Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Makin berani tema filmnya!

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Film Netflix Indonesia di sepanjang tahun 2024 bakal seru dengan tema-tema yang makin berani! Penasaran dengan judul-judulnya? Intip dulu di sini!

1. 24 Jam bersama Gaspar

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Film yang kini dihadirkan oleh Netflix tersebut berkisah tentang seorang detektif swasta yang sisa masa hidupnya hanya 24 jam menemukan berbagai petunjuk tentang kawan masa kecilnya yang hilang secara misterius. Film ini bakal hadir 14 Maret 2024!

2. Nightmares and Daydreams!

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Serial supernatural fiksi ilmiah ini mengisahkan temuan berbagai fenomena aneh yang
mungkin membawa jawaban-jawaban tentang asal-usul dunia serta ancaman yang
menantinya. Serial garapan Joko Anwar ini menampilkan antara lain Ario Bayu,
Marissa Anita, Asmara Abigail, Fachry Albar, Lukman Sardi, dan Sita Nursanti.

3. The Shadow Strays!

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Film laga terbaru dari sutradara Timo Tjahjanto ini dibintangi oleh Aurora Ribero. Pembunuh belia (Aurora) ini menentang mentor dan organisasinya demi menyelamatkan seorang bocah lelaki yang kehilangan sang ibu karena sindikat kejahatan yang berkuasa. 

Baca Juga: Pangeran Lantang Cerita Unsur Found Footage di Film Pasar Setan

4. Monster

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Dari sutradara Rako Prijanto dan penulis Alim Sudio, film horor yang satu ini mengisahkan tentang dua anak yang diculik dan disekap di sebuah rumah ganjil di antah berantah.

5. Kabut Berduri

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Seorang detektif terpaksa menghadapi hantu-hantu masa lalunya saat menyelidiki
kasus pembunuhan berantai misterius di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia.
Film garapan sutradara Edwin ini diperankan oleh Putri Marino, Yoga Pratama sampai
Lukman Sardi!

6. Titik Nol

Ini 6 Film Netflix Original Indonesia di Sepanjang Tahun 2024!

Diadaptasi dari novel laris berjudul sama, film ini mengisahkan tentang Aku atau Ming (Denny Sumargo) yang kembali ke rumah setelah 10 tahun perjalanan saat kesehatan ibunya memburuk. Ming berbagi kisah-kisah perjalanannya kepada sang ibu yang tak pernah berkesempatan berjalan-jalan. Melalui kisah Ming, mereka mulai memahami makna kehidupan. Penulis novel Titik Nol Agustinus Wibowo bertindak sebagai penulis naskah film ini.

Mana yang jadi film Netflix Original Indonesia favoritmu? Sampaikan melalui kolom komentar!

Baca Juga: Film The First Omen Ungkap Trailer dan Poster Baru!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU