Daftar 5 Senjata Meito yang Dimiliki Anggota Topi Jerami One Piece
Zoro sampai menggunakan tiga Meito sekaligus
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak karakter One Piece menggunakan senjata yang tergolong Meito.
Senjata yang punya nama ya pada dasarnya Meito. Yang jadi masalah adalah apa tingkatan dari senjata tersebut.
Gimana dengan Topi Jerami?
Ada beberapa senjata Meito yang dimiliki anggota Topi Jerami. Ini beberapa di antaranya!
1. Wado Ichimonji
Wado Ichimonji adalah pedang yang tadinya punya Kuina, lalu sekarang digunakan Zoro.
Ini adalah pedang berkualitas. Tingkatannya adalah Ō Wazamono.
Baca Juga: Ini Titanic Captain Kelompok Kurohige One Piece yang Sudah Diketahui!
2. Enma
Sebagai ganti Shusui, Zoro memperoleh Enma. Pedang yang dulunya milik Kozuki Oden.
Seperti Wado Ichimonji, Enma berada di tingkatan Ō Wazamono.
Pencipta Enma dan Wado Ichimonji bahkan sama: Shimotsuki Kozaburo.
3. Sandai Kitetsu
Sandai Kitetsu adalah pedang Meito dari tingkatan Wazamono.
Penciptanya adalah Tenguyama Hitetsu, alias Kozuki Sukiyaki.
Meski "hanya" Wazamono, Sandai Kitetsu terbukti bagus kualitasnya. Zoro sudah menggunakan pedang ini sejak Loguetown, dan pedang ini masih menemaninya hingga sekarang.
4. Soul Solid
Soul Solid juga tergolong Meito.
Pedang Brook ini tergolong Unknown Grade. Jadi tingkatan pastinya belum diketahui.
5. Franken
Franken, pedang General Franky, ternyata tergolong Meito juga.
Hanya saja seperti Soul Solid, Franken itu masih tergolong Unknown Grade. Tingkatan pastinya belum diketahui.
Nah itu lima senjata Meito yang dimiliki anggota Topi jerami One Piece.
Selain itu ada juga beberapa Meito yang sempat dipegang Zoro, namun kini tak lagi dia bawa jadi gak masuk ke daftar ini, yaitu Yubashiri serta Shusui.
Gimana menurut kamu soal lima senjata Meito yang dimiliki anggota Topi Jerami tersebut? Sampaikan di kolom komentar!
Pertama diterbitkan 5 Juli 2022, diterbitkan kembali 27 Mei 2024.