TUTUP

Shanks dan Blackbeard Selalu Bersama di Sampul Volume One Piece?!

Ada rahasia apa ini, Oda?

Sadarkah kalian? Ternyata Shanks dan Blackbeard selalu dimunculkan bersama dalam sampul volume One Piece! Ada rahasia apa sebenarnya antara mereka berdua?

1. Kalau Shanks muncul di sampul, Blackbeard juga ada di sana!

twitter.com/Eiichiro_Staff

Entah kenapa, gambar sampul untuk terbitan One Piece versi per volume selalu memunculkan Blackbeard jika Shanks juga ada di sampul tersebut!

Pertama kali hal ini terjadi adalah pada One Piece volume 25 yang memperlihatkan Luffy, Buggy, kambing Sengoku, dan tentunya Shanks dan Blackbeard.

Kemunculan Shanks di gambar sampul berikutnya adalah pada volume 45, 59, 95, 96, dan 105. Di semua volume One Piece tersebut, Blackbeard juga selalu ada bersama Shanks!

Satu-satunya karakter lain yang juga selalu menemani keduanya di gambar sampul adalah Luffy, tapi itu bukan hal yang aneh karena Luffy adalah tokoh utama yang hampir selalu muncul di gambar sampul.

Kenapa kira-kira Oda memutuskan untuk selalu menggambar keduanya bersama, ya?

2. Apa kemunculan keduanya di sampul masuk akal?

twitter.com/Eiichiro_Staff

Seperti di manga One Piece volume 96, Shanks dan Blackbeard muncul bersama dalam gambar sampul sebenarnya adalah hal yang wajar karena keduanya ada di dalam cerita.

Meski begitu, ada satu hal yang sedikit mengganggu. Shanks adalah tokoh panutan Luffy yang diperkenalkan sejak bab pertama, tapi anehnya dia baru muncul di gambar sampul setelah Blackbeard juga masuk ke dalam gambar sampul!

Blackbeard pertama kali masuk gambar sampul pada One Piece volume 25 dan sejak saat itu, jika Blackbeard berada di gambar sampul maka Shanks juga ada menemaninya!

Apalagi di sampul volume 105, yang memang dibikin Oda mirip volume 25. 

Ada rencana apa sebenarnya yang sedang disiapkan Oda untuk kedua tokoh ini?

Baca Juga: [One Piece] Ini Dia Aliansi Luffy yang Sudah Pasti ke Onigashima!

3. Apa sebenarnya hubungan Shanks dan Blackbeard?

Toei Animation/One Piece

Shanks tampaknya menganggap Blackbeard sebagai ancaman karena Shanks seperti selalu waspada terhadap pergerakan Blackbeard.

Sejak saat Ace mengejar Blackbeard pun Shanks sampai jauh-jauh mendatangi Whitebeard untuk memberi peringatan pada Whitebeard agar memanggil Ace kembali pulang.

Kalian tentu ingat, Blackbeard adalah penyebab tiga garis luka di mata Shanks. Sepertinya sejak saat itu Shanks jadi sadar betapa berbahayanya sosok bernama Marshall D. Teach alias Blackbeard ini.

Apa sebenarnya yang terjadi di masa lalu sampai Shanks yang begitu kuat jadi sewaspada itu? Apa bahaya yang dilihat Shanks pada Blackbeard?

Selain itu, kira-kira apa yang akan diungkap oleh Oda di masa depan terkait hubungan antara Shanks dan Blackbeard ini?

Jika kalian punya teori sendiri terkait Shanks dan Blackbeard, coba berikan ulasan kalian di kolom komentar, ya!

Diterbitkan pertama 2020, diterbitkan kembali 20 April 2024 dengan tambahan info sampul volume 105. 

Baca Juga: Mangaka Dr. Stone Mengaku Memborong One Piece Versi Digital!