Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Motoko Kusanagi kembali! Tapi ada yang beda nih dari Motoko biasa, seperti bisa kamu lihat di atas.
Penampilan baru Motoko ini berasal dari teaser Ghost in the Shell 2045. Cek dulu tim produksinya dan penampakan videonya di bawah ini!
1. Resmi rilis!
Netflix baru saja mengunggah sebuah teaser trailer dari anime yang satu ini dalam akun Youtube resmi layanan streaming film tersebut. Tentu saja ada banyak kejutan yang muncul dari teaser berdurasi 48 detik ini!
Salah satu dari kejutan tersebut? Karakter favorit serial yang satu ini, Motoko Kusanagi yang resmi menggunakan desain karya Ilya Kuvshinov pun tampil dalam wujud animasi 3D!
2. Kisahnya sendiri bagaimana?
Dari sinopsis Netflix: Di tahun 2045, setelah kapitalisme global telah lalai, tim elit Jepang Section 9 mulai menjalankan operasi-operasi siber rahasianya.
Anime ini direncanakan akan dirilis dalam wujud serial 2 musim, dengan masing-masing musim akan bermuatan 12 episode di waktu tayangnya!
Baca Juga: Menegangkan! Ini Dia 10 Rekomendasi Anime Thriller Terbaik!
3. Kembalinya tim lama!
Serial anime ini akan dirilis di tahun 2020 secara eksklusif di Netflix. Kenji Kamiyama dan Shinji Aramaki bersama tim Production I.G dan Sola Digital Arts yang akan menangani proyek anime CGI tersebut dengan Kenji yang menggarap season 1, sementara Aramaki untuk yang satunya lagi!
Sebagai pengingat, Kenji Kamiyama pun merupakan sutradara di balik serial Ghost in the Shell: Stand Alone Complex bersama Production I.G dan Shinji Aramaki adalah sutradara adaptasi Shirow Masamune yang satu lagi, Appleseed!
Apa pendapat kamu tentang teaser anime Ghost in the Shell SAC 2045 ini? Bagikan opinimu tentang Stand Alone Complex terbaru ini melalui kolom komentar di bawah, ya!