Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah merilis daftar cast yang akan muncul, pihak Lionsgate juga telah mempublikasikan trailer akhir film John Wick 4.
Dalam trailer tersebut, banyak adegan yang menjadi daya tarik film ini.
Apa saja adegan menarik dalam trailer akhir John Wick 4? Berikut daftarnya!
Baca Juga: 11 Tokoh John Wick 4 yang Dikonfirmasi akan Muncul di Filmnya
1. Shimazu dan bawahannya
Untuk saat ini posisi Shimazu masih belum jelas apakah ia akan menjadi musuh atau rekan bagi John.
Ia sendiri diperlihatkan tengah memasuki area gedung yang tampaknya merupakan markas miliknya.
Salah satu indikasi bahwa tempat tersebut milik Shimazu adalah sikap salah satu karyawati yang memberi hormat ketika pria tersebut lewat.
2. Aksi Akira saat menghabisi targetnya
Selain di trailer pertamanya, aksi Akira pun kembali dimunculkan.
Ia sendiri memperlihatkan kemampuannya dalam penggunaan senjata tajam pendek dalam menghabisi musuh-musuhnya.
3. John berkelahi di tengah pesta
Yang ini bisa dibilang salah satu momen seru dalam filmnya nanti.
John Wick tanpa ragu menghabisi musuh-musuhnya di depan banyak orang. Uniknya, orang yang berpesta seakan tak peduli pada pembantaian yang tengah terjadi.
4. John mengeksekusi musuhnya
Yang satu ini bisa dibilang merupakan metode favorit John dalam menjalankan setiap aksinya.
John akan menangkap musuh dan menembaknya berkali-kali dengan posisi pistol menempel di titik vital musuh sampai tewas.
5. Killa menyambut kedatangan John
Karakter satu ini baru muncul di trailer terbarunya, di mana ia menyambut John dengan panggilan Baba Yaga, julukan yang disandangnya saat aktif sebagai pembunuh bayaran.
Yang membuatnya semakin menarik, karakter Killa yang terlihat seperti seorang bos mafia yang licik ini diperankan oleh Scott Adkins yang biasanya berperan sebagai petarung garis depan di film-film sebelumnya.
6. Aksi Caine melawan para musuh
Sebelumnya kita sudah melihat Caine berduel dengan John di trailer pertama.
Akan tetapi, situasinya mulai berubah di mana Caine terlihat bertarung bersama John di kediaman Killa.
Masih belum jelas apakah musuh yang menyerangnya merupakan anak buah Killa atau pembunuh lain yang datang demi mengklaim harga buronan John.
7. John bertarung melawan Tracker
John juga terlibat pertarungan seru melawan Tracker.
Mereka terlihat saling baku tembak sambil berlindung di balik pilar rumah hingga John sampai menjebol jendela lantai atas.
8. John Wick berhasil sampai di kediaman The Elder
Akhirnya, tujuan John berkuda di area gurun mulai terungkap. Rupanya, pria itu sedang mencari keberadaan sosok The Elder.
John sendiri tampaknya sudah mencapai tempat kediaman petinggi High Table tersebut.
9. Seekor anjing menggigit musuh John Wick
Dalam pertarungan di jalanan, John hampir ditembak oleh musuh.
Namun, seekor anjing tiba-tiba datang dan menggigit musuh John. Alhasil, Baba Yaga tersebut berhasil lolos dari maut.
10. Anjing tersebut sampai memasang muka memelas
Anjing tersebut tampaknya tertarik pada John hingga sampai memasang wajah memelas.
Ada kemungkinan, ia tertarik pada John yang memang diketahui pernah memelihara anjing di sekuel sebelumnya.
Itulah daftar adegan menarik dalam trailer final John Wick 4.
Buat kamu yang penasaran, trailernya bisa ditonton langsung di bawah ini.
Bagaimana pendapat kalian soal trailer akhir John Wick 4? Tulis di kolom komentar, yah!