TUTUP

Yang Ditunggu, Inilah Daftar Konten AFA STATION!

3 hari penuh kemeriahan dalam festival online AFA STATION!

Karena efek pandemik COVID-19 di seluruh dunia, kini event offline pun tidak bisa diadakan, termasuk salah satu festival anime terbesar Asia Tenggara, yaitu Anime Festival Asia atau biasa disingkat AFA.

Tidak menyerah, Sozo sang penyelenggara mengumumkan bahwa mereka akan menyelenggarakan AFA secara online, yang diberi nama AFA STATION! Event ini akan berlangsung selama 3 hari dari tanggal 30 Agustus 2020, yang lalu disambung ke tanggal 5 dan 6 September 2020.

Ada apa aja sih di AFA STATION?

1. Giveaway merchandise hingga ratusan juta rupiah

AFA STATION

Yang pertama sebagai bonus, AFA STATION mengumumkan jika kamu membeli tiket event online-nya, maka kamu bisa mengikuti giveaway merchandise dan berkesempatan memenangkannya, dengan total ada 600 barang yang nilainya mencapai ratusan juta Rupiah.

Giveaway barang yang telah diumumkan antara lain seperti figure Kimetsu no Yaiba, earphone EVA2020 x final True Wireless Bluetooth, gaming chair dengan tema AFA, dan sebagainya.

Baca Juga: Acara AFA Akan Hadir Secara Online Melalui AFA STATION!

2. Hadirkan tamu langsung dari Jepang

AFA STATION

Konten yang ada dalam AFA STATION ini akan meliputi gaming, penampilan khusus dari berbagai tamu langsung dari Jepang, dan sebagainya.

Untuk kali ini, AFA STATION telah mengumumkan akan menghadirkan seiyuu Sora Tokui yang populer lewat perannya sebagai Nico Yazawa dalam anime Love Live! School Idol Project dan juga merupakan anggota grup idol μ's.

Selain itu Shogo Maeda yang merupakan produser game mobile SINoALICE juga akan hadir dan mengumumkan berbagai hal tentang game tersebut. Nantinya, masih akan ada pengumuman lebih lanjut mengenai tamu-tamu lain yang akan hadir dalam AFA STATION.

3. Tidak gratis, ini harga tiket AFA STATION

AFA STATION

Event AFA STATION ini tidak bisa ditonton secara gratis, melainkan harus membeli tiket untuk menontonnya yang kini sudah dijual di website mereka.

Untuk event tanggal 30 Agustus sendiri gratis untuk ditonton cukup dengan mendaftar saja, namun jika kamu ingin menonton konten pada tanggal 5 dan 6 September 2020, maka kamu harus membeli tiket yang dijual dengan harga 12 Dolar Singapura atau sekitar 120 ribu rupiah untuk dua hari.

Namun khusus untuk masa early bird hingga tanggal 30 Agustus 2020, kamu bisa membeli tiket dua hari AFA STATION hanya dengan harga 9 Dolar Singapura atau sekitar 90 ribu rupiah saja. 

Sedangkan bagi kamu yang sudah jadi member AFA WORLD, bisa mendapatkan potongan sebesar 4 Dolar Singapura untuk pembelian tiket, yang kodenya bisa kamu temukan di email masing-masing.

Event ini bisa kamu tonton secara online baik melalui komputer maupun media mobile seperti handphone bagi semua orang di seluruh dunia.

Baca Juga: RE:ANIME Adaptasi Saitama vs Genos Versi Live Action! Yoshi Jadi Genos