TUTUP

Pembahasan Dragon Ball Super 100: Kebangkitan dari Legendary Super Saiyan Kale!

Di Dragon Ball Super 100, Kale sekali lagi membangkitkan wujud Legendary Super Saiyan! Bagaimana para petarung semesta lain menanggapi perubahan ini?

Di Dragon Ball Super 100, Kale sekali lagi membangkitkan wujud Legendary Super Saiyan! Bagaimana para petarung semesta lain menanggapi perubahan ini?

[duniaku_baca_juga] Seperti biasa, pembahasan Dragon Ball Super 100 ini akan mengupas kejadian-kejadian menarik di animenya. Termasuk kejadian yang bisa terasa sebagai spoiler untuk yang belum nonton. Kalau kamu tipe yang terganggu oleh spoiler, coba tonton dulu episodenya baru melanjutkan membaca. Tentunya yang memang sudah menonton atau tak keberatan dengan spoiler tidak akan memiliki masalah.

SPOILER ALERT!!!

[page_break no="1" title="Ultra Super Saiyan Caulifla"] [duniaku_adsense] Hal menonjol pertama di Dragon Ball Super 100 adalah kembalinya wujud Ultra Super Saiyan. Caulifla mengerahkannya untuk membuat Goku terkesan. Untuk yang lupa, Ultra Super Saiyan pertama kali diperlihatkan oleh Trunks di Cell Saga. Kira-kira wujud ini adalah Super Saiyan 1, tapi penggunanya mengerahkan kekuatannya hingga maksimal. Efeknya, tubuh si pengguna pun membengkak otot-ototnya. Daya hancur serangan juga meningkat drastis. [read_more id="320755"] Tapi ada alasan kenapa Ultra Super Saiyan jarang digunakan. Saat Trunks menghadapi Cell pun dia langsung merasakan efek sampingnya. Pembengkakkan otot ini meningkatkan kekuatan, namun tidak diimbangi dengan penambahan kecepatan serangan. Ujung-ujungnya musuh yang lebih awas dan cepat bisa menanggulanginya tanpa masalah. Cell bisa mengatasi Trunks dengan mudah dulu. Kali ini Goku juga dapat mengatasi Ultra Super Saiyan Caulifla dengan luar biasa mudah. Namanya juga Goku, dia selalu mengincar musuh tangguh. Alih-alih memanfaatkan momentum ini untuk menyingkirkan Caulifla, dia malah mengajarkan Caulifla menggunakan Super Saiyan 2. [page_break no="2" title="Super Saiyan 2 Caulifla"] Caulifla mungkin tidak semenonjol Kale. Bila transformasi Kale adalah Legendary Super Saiyan, Caulifla cenderung standar, mulai dari Super Saiyan 1, Ultra Super Saiyan, dan Super Saiyan 2. Meski begitu, kecepatan belajar Caulifla tak bisa diremehkan. Gadis berandalan ini antara menyembunyikan otak atau insting pertempuran yang brilian. Hanya dengan melihat transformasi Super Saiyan 2 dari Goku dan bertanya-tanya ke seniornya itu, Caulifla langsung dapat menguasai wujudnya. Goku sendiri memprediksi Caulifla akan bisa mempelajari hingga Super Saiyan 3 di Tournament of Power ini, meski Goku ragu Caulifla akan mencapai Blue. Super Saiyan 2 Caulifla dapat bertarung imbang dengan Goku Super Saiyan 2. Goku juga tampaknya menikmati pertarungan itu, hingga ia menegur Kale yang hendak membantu Caulifla. Caulifla juga tak senang diganggu oleh Kale. Itu bukan pertanda baik bagi Goku dan petarung-petarung lain di arena.
 

Bagaimana Kale menanggapi dicuekin oleh Caulifla dan ditegur oleh Goku? Kamu bisa membaca lanjutan pembahasan Dragon Ball Super 100 di halaman berikutnya!

