Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Shadow Moon adalah musuh bebuyutan Kamen Rider Black, namun ia juga merupakan saudara sosok di balik Kamen Rider itu! Penasaran? Temukan jawabannya dalam fakta-fakta di bawah ini!
1. Saudara tiri Kamen Rider Black!
Sosok di balik wujud musuh tersebut adalah Nobuhiko Akizuki, anak kandung Profesor Akizuki. Jelas, status tersebut membuatnya menjadi saudara tiri Kotaro Minami, yang juga diangkat sebagai anak!
2. Kandidat penguasa Gorgom!
Nobuhiko dan Kotaro sama-sama diculik oleh Gorgom di awal kisah tersebut, dengan tujuan menciptakan calon Creation King baru yang akan memimpin organisasi tersebut. Tentunya, hal tersebut hanya sukses ke Nobuhiko, sementara Kotaro berhasil kabur dan menjadi musuh bebuyutan organisasi yang satu ini!
3. Benar-benar cerminan Black!
Kalau dibandingkan dengan Kamen Rider Black, mereka memiliki kekuatan serupa tapi tidak sama! Ia berubah menggunakan Kingstone yang disematkan ke belt Shadow Charger, serangan pamungkas berkekuatan Kingstone seperti Shadow Punch dan Shadow Kick, sampai pedang pusakanya yang dinamai Satan Saber!
Baca Juga: 8 Fakta Kotaro Minami, Sang Satria Baja Hitam!
4. Dua aktor!
Sosok Nobuhiko Akizuki diperankan oleh Takahito Horiuchi. Sementara itu, ketika Nobuhiko telah tercuci otaknya menjadi Shadow Moon, ia disuarakan oleh Masaki Terasoma!
5. Menghilang bersama Gorgom!
Sisa tekad Nobuhiko di dalam nurani monster ini membuatnya menjadi salah satu tokoh penting yang membantu Kotaro mengalahkan Creation King dan menghabisi organisasi Gorgom. Ketika markas organisasi itu runtuh, Nobuhiko tetap tinggal di dalamnya!
6. Muncul lagi di RX!
6 bulan kemudian, di dalam kisah Black RX ia muncul kembali, kali ini dengan dua pedang yang dinamai Shadow Sabers! Tentu saja, sebagai Kamen Rider Black RX pun Kotaro lagi-lagi berhasil mengalahkan bayangan saudaranya ini!
7. Jadi tamu sampai ke Super Sentai!
Setelah melalui saga Kamen Rider Black hingga RX, iapun menjadi musuh tamu dalam serial lain! Tidak hanya menjadi raksasa di Kamen Rider World, iapun juga muncul di Let's Go Kamen Riders, Super Hero Taisen, sampai dikalahkan Kyoryugers di Super Hero Taisen Z
Apa opinimu tentang Shadow Moon sendiri? Sampaikan pendapatmu terhadap villain Kamen Rider Black tersebut melalui kolom komentar di bawah ini, ya!
Baca Juga: 7 Fakta Gorgom, Organisasi Jahat di Kamen Rider Black!