawi MMI tahun 2001. Di sisi sebaliknya adalah seseorang dengan perisai yang dihiasi salib.

Pada bagian bawah orang itu ada pohon salam besar. Di atas orang tersebut ada kalimat "Ex Unitae Vires", atau "Dari persatuan muncullah kekuatan."

7. The Adjudicator

Dok. Lionsgate

Adjudicator adalah agen dari The High Table dan perwakilan dari The Elder di mana mereka diberi wewenang oleh High Table untuk menangani kasus-kasus yang melibatkan perselisihan antara anggota High Table. Para Adjudicator memiliki kewenangan penuh meskipun mereka berada di dalam hotel Continental.

Biasanya Adjudicator dibantu dengan seorang pembunuh senior yang memiliki posisi dan kemampuan di atas rata-rata.

8. The Marquis

Dok. Lionsgate

Marquis adalah orang yang ditunjuk oleh High Table ketika terjadi kekacauan di dalam High Table. Seorang Marquis memiliki segala sumber daya dan kekuatan High Table di dalam genggamannya. Bisa dibilang seorang Marquis adalah pengganti sementara dari The Elder.

9. The Duel

Dok. Lionsgate

Duel adalah aturan lama para High Table yang sudah jarang dilakukan. Duel diciptakan untuk menyelesaikan masalah yang terjadi di antara anggota High Table. Setiap kali duel dilangsungkan para pihak yang terlibat harus hadir di hadapan Harbringer. 

Mereka akan menentukan waktu duel, lokasi, dan senjata yang digunakan melalui kartu-kartu yang memiliki angka di dalamnya. Pihak yang memiliki angka lebih besar, akan diikuti kemaunnya oleh Harbringer. 

Setiap pihak yang berduel akan menentukan second man mereka. Pihak yang tidak bisa hadir di dalam duel, akan langsung dieksekusi oleh Harbringer, bersama dengan sang second man. 

10. The Harbringer

Dok. Lionsgate

Para Harbringer adalah agen dengan peringkat tertinggi di High Table. Bisa dibilang peringkatnya sama dengan Adjudicator. Bedanya dia berhak menjadi saksi terhadap segala hal yang terjadi di antara para anggota High Table. Selain itu, para Harbringer juga memiliki kewajiban untuk menjalankan keputusan atau tradisi para High Table tanpa terkecuali.

Nah itu fakta High Table John Wick.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 7 Fakta Charon John Wick, Pramutamu Hotel Continental