TUTUP

Trailer Anime Mob Psycho 100 Diluncurkan, Bulan Juli 2016 Dirilis!

Akhirnya trailer perdana anime Mob Psycho 100 telah diluncurkan melalui website resminya! Ayo tonton dan simak cerita awalna disini

Akhirnya trailer perdana anime Mob Psycho 100 telah diluncurkan melalui website resminya!

Akhirnya melalui website resminya, anime Mob Psycho 100 meluncurkan trailer sekaligus video promosi pertamanya lengkap dengan subtittle berbahasa inggris. Di trailer pertama ini, naratornya dibacakan oleh Takahiro Sakurai yang di dalam anime Mob Psyvho 100 ini berperan sebagai karakter Arataka Reigen, guru Mob (Shigeo Kageyama) sang tokoh utama di anime ini. DI trailer ini, sudah terlihat gaya gambar Mob Psycho 100 akan menggunakan gaya gambar manganya yang dikerjakan sendiri oleh ONE, kreator dari franchise One Punch Man. Bukan menggunakan gaya gambar Yusuke Murata yang me-remake serial One Punch Man tersebut. Namun meskipun bukan menggunakan gaya gambar Yusuke Murata, anime Mob Psycho 100 ini bakal memiliki ciri khas sendiri dan juga menampilkan pertarungan yang tak kalah keren kok. Penasaran? Yuk kita simak bersama saja video peromosinya dibawah ini. Anime Mob Psycho 100 ini akan mengadaptasi langsung versi manga-nya. Menceritakan tentang seorang anak lelaki berusia 14 tahun yang memiliki kekuatan spesial yang dinamakan Esper bernama Shigeo Kageyama. Jika kamu lihat, wajahnya sangat mirip dengan karakter Saitama, polos dan terlihat bodoh. Ia dijuluki "Mob" karena ia tidak ingin menonjol di kebanyakan orang. Kemampuan esper yang ia miliki adalah tipe Psychokinesis, yang mampu menggerakan benda-benda yang disekitarnya melalui pikiran tanpa harus berkontak fisik secara langsung. Besar kekuatan Mob tergantung pada emosinya, hal ini sudah ia ketahui sejak ia masih kecil. Semakin tinggi emosi atau rasa bencinya, maka kekuatannya akan semakin kuat dan bahkan mampu mencelakai orang-orang yang ada disekitarnya. Untuk itulah Mob selalu meredam emosi dan lebih berdiam diri. Coba saja lihat perbedaan kekuatan Mob berdasar tingkat emosinya yang ada pada video dibawah ini. Karena ia sifatnya yang pendiam, Mob menjadi terasing dan hanya memiliki sedikit teman. Namun semua itu berubah ketika ia bertemua dengan Arataka Reigen. Dengan menjadi murid Reigen, Mob lambat laun tidak takut dengan kekuatan Esper yang ia miliki. Bahkan dengan kekuatannya itu akan membantunya dalam berbagai hal. Ia juga belajar bahwa kekuatan Psikis tidak boleh digunakan sembarang, apalagi untuk melukai orang. Dengan banyak pelajaran ini, semakin membentuk kepribadian Shigeo Kageyama kearah yang jauh lebih baik. Semuanya akan terceritakan di anime Mob Psycho 100 nanti! Anime Mob Psycho 100 dikerjakan oleh Studio BONES (Fullmetal Alchemist, Eureka Seven), yang disutradarai oleh Yuzuru Tachikawa (Death Parade). Sedangkan untuk skrip cerita dikerjakan oleh Hiroshi Seko (Ajin), dan desain karakter dikerjakan Yoshimichi Kameda (yang juga menjadi animator One Punch Man). Untuk efek suara dikerjakan Kazuhiro Wakabayashi (Eureka Seven, Ghost in the Shell, Soul Eater). Serta musik dikerjakan oleh Kenji Kawai (Ghost in the Shell, Patlabor, Hana Moyu). Anime Mob Psycho 100 akan ditayangkan pada bulan Juli 2016 mendatang!