TUTUP

10 Fakta Insiden God Valley One Piece! Banyak Tokoh Kuat Datang

Kejadian God Valley ini sebenarnya sangat epik

Insiden God Valley One Piece itu bikin penasaran.

Soalnya sekarang kita tahu, ada banyak banget karakter kuat bertempur saat insiden itu terjadi.

Meski begitu kita belum dapat gambaran jelas soal insidennya.

Apa saja fakta Insiden God Valley One Piece? Simak di bawah ini! 

1. God Valley dijadikan tempat perburuan manusia oleh Tenryuubito

6 peti harta karun, kemungkinan hadiah lomba God Valley. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Di bab 1095, terungkap kalau di masa lalu God Valley dijadikan tempat perburuan manusia oleh Tenryuubito.

Para penduduk God Valley dijadikan target.

Selain mereka, ada juga kriminal dan budak yang dijadikan target tambahan. 

Baca Juga: Teori: 5 Kemungkinan Cara Luffy Mengalahkan Jaygarcia Saturn One Piece

2. Salah satu faktor terjadinya situasi epik di God Valley adalah Ginny

Sosok Ivankov muda dan Ginny. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Di bab 1096, Ginny mengatakan dua pekan sebelumnya dia membocorkan info soal hadiah turnamen yang akan dilangsungkan di God Valley, yaitu Buah Iblis kuat (antara lain Uo Uo no Mi, Model: Seiryu dan Nikyu Nikyu no Mi). 

Tampaknya itu alasan kelompok Rocks datang ke God Valley. Banyak anggota Rocks seperti ingin memperoleh duluan buah-buah tersebut.

3. Alasan Garp ke God Valley

Garp muda di insiden God Valley. (Toei Animation/One Piece)

Garp menjadi Hero Angkatan Laut gara-gara insiden God Valley.

Awalnya Garp sebenarnya sedang bersantai saat mendapat perintah, dan tak berminat bergerak.

Dia baru bergerak ketika mendengar Roger ke God Valley juga. 

4. Pihak yang bertempur

twitter.com/shonenjump

Ada beberapa pihak besar yang bertempur di God Valley.

-God's Knight dari Mary Geoise. Garling datang untuk ikut perburuan, namun setelah situasi kacau dia tampak siap memimpin God's Knight untuk melindungi Tenryuubito.

-Kelompok Rocks. Sebagian besar anggota kelompok Rocks hadir ke pertempuran ini, termasuk sosok seperti Gloriosa (Elder Nyon), Miss Buckingham Stussy, Kapten John, dan anggota Rocks yang kemudian menjadi Yonko seperti Kaido, Big Mom, Shirohige.

-Kelompok Roger. Roger datang bersama Rayleigh, Scopper Gaban, dan anak buahnya yang lain.

-Angkatan Laut. Garp dan Bogard termasuk yang datang ke God Valley. 

Selain mereka, Jaygarcia Saturn dari Gorosei juga ada di God Valley.

Demikian pula dengan sosok-sosok yang tadinya budak seperti Ivankov, Kuma, dan Ginny. 

5. Dua Buah Iblis kuat kemudian diperoleh dua sosok yang kemudian menjadi tenar

Kaido meluncurkan Raimei Hakkei ( Dok. Toei Animation / One Piece )

Uo Uo no Mi, Model: Seiryu sudah dipegang Ivankov di insiden God Valley, namun Big Mom merebutnya.

Kalau melihat ucapan Big Mom di bab 999 dulu, Big Mom kemudian akan menyerahkan buah itu ke Kaido. 

Sementara itu Kuma yang memakan Nikyu Nikyu no Mi

6. Bartholomew Kuma menyelamatkan setidaknya 500 orang

Bartholomew Kuma dari One Piece. (Toei Animation/One Piece)

Dalam situasi chaos di God Valley, Kuma dikatakan menyelamatkan lebih dari 500 orang. 

Ini menakjubkan kalau kamu memperhitungkan saat itu Kuma benar-benar baru memakan Nikyu Nikyu no Mi, dan dia sempat terlihat berhadapan dengan Jaygarcia Saturn pula. 

7. Roger dan Garp bekerja sama

Gol D. Roger di anime One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Menurut Sengoku, untuk melindungi Tenryuubito dan budak-budak mereka di God Valley, Roger dan Garp bekerja sama menghadapi kelompok Bajak Laut Rocks. 

Uniknya? Seperti sudah disebutkan di atas, sebenarnya Garp datang ke God Valley untuk menghadapi Roger. Bahkan ketika Garp sampai ke God Valley, targetnya Roger.

Mengenai gimana Garp dan Roger akhirnya kerja sama ini belum diungkap di bab 1096. 

8. Kelompok Rocks tumbang setelah insiden ini

Siluet kelompok Rocks. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Rocks sempat jadi kelompok yang sangat ditakuti.

Namun kelompok ini tumbang di God Valley.

Sebenarnya banyak anak buah Rocks yang selamat, seperti Kaido, Shirohige, Big Mom, Miss Buckingham Stussy, Gloriosa, dan Shiki.

Meski begitu, Rocks D. Xebec diduga tewas di sana. 

9. God Valley lenyap dan apa yang terjadi di sana ditutupi

God Valley One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

38 tahun kemudian, ada Angkatan Laut yang bahkan tidak mengetahui nama God Valley.

Itu karena God Valley dikatakan lenyap tanpa jejak.

Bahkan bab 1096 pun belum mengungkap apa yang sebenarnya terjadi di God Valley.

Yang dilaporkan hanya aksi heroik Garp. 

God Valley sampai lenyap ini menarik, karena sebenarnya Tenryuubito membantai penduduk pulau itu supaya mereka bisa mengklaim sumber daya alam di sana. Jadi apa yang terjadi sampai pulau ini lenyap? 

10. Bayi Shanks ditemukan Roger setelah insiden

Shanks dan Buggy. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Bayi Shanks entah gimana ada di dalam salah satu harta yang dicuri kelompok Roger dari God Valley. 

Belum diketahui bagaimana bayi Shanks bisa berada di situasi tersebut. 

Itulah 10 fakta Insiden God Valley One Piece.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Begini Perbandingan Sifat Shanks dan Figarland Garling di One Piece