Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Aoi Kanzaki adalah salah satu karakter pendukung utama yang diperkenalkan dalam seri Kimetsu no Yaiba. Dia pertama kali muncul dalam episode 23, tepatnya setelah pertarungan yang Tanjiro, Inosuke, Zenitsu, dan Nezuko lewati di Gunung Natagumo melawan Lower Moon 5 Rui dan Keluarga Iblis Laba-Laba.
Tanjiro dan yang lain menderita luka yang cukup parah, sehingga mereka harus menjalani pengobatan sekaligus pelatihan rehabilitasi di Rumah Kupu-Kupu. Di sanalah karakter Aoi diperlihatkan, di mana dia bertindak layaknya perawat sekaligus pengelola mansion.
Yuk, kenal lebih jauh dengan sosoknya! Simak sejumlah fakta Aoi Kanzaki Kimetsu no Yaiba berikut, ya!
1. Sosok yang sangat tegas
Aoi Kanzaki tampil sebagai pribadi yang sangat tegas. Dia begitu tangguh dan tak kenal kompromi, serta selalu menunjukkan sikap yang serius dan efisien.
Sebagai perawat, Aoi cepat tanggap dan keras terhadap pasiennya. Dia selalu memastikan bahwa pasiennya melalui setiap prosedur pengobatan dengan tepat. Dia bahkan tanpa ragu memarahi Zenitsu yang terus-menerus mengeluh ketika dipaksa untuk meminum obat.
Sikap Aoi benar-benar mencerminkan watak Shinobu Kocho di masa lalu. Namun, terlepas dari perilaku kasarnya, Aoi sebenarnya sangat perhatian terhadap pasien-pasiennya. Dia bahkan menangis saat menceritakan kondisi Inosuke yang sangat parah pasca pertarungan di Distrik Hiburan.
2. Aoi lolos Seleksi Akhir tapi tak menjadi Pembasmi Iblis
Di masa lalu, Aoi mengalami nasib serupa seperti beberapa karakter lain dalam cerita. Dia kehilangan seluruh anggota keluarga akibat serangan Iblis. Setelah insiden tersebut, Aoi pun dibawa ke Rumah Kupu-Kupu.
Nyatanya, Aoi ternyata pernah berpartisipasi dalam Seleksi Akhir Korps Pembasmi Iblis dan berhasil lolos dalam tes tersebut. Ini mengindikasikan bahwa dia secara resmi merupakan bagian dari korps.
Sayangnya, Aoi merasa bahwa keberhasilannya tersebut hanyalah sebuah keberuntungan. Faktanya, Aoi tak punya cukup keberanian untuk turun langsung ke medan perang sebagai pendekar pedang. Inilah alasan mengapa dia tak menjadi Pembasmi Iblis dan memutuskan untuk mengelola Butterfly Mansion sana.
3. Mempelajari ilmu medis di bawah arahan Shinobu
Aoi merasa dirinya tak akan mampu menjadi pendekar pedang dan bertarung secara langsung seperti yang dilakukan oleh Tanjiro, Kanao, dan yang lainnya. Sebagai gantinya, dia mendedikasikan diri untuk bekerja di balik layar sebagai pendukung.
Untuk itu, Aoi mempelajari ilmu medis di bawah arahan Hashira Serangga Shinobu Kocho. Berkat itu, dia bisa meramu resep obat sederhana yang kemudian digunakan untuk merawat Pembasmi Iblis yang terluka di Rumah Kupu-Kupu.
Peran Aoi tentu tidaklah mudah. Dia dan pengurus Butterfly Mansion lainnya adalah tonggak utama yang harus siap memberikan penanganan khusus kepada Pembasmi Iblis yang memerlukan pengobatan segera.
Baca Juga: Apa Hubungan Aoi dan Shinobu Kocho di Kimetsu no Yaiba? Ini Jawabannya
4. Mantan pengguna Pernapasan Air
Karena Aoi Kanzaki pernah berpartisipasi dalam Seleksi Akhir Korps Pembasmi Iblis, maka jelas bahwa dia seharusnya menguasai Teknik Pernapasan tertentu, sebab keterampilan tersebut merupakan syarat utama jika seorang pendekar pedang ingin bergabung dalam pasukan.
Aoi sendiri tercatat sebagai pengguna Pernapasan Air selama Seleksi Akhir. Namun, dia memutuskan untuk berhenti berlatih Teknik Pernapasan terlepas dari kelulusannya dalam ujian tersebut. Sebagai gantinya, Aoi memperdalam ilmu medis dengan Shinobu sebagai mentornya.
5. Aoi di masa depan akan berpasangan dengan Inosuke
Aoi adalah salah satu karakter yang selamat sampai seri Kimetsu no Yaiba berakhir. Di masa yang akan datang, disiratkan bahwa Aoi akan menjadi pasangan Inosuke Hashibira.
Ini diisyaratkan lewat keturunan Inosuke yang bernama Aoba Hashibira. Dugaan tersebut semakin diperkuat dengan penampilan Aoba yang terlihat sangat mirip dengan Aoi.
6. Pengisi suaranya adalah Yuri Ehara
Yuri Ehara adalah pengisi suara untuk karakter Aoi Kanzaki dalam anime Kimetsu no Yaiba. Ehara memang belum berpengalaman di dunia voice actress. Namun, menurut data, tokoh kelahiran Agustus 1997 ini merupakan salah satu staf produksi yang bekerja untuk Studio Ufotable.
Itulah beberapa fakta Aoi Kanzaki Kimetsu no Yaiba, salah satu sosok penting yang bekerja di Rumah Kupu-Kupu. Bagaimana pendapatmu?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Siapa Anak yang Menyebabkan Tragedi Himejima di Kimetsu no Yaiba?