TUTUP

13 Fakta Obanai Iguro Kimetsu no Yaiba, sang Pilar Ular

Obanai punya masa lalu kelam yang meninggalkan trauma!

Pilar Ular dalam serial manga dan anime Kimetsu no Yaiba adalah Obanai Iguro. Dari segi penampilan, karakter yang satu ini sebenarnya punya daya tariknya sendiri, sama halnya dengan Sanemi Shinazugawa yang punya tampang menakutkan.

Sayangnya, Obanai hanya kebagian jatah unjuk gigi pada saat menuju final arc saja. Meski begitu, sang Pilar Ular tetap punya beberapa hal menarik yang perlu penggemar ketahui.

Penasaran? Simak sejumlah fakta Obanai Iguro Kimetsu no Yaiba berikut, yuk! Oh iya, informasi berikut bisa menjadi spoiler buat kamu yang belum membaca manganya. Harap bijak, ya!

1. Informasi dasar

Obanai Iguro (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Obanai Iguro diperkenalkan pertama kali pada episode 22 dalam animenya dan chapter 45 dalam manganya. Dia adalah laki-laki berusia 21 tahun kelahiran 15 September. Tubuhnya tak begitu tinggi, yakni hanya sekitar 162 cm dengan berat 53 kg.

Bagian mulut Obanai ditutup dengan perban. Bukan tanpa alasan, ada kejadian di masa lalu yang membuat Obanai harus menyembunyikan mulutnya.

Baca Juga: 6 Fakta Zohakuten Kimetsu no Yaiba, Klon Terkuat Hantengu

2. Kepribadian Obanai

Obanai Iguro (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Obanai Iguro adalah pribadi yang cukup keras. Dia sangat tegas dan tak berniat untuk menoleransi tindakan apapun yang melanggar aturan, terutama jika itu berkaitan dengan Korps Pembasmi Iblis.

Meski terkadang sikap tersebut justru membuat Obanai terlihat kejam, tetapi masih ada sisi lembut dalam hatinya. Diketahui, di dunia ini, Obanai hanya tulus menyayangi 2 orang saja, di mana orang pertama tentu saja Kagaya Ubuyashiki atau Oyakata-sama.

Lalu, orang selanjutnya adalah Mitsuri Kanroji sang Pilar Cinta. Bahkan, rasa sayang Obanai terhadap Mitsuri membuatnya secara tak sadar menjadi sosok yang sangat protektif.

Sebelum itu, Obanai sebenarnya menaruh rasa tak suka kepada perempuan sebab masa lalu traumatis yang dia alami. Namun, Obanai memandang Mitsuri sebagai sosok yang berbeda.

3. Keluarga Obanai menyembah Iblis Ular

kimetsu-no-yaiba.fandom

Siapa sangka bahwa Obanai Iguro berasal dari keluarga yang hidup bergelimang harta. Sayangnya, harta tersebut diperoleh karena perbuatan menyembah Iblis Ular.

Sehari-hari, Obanai hanya dikurung dan tak menikmati masa kecil sebagaimana mestinya. Sampai suatu ketika, Obanai menyadari bahwa dia dibesarkan untuk dijadikan tumbal.

Iblis Ular yang keluarganya sembah menyukai mata Obanai yang unik. Saat berusia 12 tahun, bagian mulut Obanai dilukai secara paksa dengan tujuan agar penampilan wajahnya terlihat mirip dengan sang Iblis Ular.

Itulah alasan mengapa Obanai harus menutup bagian mulutnya menggunakan perban.

Anggota keluarga Obanai yang terdiri atas 50 orang tersebut semuanya adalah perempuan. Perlakuan mereka yang menyembah dan menumbalkan orang lain membuat Obanai takut dan membenci perempuan.

4. Pernah diselamatkan oleh ayah Kyojuro Rengoku

kimetsu-no-yaiba.fandom

Obanai kecil yang telah menyadari bahwa dirinya akan ditumbalkan keluarganya sendiri secara diam-diam kabur dari tempat dia dikurung. Iblis Ular marah dan membunuh 50 anggota keluarga Obanai.

Setelah itu, makhluk mengerikan tersebut mengejar dan berhasil menangkap Obanai.

Untungnya, Pilar Api saat itu, yakni Shinjuro Rengoku yang merupakan ayah Kyojuro Rengoku tiba tepat waktu. Shinjuro menebas leher serta tubuh si Iblis Ular dan menyelamatkan Obanai dari keluarganya.

5. Obanai mengalami buta sebagian

Obanai Iguro (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Warna bola mata Obanai sangat unik, di mana mata kanannya berwarna kuning, sementara mata yang kiri berwarna biru kehijauan. Dua mata itulah yang membuat Iblis Ular tertarik dengannya.

Ternyata, Obanai mengalami gangguan penglihatan di mata kanannya. Obanai mengalami buta sebagian. Setelah pertarungannya menghadapi Muzan, luka yang fatal mengenai matanya, sehingga dia jadi buta total.

6. Punya ular peliharaan bernama Kaburamaru

Kaburamaru, ular peliharaan Obanai (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Sejak kecil, Obanai benar-benar dibuat kesepian tanpa ada seorang pun yang menjadi temannya. Sampai suatu ketika, Obanai menemukan seekor ular putih yang masuk ke dalam tempatnya dikurung.

Ular tersebut diberi nama Kaburamaru. Kaburamaru menjadi satu-satunya teman yang menemani Obanai hingga dirinya menjadi Pembasmi Iblis.

