TUTUP

11 Fakta Alvida One Piece, Pemakan Sube Sube no Mi!

Transformasi fisik Alvida mencolok sekali di One Piece

Alvida adalah musuh yang Luffy hadapi di awal-awal manga dan anime One Piece.

Apa saja fakta Alvida One Piece? Simak sebelas contohnya di bawah ini! 

1. Informasi dasar

Alvida di awal kemunculannya di anime One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Alvida berasal dari East Blue.

Ketika Alvida muncul pertama kali di bab 2, dia usianya 25 tahun. Setelah time skip umurnya 27.

Tanggal lahir Alvida adalah 14 Maret.

Tinggi badannya 198 cm. 

Golongan darahnya S. 

Baca Juga: 10 Fakta Galdino One Piece, Mr. 3 dari Baroque Works 

2. Bounty Alvida

Alvida setelah makan Sube Sube no Mi. (Dok. Toei Animation)

Bounty Alvida yang diketahui adalah 5 juta. Angka ini dari informasi Vivre Card - One Piece Visual Dictionary mengenai dia.

Uniknya, itu berarti bounty Alvida masih kalah dari Higuma. (8 juta).

Belum diketahui apakah Alvida mendapat kenaikan bounty atau tidak setelah time skip

3. Buah Iblis Alvida

Sube Sube no Mi yang dimakan oleh Alvida. (Berbagai Sumber, gambar Buah Iblis dari One Piece Magazine 10)

Buah Iblis Alvida adalah Sube Sube no Mi. Ini adalah Buah Iblis tipe Paramecia.

Kemampuan Sube Sube no Mi yang diketahui adalah membuat tubuh penggunanya jadi licin, sehingga Alvida jadi sulit dilukai. 

Buah ini juga adalah penyebab penampilan Alvida mengalami transformasi. 

4. Di anime, dia muncul di episode 1

Alvida dan Koby. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Kalau di manga One Piece, Alvida muncul di bab 2. 

Nah, kalau penonton anime One Piece mungkin ingat kilas balik Luffy soal Shanks baru disajikan di episode 4.

Episode 1 anime One Piece menyajikan adaptasi bab 2, dimana Luffy ketemu Koby dan menghadapi Alvida. 

Alvida dan kelompoknya pun jadi musuh pertama yang Luffy lawan di versi anime One Piece

5. Pernah berurusan dengan sosok yang kemudian jadiYonko dan sosok yang kemudian jadi hero Angkatan Laut

Alvida, Koby, dan Luffy. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Koby pernah terpaksa bekerja untuk Alvida.

Sementara itu, Alvida termasuk salah satu musuh yang dilawan Luffy di awal-awal petualangannya. (Di episode 1 di anime, di bab 2 di manga).

Ini menarik, karena kemudian Koby berkembang menjadi hero Angkatan Laut berkat peristiwa Rocky Port, sementara Luffy menjadi Yonko setelah mengalahkan Kaido di Wano. 

Jadi Alvida pernah berurusan dengan dua sosok yang kemudian jadi nama besar di dunia One Piece. Reputasi mereka bahkan tampaknya melampaui dia. 

6. Dikalahkan dengan mudah oleh Luffy

Alvida lawan Luffy. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Alvida mudah sekali dijatuhkan oleh Luffy.

Kalau di manga, Alvida mencoba menghajar Luffy dengan kanabo miliknya, tapi itu tidak berguna karena tubuh Luffy karet (dan Alvida jelas tidak memiliki Haki saat itu). 

Lalu Luffy menghajar Alvida dengan Gomu Gomu no Pistol.

Setelah kalah dari Luffy, Alvida terpikat pada Luffy. Ia mengungkapkan ini di bab 98. 

7. Bajak laut perempuan pertama yang muncul, baik di manga maupun di anime

Kelompok Alvida di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Baik di manga maupun anime One Piece, Alvida adalah bajak laut perempuan paling pertama yang muncul.

Kalau di manga, pada bab 1, bajak laut yang disorot adalah kelompok bajak laut Rambut Merah. Saat itu, kelompok Shanks tidak memiliki anggota perempuan.

Jadi ketika Alvida muncul di bab 2, ya Alvida adalah bajak laut perempuan yang paling pertama terlihat di anime One Piece.

Sementara itu Alvida adalah musuh utama Luffy di episode 1 anime, jadi di situ jelas Alvida juga bajak laut perempuan pertama yang tampil. 

8. Inspirasi Oda soal Alvida

Alvida di anime One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Ada pembaca bertanya pada Oda di SBS volume 6, apakah benar ada bajak laut perempuan.

Oda menjawab ada. Oda menyorot membawa perempuan untuk menaiki kapal di masa-masa itu dikatakan bisa membawa nasib sial, jadi banyak bajak laut perempuan yang menyamar jadi laki-laki. 

Oda juga menyorot dua bajak laut perempuan, Mary Read dan Anne Bonny, yang dikatakan bertempur lebih berani dari laki-laki.

Lalu, Oda mengatakan karakter Alvida berdasarkan bajak laut perempuan bernama Awilda (atau Avilda) yang membentuk kelompok bajak laut berdasarkan perempuan. 

Ngomong-ngomong, kisah soal Awilda ini diragukan oleh sejumlah cendekiawan sejarah, dan eksistensinya dianggap hanya legenda. 

9. Sempat jadi salah satu eksekutif Buggy's Delivery, dan kemudian jadi anggota Cross Guild

Poster Cross Guild di One Piece 1056. (mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece)

Alvida sempat bertualang bersama kelompok Buggy.

Ketika kelompok Buggy berkembang menjadi Buggy's Delivery, Alvida jadi salah satu eksekutif kelompok itu, bersama dengan Galdino serta anak buah-anak buah ternama Buggy seperti Cabaji, Mohji, dan Richie. 

Saat Cross Guild berdiri, orang-orang yang masih mengikuti Buggy dan Crocodile pun otomatis dihitung sebagai anggota Cross Guild.

Yang lucu adalah di bab 1058, Alvida, Cabaji, Richie, dan Mohji terlihat duduk-duduk saja sementara Buggy babak belur.

10. Pengisi suara Alvida

Alvida di One Piece. (Dok. Toei Animation/One Piece)

Pengisi suara Alvida adalah Yōko Matsuoka. 

Di game Grand Battle! Rush dia diisi suara oleh Yuko Tachibana. 

11. Pemeran Alvida di One Piece versi Netflix

Pemeran Alvida di One Piece Netflix. (Dok. Shueisha, Netflix/One Piece)

Alvida adalah salah satu karakter yang akan muncul di One Piece live action di Netflix.

Aktris yang akan memerankan dia adalah Ilia Isorelýs Paulino.

Nah itu 11 fakta Alvida One Piece.

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 5 Fakta Shu One Piece, Karakter yang Merusak Yubashiri Zoro