Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Manusia berubah jadi serigala jejadian? Masih biasa.
Manusia berubah jadi naga? Itu lebih unik. Terutama karena naga itu biasanya ukuran tubuhnya luar biasa besar, dan kekuatannya pun menakutkan.
Ada beberapa tokoh anime yang bisa berubah menjadi naga. Ada yang memang bisa berubah wujud karena sihir, ada juga yang karena pada dasarnya sejak awal mereka itu naga, hanya saja mereka pakai penyamaran manusia.
Siapa saja?
1. Kaido - One Piece
Kaido dari One Piece memang bisa berubah menjadi naga.
Uniknya, dalam wujud ini Kaido bisa menciptakan awan yang dapat dia pijak untuk melangkah di udara. Kaido pun bisa "terbang" dan melintasi lautan.
Yang menarik perhatian juga: entah kenapa wujud naga Kaido justru terasa lebih lemah dari wujud manusianya.
Wujud naga Kaido sejauh ini pernah dijatuhkan oleh Kozuki Oden dan Luffy. Namun begitu Kaido jadi wujud manusia, ia bisa mengalahkan Oden dan Luffy dalam satu pukulan.
Baca Juga: Akankah Posisi Jack Digantikan Salah Satu Tobi Roppo di One Piece?
2. Ryukyu - My Hero Academia
Ryukyu adalah nama hero dari Ryuko Tatsuma.
Quirk Ryuko adalah Dragon, yang memungkinkan dia untuk berubah menjadi naga.
Sosok ini juga salah satu hero terkuat di dunia My Hero Academia. Saat ini dia menempati peringkat 10.
Sebagai pembanding, hero seperti Fat Gum yang sangat berperan di alur Shie Hassaikai saja ranking terakhirnya yang diketahui adalah 58.
3. Tohru - Miss Kobayashi's Dragon Maid
Sebenarnya, Tohru sih bukan berubah jadi naga.
Dia memang naga. Wujud manusianya justru wujud penyamarannya.
Tohru pun bisa leluasa berubah jadi wujud manusia (yang masih punya ekor naga) dan balik lagi ke wujud naga.
4. Acnologia - Fairy Tail
Seperti Tohru, Acnologia ini sebenarnya naga. Lebih tepatnya, salah satu naga terkuat dalam sejarah Fairy Tail.
Wujud manusianya justru penyamaran.
Acnologia pun menjadi musuh yang berat untuk dihadapi para pahlawan kita.
5. Sieg - Fate/Apocrypha
Di akhir Fate/Apocrypha, Sieg berubah menjadi naga Fafnir dan membawa Greater Grail yang digunakan dalam pertempuran ke Reverse Side of the World.
Ini sebenarnya unik, karena Fafnir adalah naga yang dulunya dibunuh oleh Siegfried, pahlawan yang kekuatannya diperoleh oleh Sieg.
Itulah lima tokoh anime yang bisa berubah menjadi naga.
Gimana menurut kamu soal mereka ini?
Baca Juga: Chancil Sajikan 10 Lagi Fan Art Tokoh Indonesia Bergaya Anime!