TUTUP

Manga Beastars Akan Selesai 3 Bab Lagi, di Bulan Oktober 2020

Jika lancar, manga Beastars akan tamat di bulan Oktober

Beastars menjadi salah satu serial anime-manga yang mungkin bukan judul besar dan populer, namun punya fan following yang sangat kuat. Seri drama fantasi bertema hewan-hewan humanoid ini menjadi favorit banyak fan di Jepang dan juga luar negeri.

Serial yang berawal dari manga yang terbit di tahun 2016 ini nampaknya akan segera mencapai puncaknya setelah sang mangaka Paru Itagaki mengumumkan akhir dari serialisasi manga yang telah membesarkan namanya itu.

1. Sekolah predator dan mangsa

monstersandcritics.com

Beastars menceritakan tentang kehidupan murid-murid di Cherryton Academy. Para murid di sekolah tersebut dipisahkan antara mereka yang merupakan herbivora dengan para karnivora. Kasus pembunuhan yang menimpa alpaca bernama Tem membuat hubungan antara kedua kubu semakin menegang.

Di tengah-tengah kondisi mengkhawatirkan tersebut, serigala Legosi yang pemalu menaruh hati pada kelinci kecil bernama Haru. Legosi yang juga menyelidiki kasus Tem ini harus berusaha menemukan jati dirinya sebagai seorang karnivora. Bisakah sang predator menjalin hubungan dengan mangsanya?

Baca Juga: Ini Dia 25 Lagu Anime yang Paling Diingat Dari Dulu Sampai Sekarang!

2. Manga Beastars mencapai klimaks

animenewsnetwork.com

Dalam majalah Weekly Shonen Champion, diumumkan bahwa Paru Itagaki akan segera mengakhiri serialisasi manga Beastars. Putri dari mangaka Baki Keisuke Itagaki ini menambahkan bahwa kini ada sisa 3 chapter lagi menjelang puncak dari kisah Beastars.

Akhir dari manga Beastars sudah "dibocorkan" Paru sejak bulan Januari lalu, dan akhirnya diumumkan resmi pada bulan Agustus. Jika tidak ada halangan, maka manga Beastars akan tamat di bulan Oktober ini.

3. Update season 2 anime Beastars

animenewsnetwork.com

Selain mengumumkan akhir dari manga tersebut, terdapat pula update untuk anime Beastars season kedua. Seiyuu Yuuki Kaji dipastikan akan memerankan tokoh Pina.

Season kedua Beastars akan tayang di blok +Ultra di Fuji TV pada bulan Januari 2021.

Baca Juga: Bassist Asal Indonesia Ini Lagu Bandnya Jadi Opening Anime Beastars!