TUTUP

Melihat Perubahan Bentuk Karakter J-Stars Victory VS.

Namco Bandai merilis sederet screenshot yang memperlihatkan perubahan bentuk karakter J-Stars Victory VS., sama seperti perubahan bentuk mereka di manga aslinya.

Namco Bandai merilis sederet screenshot yang memperlihatkan perubahan bentuk karakter J-Stars Victory VS., sama seperti perubahan bentuk mereka di manga aslinya. Benar sekali, perubahan bentuk karakter J-Stars Victory VS. ini disesuaikan dengan manga-nya. Kita semua telah mengetahui bahwa beberapa karakter dalam majalah komik Shounen Jump memiliki kemampuan berubah bentuk, dan di antara mereka akan hadir untuk bertarung bersama dalam arena di J-Stars Victory VS.. Yang telah dikonfirmasikan baru empat karakter, antara lain Nine-Tails Chakra Mode yang menjadi perubahan bentuk Uzumaki Naruto (Naruto), bentuk demon berambut putih milik Yusuke Urameshi (YuYu Hakusho), Sasuke Uchiha yang diselubungi aura Susanoo (Naruto), dan bentuk Super Saiya dari Songoku (Dragon Ball Z). Hanya saja masih belum jelas mengenai detail perubahan bentuk ini, tapi sepertinya tiap karakter memiliki persyaratan masing-masing sebelum bisa mengaktifkan perubahan bentuknya. Nine-Tails Chakra Mode milik Naruto[/caption] Bentuk demon dari Yusuke Urameshi[/caption] Bentuk Super Saiya dari Goku[/caption] Sasuke yang diselimuti aura Susanoo[/caption] Bagi kamu yang familier dengan Jump! Super Stars dan Jump! Ultimate Stars di DS dulu, gameplay-nya bisa dikatakan mirip. Karakter yang kehabisan HP akan kembali hidup setelah pingsan beberapa detik. Untuk memenangkan pertarungan, semua bagian dari gauge WIN di atas layar harus dipenuhi, di mana satu gauge WIN bisa terisi ketika berhasil mengalahkan satu orang musuh. Di sini kamu mendapatkan akses serangan biasa, serangan kuat, serangan berbasis area, dan gerakan penghancur. Serangan biasa adalah kunci utama pertarungan, dan semua combo dimulai dari serangan ini. Serangan kuat membuat karaktermu rentan terhadap serangan musuh, tapi akan memiliki dampak besar ketika berhasil mengenai musuh. Kamu bisa men-charge serangan kuat ini untuk memperkuatnya. Serangan berbasis area memungkinkan menyerang musuh dengan jangkauan serang yang luas. Mempelajari semua tipe serangan ini adalah kunci kemenanganmu. Pertarungan di sini diatur menjadi pertarungan dua lawan dua, dan tiap tim bisa memilih satu karakter support. Karakter support ini bisa dimunculkan di tengah-tengah pertarungan dengan mengaktifkan Support Action. Tapi setelah menggunakannya, kamu harus menunggu beberapa saat sebelum bisa menggunakannya lagi (alias ada waktu cooldown-nya). Menentukan waktu yang tepat untuk memanggil karakter support di sini menjadi penting. Kamu juga dapat menggunakan Combination Attack di sini, yang akan aktif jika dua karakter menarget satu musuh yang sama, dan memulai perintah Start Combination Attack. Jika sukses melakukan perintah tadi, maka Cross Chain akan aktif, yang diikuti dengan Combination Guide Cursor. Saat kursor muncul, kamu akan diminta untuk menekan tombol segitiga dengan waktu yang pas, dan akan mengaktifkan Cross Break, diikuti serangan kombinasi yang sangat kuat. Cross Break[/caption] Serangan penghabisan![/caption] Gambar di atas menunjukkan Combination Attack di mana Luffy memulai dengan sebuah tendangan, hantaman dari Goku, dan serangan penghabisan dari keduanya. J-Stars Victory VS. akan dirilis oleh Namco Bandai pada tanggal 19 Maret 2013 untuk PlayStation 3 (7,980 yen) dan PS Vita (6,980 yen) di Jepang. [ Sumber : Dengeki , Siliconera ]