Basil Hawkins dan anak buahnya akan melawan Luffy dan Zoro. Luffy dan Zoro saat ini diunggulkan untuk menang... namun kalau mereka kalah, mungkin ini enam penyebabnya!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow
WhatsApp Channel &
Google News
One Piece bab 912 berakhir dengan adegan yang epik dan bikin penasaran. Luffy dan Zoro akhirnya berjumpa lagi, namun mereka langsung ditemui oleh sesama anggota Generasi Terburuk: Basil Hawkins. Siapa yang akan menang? Sekarang sih kita masih harus bersabar karena bocoran One Piece 913 baru akan beredar dua pekan dari saat artikel ini ditulis. Meski Luffy dan Zoro kalah jumlah, saat ini sih banyak yang yakin kalau mereka berdua dapat mengalahkan Hawkins dan anak buahnya. Namun penulis melihat ada kemungkinan Basil Hawkins mengalahkan Luffy dan Zoro. Bila ini memang terjadi, penulis merasa alasannya adalah satu dari enam di bawah ini. Sebenarnya apa kekuatan Hawkins? Hingga sekarang saja kekuatan pasti sang Penyihir yang satu ini masih misterius. Yang jelas, dia mampu membaca persentase soal kejadian di masa depan. Melihat Hawkins cukup pede melawan Luffy dan Zoro, dia mungkin sudah melihat kesempatan untuk unggul. Dia juga mampu mengalihkan rasa sakit yang dia derita ke orang lain. Dulu Kizaru mampu mengatasi ini dengan menyerang Hawkins secara beruntun, hingga sepuluh boneka voodoo yang ia siapkan langsung terbakar semuanya. Penulis merasa setelah timeskip Hawkins pasti sudah mengalami peningkatan kekuatan. Zoro dan Luffy mungkin dapat mengalahkan anak buahnya, namun Hawkins bisa saja menggunakan kekuatan baru untuk melumpuhkan Luffy dan Zoro. Saat pergi, Luffy membawa Nidai Kitetsu, pedang dari generasi lebih tinggi dari Sandai Kitetsu. Di tangan ahli pedang tangguh, Nidai Kitetsu bisa jadi lebih menakutkan dari Sandai Kitetsu. Level Nidai Kitetsu adalah 21 O Wazamono, sementara Sandai Kitetsu adalah Wazamono, yang dua level di bawah. Dengan kekuatan yang sangat besar itu, diduga Nidai Kitetsu pun memiliki kutukan yang lebih berbahaya pula. Selain itu, Luffy pun mengambil pedang ini asal-asalan. Dia tidak melakukan ritual seperti Zoro di Loguetown, untuk memastikan Nidai Kitetsu memang memilihnya. Jadi penulis pun melihat kemungkinan Basil Hawkins mengalahkan Luffy dan Zoro hanya karena kedua petarung kita terkena kutukan.
Kemungkinan cara lain Basil Hawkins mengalahkan Luffy dan Zoro dapat kamu cek di halaman kedua! Jangan lupakan kalau saat ini O-Tama masih merasakan efek keracunan air limbah. Penulis melihat kemungkinan Luffy dan Zoro dapat menghabisi anak buah Hawkins, namun Hawkins lalu mengulur waktu menghadapi mereka. Luffy menyadari kondisi O-Tama memburuk, lalu memutuskan untuk mundur dulu, menyisakan duel serius melawan Hawkins untuk lain waktu.
Ini juga adegan klise yang mungkin saja digunakan Basil Hawkins mengalahkan Luffy dan Zoro. O-Tama awalnya ada di punggung Luffy dan lemas karena sakit. Saat Zoro dan Luffy bersiaga melawan Basil Hawkins, O-Tama tidak kelihatan. Kelengahan Luffy ini bisa dimanfaatkan Hawkins atau anak buahnya untuk menyandera O-Tama, sehingga Luffy terpaksa menyerah.
Kemungkinan cara lain Basil Hawkins mengalahkan Luffy dan Zoro dapat kamu cek di halaman ketiga! Ini... kemungkinan kocak yang rasanya harus kamu perhatikan. Ingat, di bab sebelumnya Luffy memakan daging yang dibawa Zoro. Masalahnya, Zoro memperoleh daging itu dari hewan-hewan di dataran tandus Wano. Dataran ini dirusak oleh air limbah dari pabrik-pabrik yang dikendalikan Kaido. Ngomong-ngomong, Zoro pun mengakui dirinya sebenarnya merasa sakit perut, jadi efeknya memang bisa mempengaruhi petarung seperti dia dan Luffy sekalipun. Kalau benar begitu, maka Hawkins pun dapat menang dengan kocak.
Saat ini, Hawkins sebenarnya yang justru berada dalam situasi tidak menguntungkan. Dia mungkin ditemani anak buah, namun yang dihadapinya ini adalah Luffy (yang baru saja sukses mengimbangi dan mengalahkan Charlotte Katakuri) serta Roronoa Zoro (yang mampu membelah orang dan bangunan dari jauh dengan pisau seppuku tumpul). Penulis melihat kalau Hawkins terdesak, sosok seperti X Drake bisa muncul mendadak untuk mengganggu Luffy dan Zoro.
Itulah prediksi penulis soal kemungkinan Basil Hawkins mengalahkan Luffy dan Zoro. Saat ini sih penulis berpendapat kalau Luffy dan Zoro unggul dari Hawkins dari sisi kekuatan bertarung, namun akan ada penyebab lain yang membuat Luffy dan Zoro antara kalah dan ditangkap atau harus mundur dulu. Gimana nih kalau menurut kamu? Sambil menunggu bab 913, apakah menurut kamu Basil Hawkins bisa mengalahkan Luffy dan Zoro? Sampaikan di kolom komentar!