TUTUP

Eiichiro Oda Mengaku Kesulitan Membuat 2 Karakter Cantik One Piece Ini!

Karakter cantik One Piece ada banyak, tetapi manakah yang paling sulit dibuat oleh Eiichiro Oda? Berikut ini adalah jawaban sang kreator!

Karakter cantik One Piece ada banyak, tetapi manakah yang paling sulit dibuat oleh Eiichiro Oda? Berikut ini adalah jawaban sang kreator!

One Piece dipenuhi dengan berbagai macam karakter, mulai dari yang bentuknya aneh, keren, hingga karakter-karakter berpenampilan menarik. Akan tetapi, dari sekian banyak karakter yang dibuat, Eiichiro Oda mengaku bahwa ada 2 karakter cantik One Piece yang sulit sekali untuk dibuat. Siapakah itu?

Dalam sesi tanya jawab di One Piece 26th Log, Oda ditanyai siapakah karakter-karakter yang paling sulit dibuat? Sang kreator pun menjawab bahwa dua karakter cantik dalam One Piece: Hancock dan Shirahosi adalah yang paling sulit dibuat.

Hal ini dikarenakan wajah cantik yang disukai oleh Oda sangatlah terbatas, jadi dia kebingungan membuat seorang karakter cantik yang bisa disukai banyak pembaca. Berikut ini adalah jawaban selengkapnya dari sang kreator One Piece:

Hancock dan Shirahoshi. Benar-benar sulit membuat desain wanita cantik karena jumlah wajah perempuan yang kusuka sangatlah terbatas apalagi dengan serialisasi panjang One Piece. Aku bisa membuat desain karakter laki-laki sebanyak yang aku mau. Aku bisa menggambar wajah karakter wanita seperti para wanita Amazon Lily, tetapi lain ceritanya kalau menggambar ‘wanita cantik’.

Aku membangun hype para pembaca dengan mengatakan Hancock sangatlah cantik meskipun aku tidak memberikan detil ataupun desainnya sebelum Hancock muncul. Dengan begitu, aku harus meyakinkan para pembaca Hancock benar-benar cantik ketika dia keluar di manga. Aku berhasil menemukan ide bagaimana membuat seorang wanita paling cantik di dunia. Aku benar-benar bersyukur karena Hancock menjadi karakter yang populer.

Lebih lanjut Oda, juga menjelaskan bahwa dia tidak sengaja menyebutkan bahwa dia tidak sengaja menyebutkan bahwa Shirahosi memiliki kecantikan seperti Hancock.

Tetapi, secara tak sengaja aku kembali membuat hype ketika menyebutkan bahwa Putri Duyung memiliki kecantikan kecantikan seperti Hancock!! Satu lagi karakter secantik Hancock..!? Sebenarnya, aku seseorang yang bisa membayangkan potensiku di masa depan. Lalu, aku menciptakan karakter cantik bernama Shirahoshi.

Shirahosi adalah perempuan pertama dalam karir serialisasiku selama 10 tahun yang memiliki alis turun!! (Bentuk alis mata yang membuatnya seperti dalam masalah) Aku tidak pernah menggambar wanita seperti Shirahoshi karena aku lebih suka wanita yang teguh dan kuat, tetapi aku menikmati proses pembuatannya dan berpiki , ‘Dia lebih baik dari yang kuduga.’"

Oda menutup jawabannya dengan mengatakan bahwa dia akan memunculkan kembali karakter wanita cantik di masa depan. Sayangnya, tidak jelas apakah maksud Oda ini dia akan membuat karakter wanita baru atau akan memunculkan kembali karakter lama yang telah berubah setelah timeskip.

Kalau menurutmu sendiri, lebih cantik mana nih: Hancock atau Shirahoshi? Ataukah kamu punya karakter cantik One Piece lainnya? Suarakan pendapatmu di kolom komentar ya!

Credits: Sandman_AP