[page_break no="3" title="Legendary Super Saiyan Kale"] Merasa dirinya tak berguna dan mengecewakan Caulifla, Kale menjadi Legendary Super Saiyan. Level kekuatan yang dia tunjukkan di sini benar-benar luar biasa. Goku sama sekali tak dapat menyakitinya, bahkan dalam wujud Super Saiyan 2. [duniaku_baca_juga] Lucunya, kebrutalan, kekuatan, dan kemarahan Kale terhadap Goku membuat dia benar-benar mirip dengan Broly, tokoh pertama di semesta Dragon Ball yang memiliki wujud Legendary Super Saiyan. Dia bahkan seperti kehilangan akal dan hanya dapat mendesiskan nama Son Goku. [read_more id="316626"] Level kekuatan Legendary Super Saiyan Kale bahkan begitu besar, hingga Super Saiyan Blue standar saja tak mampu menyakiti makhluk perkasa ini. Kamehameha Goku dapat diabaikannya, dan dengan mudah ia meraih Goku serta menghajar pahlawan kita itu. Namun ada indikasi kalau Kale masih belum sepenuhnya mampu menguasai kekuatannya. Pada akhirnya yang merasakan dampak dari amarahnya bukan hanya Goku, namun juga seluruh kontestan Tournament of Power. [page_break no="4" title="Broly Resmi Tidak Canon"] [duniaku_adsense] Apa ada di antara kamu yang merupakan fan Broly? Mungkin kamu berharap setelah Kale berubah, Goku, Vegeta, dan Gohan akan teringat soal Broly? Kalau begitu kamu harus kecewa. Melihat reaksi Goku saat Kale menjadi Legendary Super Saiyan, serta komentar Vegeta, jelas sudah kalau ini pertama kalinya Goku dan kawan-kawan melihat transformasi tersebut. Mereka tidak pernah melawan Broly sebelumnya. Sangat disayangkan memang, tapi setidaknya Legendary Super Saiyan Kale masih memiliki hal-hal yang membuat Broly begitu berkesan di hati banyak penonton. [page_break no="5" title="Jiren Bahkan Lebih Kuat dari Kale"] Jiren itu luar biasa kuat. Tapi hingga episode ini, dia tidak aktif mencari pertarungan jadi kekuatannya masih belum diketahui. Benarkah dia sekuat itu? Ternyata iya. Saat amukan Kale semakin gila, Jiren dapat menghempaskannya dengan luar biasa cepat dan meledakkannya. Kale hidup, namun serangan itu membuatnya K.O dan kembali ke wujud asli Kale. Akan menarik melihat bagaimana Goku menghadapi Jiren. Namun kalau dilihat dari preview di penutup episode sih Goku harus menghadapi rekan-rekan Jiren dari Pride Troopers dulu, dibantu Android 17 dan 18. Belum saatnya Goku dan Jiren beradu jotos. Mengingat betapa mudahnya Jiren meng-K.O. Kale dan betapa Goku dijadikan bulan-bulanan, petarung Saiyan itu juga mungkin harus terlebih dahulu memikirkan taktik atau kekuatan baru. [page_break no="6" title="Statistik Sejauh Ini"] Jujur, mulai sulit untuk memantau eliminasi di Dragon Ball Super 100 ini. Pasalnya keadaan sudah semakin kacau, dan mulai ada eliminasi yang berlalu begitu saja tanpa kejelasan identitas. Tapi inilah statistik terbaru dari episode ini: Tereliminasi
  1. Lilibeu (Universe 10), tereliminasi oleh Basil
  2. Nink (Universe 4), tereliminasi oleh Goku… dan dirinya sendiri
  3. Cheppil (Universe 9), tereliminasi oleh Goku bersamaan dengan Comfrey
  4. Comfrey (Universe 9), tereliminasi oleh Goku bersamaan dengan Cheppil
  5. Hop (Universe 9), tereliminasi oleh Vegeta
  6. Hyssop (Universe 9), tereliminasi oleh Vegeta, bersamaan dengan Oregano
  7. Oregano (Universe 9), tereliminasi oleh Vegeta, bersamaan dengan Hyssop
  8. Sorel (Universe 9), tereliminasi oleh Android 18 off screen, kira-kira di saat bersamaan dengan Oregano dan Hyssop
  9. Roselle (Universe 9), mengeliminasi diri sendiri karena takut dari Frieza
  10. Basil (Universe 9), terkena serangan gabungan Kamehameha Final Flash bersama Bergamo dan Lavender
  11. Bergamo (Universe 9), terkena serangan gabungan Kamehameha Final Flash bersama Basil dan Lavender
  12. Lavender (Universe 9), terkena serangan gabungan Kamehameha Final Flash bersama Basil dan Bergamo
  13. Jium (Universe 10), tereliminasi oleh Master Roshi setelah terkena serangan Krillin
  14. Shosha (Universe 4), tereliminasi oleh Android 18
  15. Majora (Universe 4), tereliminasi oleh Krillin
  16. Krillin (Universe 7), tereliminasi oleh Frost
  17. Murisamu (Universe 10), tereliminasi oleh Cabba
  18. Nigrisshi (Universe 3), tereliminasi oleh Cabba
  19. Narirama (Universe 3), tereliminasi oleh Hit
  20. Napapa (Universe 10), tereliminasi oleh Caulifla
  21. Mechiopu (Universe 10), tereliminasi oleh Kale
  22. Buon (Universe 11), tereliminasi oleh Kale
Eliminasi Terbanyak
  1. Goku (Universe 7): 4,5 (Nink, Cheppil, Comfrey, Basil (1/2), Bergamo(1/2), Lavender(1/2))
  2. Vegeta (Universe 7): 4,5 (Hop, Hyssop, Oregano, Basil (1/2), Bergamo (1/2), Lavender (1/2))
  3. Android 18 (Universe 7): 2 (Sorel, Shosha)
  4. Cabba (Universe 6): 2 (Murisamu, Nigrisshi)
  5. Kale (Universe 6): 2 (Mechiopu, Buon)
  6. Frieza (Universe 7): 1 (Roselle)
  7. Master Roshi (Universe 7): 1 (Jium)
  8. Frost (Universe 6): 1 (Krillin)
  9. Basil (Universe 9): 1 (Lilibeu)
  10. Krillin (Universe 7): 1 (Majora)
  11. Caulifla (Universe 6): 1 (Napapa)
  12. Hit (Universe 6): 1 (Narirama)
Yang digaris merah untuk eliminasi terbanyak adalah petarung yang telah tersingkir, jadi jumlah eliminasi mereka tak bisa bertambah lagi. Dragon Ball Super 100 ini agak chaos, jadi kalau ada yang penulis lewatkan sampaikan saja di kolom komentar.
  Universe 6 benar-benar beraksi habis-habisan di episode ini. Cabba, Kale, Caulifla, dan Hit semuanya mendapat eliminasi. Tapi dengan K.O.-nya Kale, akan seperti apa nasib semesta ini nanti? Dan bagaimana duel Goku, Android 17, dan Android 18 menghadapi Pride Troopers dari Universe 11? Nantikan di episode berikutnya!
Pameran komunitas game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia/pameran