Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Order 66 adalah salah satu peristiwa yang mengenaskan di Star Wars. Peristiwa ini memiliki dampak yang sangat besar bagi banyak orang dari generasi ke generasi. Order 66 yang dikenal sebagai pembantaian Jedi ini juga melenyapkan ratusan Jedi baik itu Master ataupun Padawan.
Penasaran apa itu Order 66 di Star Wars? Yuk, simak pembahasan ini baik-baik, ya!
1. Apa itu Order 66?
Order 66 adalah perintah rahasia yang dikeluarkan oleh Emperor Palpatine kepada seluruh pasukan klon Galactic Republic untuk memburu dan membunuh semua Jedi yang ada di galaksi, baik itu Master atau Padawan. Hanya dengan kalimat "Execute Order 66" yang diucapkan Palpatine, para pasukan klon langsung mematuhi perintah dan memburu para Jedi yang sedang berperang bersama mereka. Anakin Skywalker yang baru saja membelot ke sisi gelap juga turut membantu melenyapkan seluruh Jedi dan Padawan yang tersisa. Order 66 yang menjadi akhir dari Clone Wars terjadi 3 tahun sebelum Battle of Yavin.
3. Kenapa peristiwa Order 66 bisa terjadi?
Order 66 terjadi karena pasukan klon yang berperang bersama para Jedi sebelumnya telah diprogram di Kamino untuk mematuhi perintah dari Emperor Palpatine tanpa sepengetahuan para Jedi. Hal ini dilakukan karena para Sith ingin melenyapkan seluruh Jedi dari mulai Master hingga Padawan agar mereka dapat menguasai galaksi tanpa gangguan.
4. Siapa yang menjadi korban Order 66?
Seluruh kaum Jedi mulai dari Master hingga Padawan menjadi korban kekejaman Emperor Palpatine di peristiwa Order 66. Kuil Jedi yang berada di Coruscant juga berhasil dihancurkan. Plo Koon, Aayla Secura, Ki Adi Mundi, Stass Allie, Depa Billaba, Shaak Ti, dan Jaro Tapal merupakan beberapa Jedi yang menjadi korban Order 66. Selain mereka, hampir seluruh Jedi yang ada di galaksi terbunuh pada peristiwa ini, beberapa dari mereka yang sempat selamat juga diburu dan berhasil dibunuh.
5. Siapa saja Jedi yang selamat dari Order 66?
Walaupun hampir seluruh Jedi berhasil dilenyapkan pada peristiwa Order 66, tetapi beberapa dari mereka juga ada yang berhasil selamat dan bersembunyi. Mereka yang selamat dan bersembunyi adalah Obi-Wan Kenobi, Master Yoda, Kanan Jarrus, Ezra Bridger, Cal Kestis, Cere Junda, hingga Ahsoka Tano.
Baca Juga: 7 Fakta Ahsoka Tano Star Wars, Berperan Besar di Clone Wars!
6. Bagaimana nasib para Jedi yang selamat dari Order 66?
Para Jedi yang berhasil selamat dari peristiwa Order 66 kebanyakan bersembunyi dan tidak menunjukkan identitasnya sebagai Jedi karena mereka masih diburu oleh Empire. Obi-Wan berada di Tatooine untuk melindungi Luke Skywalker, Master Yoda menetap di Dagobah dan melatih Luke Skywalker, lalu Kanan Jarrus dan Ezra Bridger bersama Ghost Crew bertahan hidup dengan menjalani misi-misi untuk melenyapkan Empire. Jedi yang masih bertahan hidup perlahan membangun sekutu untuk menghancurkan Empire.
7. Bagaimana dampak dari peristiwa Order 66?
Dampak besar dari peristiwa Order 66 memang tidak bisa dihindari, seperti hampir punahnya kaum Jedi di seluruh galaksi, berakhirnya era Galactic Republic, lahirnya Galactic Empire di tangan Palpatine, hancurnya segala aset yang berkaitan dengan sejarah kaum Jedi, dan para Sith yang berlaku keji kepada masyarakat secara bebas tanpa ada gangguan para Jedi. Semua hal tersebut tentu membuat seluruh galaksi tidak aman dari ancaman Empire.
8. Apa yang terjadi dengan para Clone Trooper setelah Order 66?
Setelah peristiwa Order 66, pasukan klon yang tersisa kembali meneruskan pekerjaan mereka sebagai pasukan militer Galactic Empire dibawah kepemimpinan Palpatine, walaupun pada akhirnya mereka digantikan oleh Stormtrooper. Beberapa dari mereka juga ada yang tetap melayani Empire sebagai pasukan khusus di saat yang lain sudah digantikan oleh Stormtrooper.
9. Kenapa Clone Trooper malah membantai para Jedi padahal seharusnya membantunya?
Sejak dibuat di Kamino, mereka memang diprogram untuk mematuhi perintah Emperor Palpatine untuk melenyapkan semua Jedi. Chip yang ada di otak mereka juga membuat mereka tidak memiliki pikiran untuk berpikir atau merasakan emosi karena mereka diprogram hanya untuk berperang dan menuruti perintah.
10. Apa seluruh galaksi beroperasi dibawah kekuasaan Empire setelah peristiwa Order 66?
Ya, banyak sekali planet di galaksi yang beroperasi di bawah naungan Galactic Empire. Planet-planet tersebut juga merupakan planet yang sebelumnya beroperasi dibawah naungan Galactic Republic.
11. Apa perintah Order 66 dilakukan tanpa sepengetahuan para Jedi?
Ya, Palpatine merencanakan ini dengan sangat matang dan sukses menyembunyikan identitas dan informasi tentang Order 66 dari para Jedi disekitarnya. Para Jedi tidak pernah menyangka bahwa Kanselir yang mereka percayai merupakan salah satu Sith yang kejam.
Itu dia jawaban dan beberapa pembahasan tentang apa itu Order 66 di Star Wars. Gimana menurut kalian?
Penulis: Zaki Narayan Satria
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 7 Fakta Emperor Palpatine Star Wars, Sith Lord Terkuat di Galaksi!