Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Demon Slayer Mark atau Tanda Pembasmi Iblis dalam serial Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba adalah sebuah tanda misterius yang muncul di area tubuh seorang Pembasmi Iblis, seperti wajah, lengan, dan lain-lain.
Namun, ini bukanlah tanda yang bisa muncul atau dibangkitkan dalam kondisi biasa. Pasalnya, ada beberapa syarat atau kondisi tertentu yang harus dicapai si Pembasmi Iblis, seperti sedang berada dalam situasi yang mengancam nyawa, tepatnya saat jantung berdetak lebih dari 200 bpm, atau suhu tubuh telah melampaui 39 derajat Celcius.
Akibat bangkitnya tanda, kekuatan si Pembasmi Iblis akan meningkat dalam durasi waktu tertentu. Selain itu, pedang nichirin milik mereka berubah warna menjadi merah menyala yang menghasilkan panas, bahkan mampu menghambat laju regenerasi Iblis.
Sayangnya, ada harga yang harus Pembasmi Iblis bayar ketika mereka berhasil membangkitkan Demon Slayer Mark.
Pada dasarnya, tanda tersebut adalah kutukan yang memperpendek usia pemiliknya, di mana usia mereka tak akan melebihi 25 tahun. Meski begitu, ada sejumlah pengecualian di mana si pemilik tanda mendapat usia yang panjang, seperti yang terjadi pada Pembasmi Iblis legendaris dari era Sengoku.
Maka, jangan heran jika tak semua Pembasmi Iblis memiliki tanda ini. Sepanjang series, ada 9 karakter yang berhasil membangkitkannya dengan berbagai bentuk tanda yang menyesuaikan teknik pernapasan Pembasmi Iblis.
Bagaimana polanya? Berikut potret bentuk Demon Slayer Mark para tokoh Kimetsu no Yaiba.
1. Yoriichi Tsugikuni - Api
Inilah Pembasmi Iblis legendaris dari era Sengoku yang sempat disinggung sebelumnya, yaitu Yoriichi Tsugikuni. Dia adalah pemilik pertama Demon Slayer Mark dalam cerita.
Tanda Pembasmi Iblis milik Yoriichi memiliki pola menyerupai api dan muncul di sekitar dahi kirinya. Bentuk api tersebut sesuai dengan Pernapasan Matahari yang dia kuasai, yakni teknik pernapasan pertama yang tercipta di dunia Kimetsu no Yaiba.
Menariknya, tanda tersebut sudah ada sejak Yoriichi lahir. Keluarganya sendiri menganggap tanda itu sebagai kutukan, sehingga Yoriichi pun diasingkan. Fakta bahwa dia terlahir dengan tanda dikatakan menjadi alasan mengapa Yoriichi bisa bertahan hidup sampai lebih dari usia 80 tahun.
Yoriichi sendiri pada akhirnya tewas karena kelelahan selama pertempuran melawan Muzan.
2. Kokushibo (Michikatsu Tsugikuni) - Api
Kokushibo adalah kasus unik di mana sosok Iblis juga memiliki Tanda Pembasmi Iblis. Namun, tanda itu sebenarnya telah ia bangkitkan sejak berabad-abad yang lalu, tepatnya saat Kokushibo masih menyandang nama Michikatsu Tsugikuni alias adik kembar Yoriichi.
Seperti kembarannya, Michikatsu juga seorang Pembasmi Iblis. Sayangnya, dia hidup dalam belenggu kecemburuan karena dirinya tak bisa sehebat kembarannya. Padahal, Demon Slayer Mark miliknya berhasil ia bangkitkan saat berlatih di bawah arahan Yoriichi.
Tanda Pembasmi Iblis tersebut muncul di dahi bagian kiri dan pipi kanan bawah sampai ke lehernya.
Michikatsu akhirnya membelot ke pihak Muzan demi mendapatkan kekuatan yang bisa menyaingi Yoriichi. Ia menjadi Iblis dan membawa serta ciri-ciri Pembasmi Iblisnya, mulai dari tanda, Teknik Pernapasan Bulan, hingga nichirin-nya.
3. Tanjiro Kamado - Api
Selanjutnya ada Tanjiro Kamado, si pewaris Pernapasan Matahari pada era Taisho. Seperti Yoriichi, Tanda Pembasmi Iblis milik Tanjiro juga berbentuk seperti api. Ini mungkin berhubungan dengan leluhurnya yang secara turun-temurun mewarisi Hinokami Kagura dari Yoriichi yang tak memiliki kerabat.
Awalnya, banyak yang mengira bahwa bekas luka di dahi kiri Tanjiro adalah Tanda Pembasmi Iblis. Padahal, dia baru membangkitkan tanda tersebut saat berhadapan dengan Iblis Bulan Atas 6, Gyutaro.