Kaburamaru adalah ular yang cerdas. Ia bisa memahami bahasa manusia dan berperan untuk membantu Obanai dengan penglihatannya. Ia adalah ular yang terlatih!

7. Porsi makannya berkebalikan dengan Mitsuri

dok. Shueisha/ Demon Slayer

Hubungan antara Obanai dan Mitsuri telah terjalin sejak lama. Tampaknya, keduanya saling jatuh hati sejak pandangan pertama.

Obanai memang terlihat begitu tulus kepada Mitsuri. Kaos kaki yang dikenakan Pilar Cinta tersebut pun diketahui merupakan pemberian Obanai. Obanai juga adalah orang yang bisa memahami dan menerima Mitsuri yang punya nafsu makan tinggi.

Menariknya, Obanai adalah kebalikan dari Mitsuri dalam hal nafsu makan. Bahkan, di antara semua Pilar, nafsu makannya adalah yang paling kecil. Obanai bisa tak makan sampai 3 hari lamanya.

Baca Juga: Kenapa Genya Menjadi Iblis di Kimetsu no Yaiba?

8. Teknik Pernapasan Ular diciptakan sendiri oleh Obanai

kimetsu-no-yaiba.fandom

Teknik Pernapasan Ular yang Obanai ciptakan sendiri merupakan hasil turunan dari Pernapasan Air. Teknik pernapasan ini benar-benar Obanai buat semirip mungkin dengan karakteristik hewan melata tersebut. Dia juga menerapkan kemampuan Kaburamaru ke dalam tekniknya.

Obanai menguasai 5 bentuk Teknik Pernapasan Ular, di antaranya adalah First Form: Winding Serpent Slash, Second Form: Venom Fangs of the Narrow Head, Third Form: Coil Choke, Fourth Form: Twin-Headed Reptile, dan Fifth Form: Slithering Serpent.

9. Nichirin milik Obanai menyerupai keris Indonesia

kimetsu-no-yaiba.fandom

Poin ini tentu tak kalah menarik. Pedang nichirin yang menjadi senjata utama Obanai Iguro memiliki bentuk yang telah dimodifikasi sehingga menyerupai senjata tradisional asal Indonesia, yakni keris.

Diketahui, nichirin milik Obanai merupakan mahakarya Gantetsu, anak dari Tecchin Tecchikawahara, sosok yang bertanggung jawab atas nichirin milik Mitsuri.

10. Obanai membangkitkan Tanda Pembasmi Iblis

kimetsu-no-yaiba.fandom

Obanai berhasil membangkitkan Tanda Pembasmi Iblisnya saat pertempuran akhir melawan Muzan. Tanda tersebut muncul di lengan kiri ke bagian kiri tubuhnya dengan bentuk menyerupai 3 ular.

Berkat itu, seluruh kemampuan alami Obanai meningkat. Nichirin miliknya berubah warna menjadi merah. Tak hanya itu, Obanai juga mampu melihat ke dalam tubuh Muzan yang terdiri dari 7 jantung dan 5 otak.

11. Obanai mendapat adegan baru di episode awal Hashira Training arc

Sanemi dan Obanai di Infinity Castle (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba Season 4 Hashira Training Arc)

Di manga, Obanai bisa dibilang adalah karakter yang cukup terlambat dapat kesempatan bersinar.

Dia baru tampil menonjol dalam pertarungan akhir. 

Nah, di episode awal Kimetsu no Yaiba Hashira Training arc, ada adegan baru dimana Obanai dan Sanemi beraksi melawan iblis.

Adegan baru ini memperlihatkan sejumlah teknik Pernapasan Ular. 

12. Obanai gugur bersama Mitsuri

kimetsu-no-yaiba.fandom

Obanai adalah salah satu Pilar yang gugur setelah pertarungan besar-besaran menghadapi Muzan Kibutsuji, sang Raja Iblis. Meski telah banyak menerima luka fatal jauh sebelum kemenangan Korps Pembasmi Iblis, Obanai tetap mampu bertahan hingga akhir.

Obanai gugur sambil memeluk erat Mitsuri. Sebelum benar-benar kehilangan kesadaran, keduanya menyatakan perasaan mereka masing-masing.

Setelah itu, peliharaan sekaligus teman terbaik Obanai, yakni Kaburamaru dipercayakan oleh Sanemi kepada Kanao Tsuyuri.

13. Pengisi suara Obanai menikah dengan pengisi suara Tamayo

Obanai Iguro (dok. Ufotable/ Kimetsu no Yaiba)

Pengisi suara Obanai Iguro adalah Kenichi Suzumura. Dia adalah voice actor berbakat yang telah menerima banyak penghargaan pada ajang Seiyu Awards.

Menariknya, Suzumura di dunia nyata adalah suami dari pengisi suara karakter Tamayo di Kimetsu no Yaiba, yaitu Maaya Sakamoto.

Nah, itulah beberapa fakta Obanai Iguro Kimetsu no Yaiba. Meski kepribadiannya mungkin tak jauh berbeda dengan Sanemi, Obanai justru bisa bersikap lebih bersahabat dengan para Pilar lainnya. Bagaimana tanggapanmu?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku

Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Diterbitkan pertama 25 Mei 2023, diterbitkan kembali 13 Mei 2024 dengan tambahan poin 11.

Baca Juga: 9 Fakta Sabito Kimetsu no Yaiba, Sosok yang Melatih Tanjiro