TUTUP

Kocak! Tulisan Cincin Kawin One Piece Isinya Aneh-Aneh!

Nikah kok sama Luffy?

Duniaku.net- Cincin kawin One Piece baru saja beredar di Jepang, dan isinya macam-macam pakai banget! Nah, apa kamu mulai penasaran? Sebelum kamu kepo kalau cincin One Piece berisikan tulisan keramat, simak dulu infonya di sini! Dari Anime News Network, cincin One Piece ini resmi dirilis oleh U Treasure di Jepang sedari hari Senin. Bukan sembarang cincin, cincin tersebut ditorehkan berbagai macam kutipan demi kutipan yang berasal dari serial Shonen Jump hits tersebut! Tidak tanggung-tanggung dan tidak dalam bahasa Jepang seperti yang diduga, kutipan-kutipan tersebut diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris! Begini isi beberapa di antaranya:

  • Aku tidak akan pernah pergi bertualang... ...hal itu tidak menyenangkan!!!!
  • Satu-satunya orang yang paling bebas... ...ialah Raja Bajak Laut!!!
  • Kalian semua masih menyayangiku... ...Terima kasih banyak!!!
  • Lain kali kita bertemu... ...di lautan luas.
  • Terima kasih. Sekarang, aku semakin kuat.
Ada pula yang ukirannya kocak seperti "Itu 100 persen salahku, tapi maafkan aku karena aku imut banget!". Ya, seperti itu. Jelas, masih banyak lagi beragam macam kalimat-kalimat gombal seru nan kocak yang dikutip dari One Piece selain kalimat-kalimat yang kamu baca di atas! Cincin tersebut harganya kurang lebih 108 ribu Yen (kurang lebih 14 juta Rupiah), sementara satu set harganya menjadi 216 ribu Yen (alias 29 juta Rupiah)! Kalau mau pesan, kamu wajib membelinya melalui U Treasure daerah Shinjuku atau dari toko online-nya! Apa pendapatmu tentang tulisan cincin kawin One Piece yang serba lucu ini? Apakah kamu sudah punya rencana untuk beli sepasang demi seseorang? Bagikan opinimu tentang mahar ajaib tersebut melalui kolom komentar di bawah, ya! Sumber: Anime News Network