Umumnya, Pembasmi Iblis hanya dapat memunculkan Demon Slayer Mark sebanyak satu kali. Namun, ini tak berlaku bagi Tanjiro yang berhasil membangkitkannya 3 kali. Momen kedua yang memicu munculnya tanda ialah pertempuran melawan klon Hantengu, dan yang terakhir saat melawan Upper Rank 3 Akaza di final war.
Uniknya, tanda milik Tanjiro terus melebar dan semakin jelas seiring waktu. Bahkan, saat Hashira Training, Tanda Pembasmi Iblis miliknya menjadi permanen. Nantinya, tanda tersebut akan tersebar sampai ke alis Tanjiro. Pada satu titik, tanda tersebut akan meluas hingga ke sisi kanan dahi dan bagian bawah pipi kanannya.
4. Muichiro Tokito - Kabut menyerupai awan
Dari 9 Pilar yang ada, hanya 6 di antaranya yang berhasil membangkitkan Demon Slayer Mark, dan Muichiro Tokito sang Pilar Kabut adalah Hashira pertama yang sukses memunculkan tanda tersebut.
Tanda menyerupai awan atau kabut tersebut Mui bangkitkan saat dia melawan Iblis Bulan Atas 5 Gyokko. Saat itu, Mui sudah dapat dikatakan sekarat setelah terkena rentetan serangan jarum beracun dari Gyokko. Tak sampai di situ, Mui juga akan kehabisan napas karena terkurung dalam penjara air Iblis tersebut.
Tanda Pembasmi Iblis Muichiro muncul di beberapa bagian tubuhnya, tepatnya di dahi, kedua pipi, serta lengannya.
5. Mitsuri Kanroji - Berbentuk dua hati
Menyusul Muichiro Tokito, Pilar Cinta Mitsuri Kanroji juga membangkitkan tandanya pada arc yang sama. Namun, saat itu dia mendapat bagian untuk melawan salah satu klon terkuat Hantengu, yaitu Zohakuten.
Tanda Pembasmi Iblis Mitsuri muncul dekat lehernya, tepatnya tulang selangka bagian kiri. Polanya sendiri adalah 2 hati yang seakan menjadi sayap seekor kupu-kupu.
Baca Juga: 5 Fakta Suma Kimetsu no Yaiba, Istri Tengen yang Dramatis
6. Giyu Tomioka - Arus air
Pada final war, Giyu Tomioka si Pilar Air mendapat kesempatan untuk membalaskan dendam atas kematian rekannya, Pilar Api Kyojuro Rengoku terhadap Iblis Bulan Atas 3 Akaza.
Saat itu, Giyu yang dibantu Tanjiro berhasil membangkitkan Demon Slayer Mark-nya. Bentuknya sendiri seperti arus air, sesuai dengan teknik pernapasannya. Tanda misterius tersebut muncul di pipi kirinya.
7. Gyomei Himejima - Retakan tanah
Diakui sebagai Hashira terkuat, Gyomei Himejima sang Pilar Batu juga berkesempatan untuk menunjukkan kemampuan terkuatnya setelah Tanda Pembasmi Iblisnya yang berpola seperti retakan tanah muncul di kedua lengan bawahnya.
Pertempuran sengit melawan Upper Rank terkuat, yakni Kokushibo adalah pemicu bangkitnya tanda tersebut. Saat itu, Gyomei tak bertarung 1v1, melainkan bekerja sama dengan Sanemi, Muichiro, dan Genya.
8. Sanemi Shinazugawa - Kincir angin
Menyusul Gyomei, Pilar Angin Sanemi Shinazugawa juga berhasil memaksa tubuhnya melampaui batas lewat bangkitnya Demon Slayer Mark berpola kincir angin di pipi kanannya.
Tanda Pembasmi Iblis tersebut membantunya bertahan lebih lama dalam pertempuran, meski saat itu kondisi tubuhnya sudah terluka begitu parah, apalagi dengan perut yang telah tersayat.
9. Obanai Iguro - Ular
Pilar Ular Obanai Iguro berkesempatan melawan Muzan secara langsung selama final war, yakni setelah Iblis Bulan terakhir dikalahkan.
Pertarungan besar melawan sang Raja Iblis memaksa tubuh Obanai untuk bekerja lebih keras. Berkat itu, dia mendapat kekuatan tambahan melalui Demon Slayer Mark yang dia bangkitkan.
Tanda tersebut menyerupai ular melata yang melilit di lengan kiri dan area dadanya.
Itulah potret bentuk Demon Slayer Mark para tokoh Kimetsu no Yaiba. Mana yang menurutmu paling keren?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 10 Karakter Anime yang Bisa Mengalahkan 12 Kizuki Kimetsu no Yaiba