TUTUP

Kenapa Voldemort Memilih Albania untuk Bersembunyi? Ini Jawabannya!

Voldemort memiliki koneksi tersendiri dengan Albania

Selama seri Harry Potter, Lord Voldemort sering bersembunyi di Albania yang tampaknya menjadi tempat ideal untuk melindungi dirinya, meskipun alasannya belum pernah dijelaskan dengan jelas. Voldemort juga pernah kembali ke Albania disaat dirinya dalam kondisi yang lemah.

Bahkan, setelah membunuh James dan Lily Potter, Voldemort pergi ke Albania sebelum akhirnya ditemukan oleh Quirrell.

Sebenarnya kenapa Voldemort memilih Albania untuk bersembunyi? Simak pembahasannya di sini!

1. Albania seperti tempat yang tepat bagi Voldemort untuk bersembunyi

dok. Warner Bros/Harry Potter

Voldemort pertama kali pergi ke Albania untuk memulihkan dirinya setelah pertempuran. Ia juga bersembunyi dan memulihkan diri disana setelah menyerang keluarga Potter dan gagal membunuh Harry.

Ia berada di Albania selama kurang lebih satu dekade sebelum akhirnya ditemukan oleh Professor Quirrell. Di Albania, Voldemort tentunya lebih sulit untuk ditemukan karena Albania merupakan negara terpencil di Eropa timur.

Maka dari itu, untuk memulihkan diri ataupun untuk bersembunyi, rasanya Albania adalah tempat ideal bagi Voldemort untuk mengasingkan diri.

Baca Juga: 7 Fakta Draco Malfoy di Harry Potter, Pembuat Masalah dari Slytherin!

2. Hal ini ada kaitannya dengan Ravenclaw

dok. Warner Bros/Harry Potter

Sebelum menjadi Voldemort, Tom Riddle mengunjungi Hogwarts untuk melamar sebagai guru Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam, dia juga berinteraksi dengan Helena Ravenclaw, yang dikenal sebagai Grey Lady, seorang hantu di Hogwarts.

Selama percakapan mereka, Riddle berhasil mendapatkan informasi dari Helena tentang ibunya, Rowena Ravenclaw, dan diadem yang hilang miliknya. Helena mengungkapkan bahwa diadem tersebut pernah disembunyikan di Albania, di mana sihir ibunya tidak bisa mencapainya, dan di tempat tersebut, diadem tersebut disimpan di dalam pohon berlubang di hutan.

Penemuan diadem Ravenclaw yang "hilang" ini menjadi obsesi bagi Voldemort, yang kemudian menghabiskan sekitar 20 tahun mencari diadem tersebut. Setelah mengubahnya menjadi Horcrux kelima, Voldemort membawa diadem kembali ke Hogwarts.

Maka dari itu, Albania menjadi lokasi penting dalam perjalanan Voldemort yang memulihkan kekuatannya.

3. Voldemort memiliki koneksi tersendiri dengan Albania

dok. Warner Bros/Harry Potter

Voldemort memiliki keterkaitan yang cukup unik dengan hutan di Albania. Ia memulihkan diri dan menciptakan Horcrux disana. Ia juga beberapa kali kembali ke sana untuk bersembunyi dan memulihkan diri.

Voldemort juga ditemukan oleh Peter Pettigrew di Albania sebelum akhirnya dibangkitkan kembali di Turnamen Triwizard.

Jadi, bisa dibilang Albania adalah zona nyaman yang sangat ideal bagi Voldemort untuk memulihkan diri, bersembunyi, hingga menyusun berbagai rencana kejahatannya. Tempat ini menjadi tempat yang ideal karena lokasinya yang sangat terpencil sehingga akan membuat para penyihir yang mencarinya akan kesulitan.

Nah, itu dia jawaban kenapa Voldemort memilih Albania untuk bersembunyi. Gimana menurut kalian?

Penulis: Zaki Narayan Satria

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut: 

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Kenapa Keluarga Dursley Membenci Harry Potter? Selalu Menyiksa Harry!