TUTUP

10 Film Wes Anderson Terbaik, Sutradara Dengan Ciri Khas Unik!

Sutradara dengan gaya eksentrik

Wes Anderson adalah sutradara dengan karya yang luar biasa. Ia memiliki cara tersendiri untuk berekspresi di film-filmnya, yakni mulai dari sinematografi, cerita yang detail, hingga pemilihan warna yang membentuk suasana film yang harmonis. Para penggemar filmnya sangat mengagumi teknik sinematografi yang ia hasilkan. 

Gaya yang ia gunakan dikenal dengan symmetry. Gaya ini yang menciptakan harmoni dan keseimbangan di dalam setiap filmnya. Kira-kira apa saja sih, film Wes Anderson terbaik di sepanjang karirnya sebagai sutradara papan atas. Yuk, mari kita simak daftarnya di sini!

10. Bottle Rocket (1996)

dok. Columbia Pictures/Bottle Rocket

Film ini bercerita tentang seorang pemuda yang berencana untuk melaksanakan perampokan sederhana. Mereka juga mencoba untuk melarikan diri. Film ini bergenre komedi kriminal yang dirilis pada tahun 1996.

9. The French Dispatch (2021)

dok. Searchlight Pictures/The French Dispatch

Wes Anderson membuat film ini karena terinspirasi surat kabar The New Yorker. Film ini bercerita tentang jurnalis yang bekerja untuk majalah The French Dispatch yang membahas berbagai isu yang terjadi. 

Baca Juga: 15 Film Anime Terbaik Wajib Nonton, Jangan Sampai Terlewat!

8. The Life Aquatic with Steve Zissou (2004)

dok. Touchstone Pictures/The Life Aquatic with Steve Zissou

Film ini bercerita tentang Steve Zissou yang merupakan seorang oceanographer yang berdedikasi untuk membuat film dokumenter tentang makhluk laut. Ia ingin membuat dokumenter tentang hiu saat sahabatnya yang merupakan penyelam dimangsa hiu besar. 

7. The Darjeeling Limited (2007)

dok. Searchlight Pictures/The Darjeeling Limited

Film ini bercerita tentang tiga saudara yang bertemu di India setelah kematian ayahnya. Mereka disana untuk melakukan perjalanan spiritual diatas kereta bernama The Darjeeling Limited. Kereta itu membawa mereka melewati desa dan kuil-kuil Hindu.

6. The Royal Tenenbaums (2001)

dok. Touchstone Pictures/The Royal Tenenbaums

The Royal Tenenbaums menceritakan tentang Royal Tenenbaum yang akan berpisah dengan istrinya. Ia berusaha menjelaskan pada ketiga anaknya. Anak-anak ini sangat sukses di usia muda mereka dan memiliki petualangan masing-masing.

Baca Juga: 10 Film Keanu Reeves Terbaik, Aktor Dengan Daya Tarik Mempesona!

5. Rushmore (1998)

dok. Touchstone Pictures/Rushmore

Film ini bercerita tentang mahasiswa bernama Max Fischer yang mendapatkan beasiswa dari Rushmore Academy. Ia adalah remaja berusia 15 tahun yang memperjuangkan nilai akademisnya di sekolah. Berbagai permasalahan dialami oleh Max untuk memperbaiki nilai akademisnya.

4. Isle of Dogs (2018)

dok. Searchlight Pictures/Isle of Dogs

Film ini bercerita tentang Mr. Kobayashi yang merupakan seorang walikota yang membenci anjing dan membuat semua anjing keluar dari Megasaki. Anjing-anjing itu pun terlantar di suatu pulau dan sulit untuk bertahan hidup. Film ini menjadi salah satu film Wes Anderson terbaik juga.

3. Moonrise Kingdom (2012)

dok. Focus Features/Moonrise Kingdom

Film ini bercerita tentang dua sahabat bernama Sam Shakusky dan Suzy Bishop yang berusia 12 tahun. Suzy tinggal bersama orang tua nya, sedangkan Sam adalah seorang yatim piatu. Mereka berdua adalah remaja yang introvert namun cukup cerdas dan dewasa.

2. Fantastic Mr. Fox (2009)

dok. Searchlight Pictures/Fantastic Mr. Fox

Film yang diperankan oleh George Clooney dan Bill Murray ini sempat mendapatkan penghargaan Best Animated Feature. Film ini bercerita tentang hidup Mr. Fox yang mengerjakan pekerjaan yang cenderung lebih aman setelah ia dan istrinya terperangkap dalam perangkap rubah di peternakan. Mr. Fox membawa keluarganya ke rumah pohon yang malah justru berbahaya bagi mereka.

1. The Grand Budapest Hotel (2014)

dok. Searchlight Pictures/The Grand Budapest Hotel

Film ini bercerita tentang Zero Moustafa yang bekerja di hotel ternama bernama Grand Budapest Hotel. Zero sangat dipercaya untuk berbagai urusan oleh Monsieur Gustave yang merupakan pengurus hotel yang sangat detail. Bersama Gustave, Zero mengahadapi berbagai permasalahan dan petualangan yang cukup seru. Film ini menjadi film Wes Anderson terbaik di sepanjang karirnya sebagai sutradara karena memiliki rating tinggi.

Gimana menurut kalian? Mana yang jadi favorit kalian?

Penulis: Zaki Narayan Satria

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut: 

Discord : https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele : https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 10 Film dan Serial Cillian Murphy Terbaik, Termasuk Peaky Blinders!