TUTUP

10 Karakter Ini Hidupnya Lebih Ngenes Dari Kehidupan Cintamu

FUKOU DA!!

Hidup manusia itu dikatakan sebagai sebuah kehidupan yang adil, di mana di balik setiap ke ngenes an, pasti ada kebahagiaan di balik itu. Namun masih juga banyak diantara para manusia yang merasa dirinya lah yang paling ngenes di antara semua manusia lainnya. Tapi yang namanya manusia, Athira yakin, pasti mampu merubah ke ngene an tersebut suatu hari nanti menjadi sebuah kebahagiaan, namun bagaimana dengan para karakter anime yang notabene diciptakan oleh seseorang, dan tentu saja mereka tidak bisa mengganti garis hidupnya? Baru-baru ini Charapedia melakukan sebuah survei mengenai karakter-karakter anime yang paling ngenes menurut mata penontonnya. Dari hasil yang dilakukan kepada 10.000 orang di Jepang ini, Charapedia berhasil menemukan 10 karakter paling ngenes  yang pernah ada! Mereka adalah:


[page_break no="10" title="Yoichi Tsuitenai"]
Luckyman2 Yoichi adalah seorang karakter dari judul Tottemo! Lucky Man danmerupakan anak yang terbelit hal-hal buruk. Ia kemudian mati tertabrak oleh spaceship alien saat ia hendak memberikan surat cinta ke gadis yang dicintainya, dan nyawanya terbang ke langit.
[page_break no="9" title="Hachiman Hikigaya"]
Karakter utama dari anime OreGaIru ini adalah seorang anak laki-laki yang sangat pesimis, ia selalu menggumamkan kata-kata yang bisa membuat semangat orang jatuh seperti "meskipun kamu berusaha sekeras yang kamu bisa bukan berarti impianmu akan terwujud" atau "aku nggak apa-apa kok sendirian selamanya."
[page_break no="8" title="Yamcha"]
Kalau karakter yang satu ini, siapa yang nggak kenal sih? Citizen pasti sudah hafal dengan berbagai macam kesialan yang menimpa Yamcha, sudah jadi laki-laki yang paling lemah di antara Goku and the gang, ia juga ditinggal Bulma untuk Bezita. Ia juga tidak tahan dengan perempuan dulunya, padahal ia adalah laki-laki yang tampan. Forever alone Yamcha.
[page_break no="7" title="Hayate Ayasaki"]
Sudah miskin, dijual sama orang tuanya pula. Begitulah nasib butler kita satu ini. Ditambah lagi, ia juga dipaksa untuk melakukan crossdress dan dikenal dengan nama Hermione Ayasaki. Semua kesialan demi kesialan menimpa karakter utama dari judul Hayate no Gotoku ini. Namun dia masih memiliki sisi lucky nya sendiri di mana berkat kerja kerasnya dengan menjalani kehidupan sebagai orang miskin bertahun-tahun, ia memiliki kekuatan "super" yang membuatnya mampu menjadi seorang butler bagi Nagi Sanzenin, seorang gadis kaya raya yang mencintainya. Hayate juga akhirnya terseret dalam lingkaran harem. Well, not so bad.
[page_break no="6" title="Sayaka Miki"]
Dia menjadi seorang magical girl demi seseorang yang sangat ia cintai, namun yang didapat dari karakter Puella Magi Madoka Magica ini hanyalah sebuah cinta yang tak terbalaskan meskipun ia berkorban nyawa demi laki-laki tersebut. Selain itu, ternyata menjadi seorang magical girl membuat gadis malang ini menjadi sesuatu yang corrupt dan harus dibasmi. Ngenes mana sama kehidupan cintamu?
[page_break no="5" title="Nobita Nobi"]
Siapa sih yang nggak kenal Nobita? Karakter dari judul Doraemon ini dianggap sebagai karakter yang paling ngenes kelima diantara karakter-karakter Jepang lainnya. Padahal sudah memiliki Doraemon, namun hidupnya masih saja susah, dijahili Giant dan Suneo setiap hari, nilainya juga tidak bagus, ck ck ck.
[page_break no="5" title="Shinji Ikari"] Karakter utama dari Evangelion ini memang memiliki rentetan kesialan yang cukup panjang dan ngenes, mulai dari tidak dekat dengan ayahnya, ibunya meninggal, lalu mendadak disuruh menjadi seorang pilot yang menggenggam kehidupan manusia, ditambah lagi teman-teman pilot lainnya judes-judes, ia juga harus melihat kematian teman-teman sekolahnya yang ia sayangi. Semua berjalan buruk bagi Shinji. Oh, satu lagi, ia juga dicintai oleh laki-laki lain dan dalam masa desperate-nya, Shinji akhirnya pun tertarik pada laki-laki ini . Sudah apes, jadi homo pula.

[page_break no="3" title="Kaneki Ken"] Kaneki dari judul Tokyo Ghoul ini adalah seorang laki-laki biasa yang sedang jatuh cinta pada gadis yang luar biasa, dan ternyata gadis luar biasa tersebut mau berkencan dengannya. Bagus? Tidak sama sekali, karena gadis tersebut ternyata adalah seorang ghoul yang memakan manusia, dalam hal ini Kaneki. Berkat suatu keajaiban Kaneki masih hidup, namun saat ia tersadar, badannya sudah tergabung dengan bagian dari badan gadis yang memakannya dan membuatnya menjadi setengah ghoul. Pelajaran yang bisa dipetik, jangan sembarangan mengajak kencan seorang gadis ya.
[page_break no="2" title="Taizou Hasegawa"]
Kalau yang satu ini adalah karakter dari judul Gintama, dan ia memang sangat pantas dijuluki sebagai MADAO alias Maru de Dame na Ossan yang bisa diartikan sebagai "Om-om yang sudah tidak ada harapan lagi" (tentu saja MADAO ini juga memiliki arti tersendiri yang lebih nggenah dalam versi lain). Awalnya ia diperkenalkan sebagai PNS, namun mendadak kehilangan pekerjaannya karena suatu hal. Hasegawa juga sering terlihat mengenakan kostum aneh-aneh saat Gintama sedang berparodi dengan judul lain.
[page_break no="1" title="Kamijou Touma"]
Kamu pikir hidupmu susah? Kamu pikir semuanya sudah berakhir? Tunggu dulu sebelum melihat kesialan apa yang menimpa Kamijou Touma dari serial To Aru ini. Apakah kesialannya? ...Selama tangannya menyentuh udara, ia pasti akan tertimpa sial. Yap, selama hidupnya ia pasti akan mendapatkan kesialan yang bisa datang dari mana saja. Kekuatannya ini sebenarnya juga merupakan sebuah berkah luar biasa bernama Imagine Breaker yang bisa mengcancel kekuatan esper dan magis, namun yah, yang namanya kekuatan besar pasti ada tanggung jawab yang besar pula. Fukou da. [youtube id="QNxha9t6Mek"] Masih merasa kehidupan cinta kalian ngenes?