TUTUP

Pembahasan Jujutsu Kaisen 158: Culling Game telah Dimulai!

Ada celah untuk mengeluarkan rakyat jelata dari game ini

Setelah kesepakatan tercapai, kelompok Yuji dan Hakari mulai mengatur langkah mereka selanjutnya dalam Culling Game. Namun, tanpa mereka sadari bahwa sesungguhnya permainan maut baru saja dimulai.

Bagaimana kelanjutan kisahnya? Simak pembahasannya berikut ini!

1. Hakari dan Kirara ternyata tidak tahu kondisi luar selama ini

https://mangaplus.shueisha.co.jp/Jujutsu Kaisen

Hakari dan Kirara benar-benar dibuat kaget akan situasi pihak jujutsu saat ini.

Tidak hanya Gojo yang tersegel, mereka juga baru tahu bahwa Yaga juga sudah mati setelah diberitahu Panda. Dua hal tersebut membuat Hakari semakin setuju untuk membantu kelompok Itadori dengan syarat tertentu.

Syaratnya sendiri adalah perubahan hukum jujutsu yang selama ini merugikan Hakari dan Kirara. Hal itu tentu saja mudah karena Megumi saat ini adalah kepala klan Zenin.

Apalagi sekarang klan tersebut sudah hancur oleh Maki sehingga tak ada halangan bagi Megumi untuk merubah aturan tersebut.

Baca Juga: Pembahasan Jujutsu Kaisen 157: Kesepakatan Tercapai

2. Munculnya Kogane milik Yuji?

https://mangaplus.shueisha.co.jp/Jujutsu Kaisen

Masih ingat Kogane yang disinggung Tengen sebelum event terkutuk tersebut dimulai? Makhluk ini baru saja muncul dihadapan kelompok Yuji.

Lebih anehnya lagi, Kogane tersebut mengaku adalah milik Yuji. Padahal, hanya ada kondisi tertentu di mana seseorang baru diakui sebagai pemain Culling Game, yaitu menerima teknik atau objek kutukan dari Kenjaku atau memasuki area koloni permainan.

Dan Yuji ternyata memiliki salah satu kondisi tersebut. Ia pernah ingat tentang perkataan Kenjaku tentang sumpah yang pernah dibuatnya pada salah satu penyihir yang hidup di masa lalu.

Yah, itu adalah Sukuna yang saat ini hidup di dalam tubuh Yuji. Yang masih menjadi pertanyaan adalah bagaimana bisa itu menjadi bagian kontrak dari Culling Game?

3. Rencana Megumi terhadap aturan baru Culling Game telah diumumkan!

https://mangaplus.shueisha.co.jp/Jujutsu Kaisen

Tiba-tiba Kogane milik Yuji menunjukkan pemberitahuan adanya peraturan baru yang ditambahkan oleh salah satu pemain.

Peraturan tersebut adalah setiap pemain bisa melihat informasi dari lawan seperti nama, jumlah poin dan perubahan aturan yang dilakukan serta lokasi koloni mereka saat ini. Melihat aturan tersebut, Megumi menyadari ada celah yang memungkinkan orang-orang tak berdosa seperti Tsumiki bisa keluar dengan selamat.

Salah satunya adalah wacana transter poin antar pemain yang bersekutu. Dengan demikian, kelompok akan terhindar dari kematian akibat tidak adanya perubahan poin dalam 19 hari.

Megumi juga berencana menambahkan aturan yang memungkinkan pemain bisa keluar dari permainan dengan poin. Namun Hakari sempat ragu karena adanya klausa permanen yang tidak memungkinkan pemain membuat aturan yang melawan langsung tujuan game itu sendiri.

4. Target tim Yuji: Kashimo Hajime dan Higuruma Hiromi

https://mangaplus.shueisha.co.jp/Jujutsu Kaisen

Setelah membuat rencana tentang aturan baru, tim Yuji juga sudah memutuskan siapa yang akan mereka buru. Pertama adalah Higuruma Hiromi yang terlihat bekerja dalam ranah hukum. Saat ini dia memiliki jumlah poin 102.

Kedua adalah Kashimo Hajime, orang yang telah menambahkan aturan baru pada Culling Game. Tampaknya dia menambahkan aturan tersebut hanya untuk menemukan Sukuna. Sebelumnya, jumlah poinnya adalah yang tertinggi, 200. Namun efek penambahan aturan membuatnya hanya memiliki 100 poin.

Megumi juga berencana memburu Hana Kurusu, malaikat kutukan yang diklaim bisa menghapus segel Prison Realms yang mengurung Gojo selama ini.

Itulah pembahasan Jujutsu Kaisen bab 158. Tampaknya kisah ini akan semakin seru seiring berjalannya Culling Game.

Bagaimana pendapat kalian? Tulis pendapatmu di kolom komentar, yah!

Baca Juga: Luar Biasa! Kolaborasi PUBG Mobile dan Jujutsu Kaisen Segera Hadir!