TUTUP

[One Piece] Benarkah Tak Ada yang Bisa Kalahkan Kaido 20 Tahun Lalu?

Bukannya masih ada Whitebeard?

Oden mengatakan bahwa tidak ada yang bisa mengalahkan Kaido di masa 20 tahun yang lalu, tapi bukankah masih ada Whitebeard? Simak spekulasinya dalam artikel berikut ini!

1. Jika mengalahkan dengan bertarung saja, mungkin ada!

funimation.com/One Piece

Whitebeard dijuluki sebagai "Manusia Terkuat" pada masanya. Tentu saja julukan ini bukan sekadar julukan, nilai buruan Whitebeard bahkan nomor dua tertinggi setelah Roger sang Raja Bajak Laut!

Pada era 20 tahun yang lalu seharusnya Whitebeard juga masih lebih kuat daripada Kaido mengingat Whitebeard masih bugar.

Sebagai krunya, Oden tentu kenal dekat dengan Whitebeard dan seberapa besar kekuatannya. Lalu kenapa Oden berkata bahwa tidak ada yang bisa mengalahkan Kaido?

Apa sebenarnya yang membuat Oden yakin bahwa tak ada yang bisa mengusir Kaido dari Wano?

Baca Juga: Prediksi One Piece 973: Apakah Saatnya Kembali ke Masa Luffy?

2. Tak ada yang bisa dimintai pertolongan?

mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece

Satu-satunya orang di Wano yang bisa menang melawan Kaido mungkin hanya Oden, namun Oden sudah di ambang kematian sehingga dia tampaknya tak yakin bisa melawan Kaido saat itu.

Tentunya, ini berarti seluruh anggota Akazaya Nine juga berisiko mati terbunuh oleh Kaido jika mereka mencoba menentang Kaido dan Orochi.

Jika itu terjadi dan Kozuki Toki tidak mengirim mereka ke masa depan, maka tidak akan ada seorang pun yang bisa menghubungi Whitebeard atau siapapun di luar sana karena tidak ada yang cukup kuat untuk keluar dari batas Wano.

Dengan kata lain Wano akan tetap terkurung tanpa ada yang tahu bahwa Wano sudah dijajah oleh Orochi! Jangankan meminta tolong ke luar Wano, untuk berlayar pergi saja tampaknya akan sulit!

3. Masa iya Izo tidak tahu apa-apa soal kampung halamannya?

onepiece-treasurecruise.com

Ada dua kemungkinan yang terpikir tentang kenapa Izo tidak datang menyelamatkan Wano bersama Whitebeard.

Pertama, Izo dan Whitebeard memang tidak tahu apa yang terjadi pada Wano. Ketika mereka akhirnya tahu, semua sudah terlambat dan berita yang tersebar adalah kematian Oden dan sekutunya.

Whitebeard bukan tipe pembalas dendam, jadi penulis ragu Whitebeard akan pergi ke Wano yang susah dijangkau untuk membalas perbuatan Kaido di saat yang mereka tahu adalah info bahwa tidak ada lagi Klan Kozuki yang tersisa.

Akan berat bagi Whitebeard untuk menyerang Kaido jika peperangan akan merugikan kedua belah pihak secara besar-besaran.

Kemungkinan kedua, Izo sudah tahu rencana Oden dari seseorang (mungkin Denjiro atau karakter lain yang kita belum tahu) dan menunggu saat 20 tahun ini tiba.

Jika kemungkinan kedua ini yang terjadi, maka kita bisa berharap Izo segera datang untuk membantu Akazaya Nine!

4. Oden ingin memastikan ada Kozuki di masa kini?

funimation.com/One Piece

Berhubung Oden percaya bahwa akan ada peperangan besar di 20 tahun berikutnya atau tepatnya pada masa Luffy sekarang, tentunya Oden kemungkinan berharap penerus Joy Boy nanti akan didampingi oleh anggota Klan Kozuki!

Jadi mungkin alasan Oden meminta Toki untuk mengirim Momonosuke dan yang lain ke masa 20 tahun yang akan datang bukan semata karena tidak ada yang bisa menjatuhkan Kaido, tapi juga untuk memastikan bahwa Momonosuke tetap hidup!

Oden tampaknya sudah yakin jika dirinya akan mati. Kalau mereka melawan, ada risiko Momonosuke akan terbunuh.

Jika Momonosuke sebagai penerus utama Klan Kozuki terbunuh, tentu garis Klan Kozuki akan terputus dan tidak ada lagi penerus Kozuki yang bisa mendampingi Joy Boy di masa depan!

Jadi bagaimana menurut kalian? Apa kira-kira alasan Oden mengatakan bahwa tidak ada yang bisa mengalahkan Kaido di masa 20 tahun yang lalu? Berikan tanggapan kalian di kolom komentar, ya!

Baca Juga: One Piece 972 Jelaskan Kenapa Wano Menutup Diri!