Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Karya Hololive Alternative pertama yang terbit di internet, Holoearth Chronicles Side:E Yamato Phantasia resmi rilis! Penasaran dengan bab 0-nya? Baca aja di sini!
1. Karya pertama!
Pada tanggal 4 Juni 2021, akun resmi Hololive Alternative @HololiveALT merilis karya pertama yang ditetapkan sebagai bagian dari dunia alternatif resmi agensi Virtual YouTuber tersebut, dengan penampilan perdana yang penuh dengan aksi!
Dalam karya berbentuk manga pendek ini, ia mengisahkan tentang Shirakami Fubuki dan Ookami Mio berhadapan dengan Nakiri Ayame dalam sebuah pertarungan yang epik yang mungkin saja, diawali oleh sebuah kisah yang konyol!
2. Tentang Hololive Alternative!
Halaman resmi proyek ini dalam alt.hololive.tv, menyebutkan tentang "Ini adalah sebuah proyek yang akan menciptakan sebuah dunia yang belum pernah kamu tahu sebelumnya, namun terus membayangkannya. Ia mungkin bisa diwujudkan, dan ia akan terwujud --- kami mengharapkan untuk mengubah kemungkinan ini menjadi kenyataan, bersama dengan semuanya."
Melalui situs resminya, Cover juga mengundang untuk kamu para kreator konten "yang berminat untuk menjadi bagian dari proyek ini. Mohon periksa link di bawah untuk detail lebih lanjut," dengan formulir pengisian yang memungkinkan bagimu yang berpengalaman dari bidang ilustrasi hingga membuat game sekalipun!
Baca Juga: Penggemar Anime dan Manga? Gabung Komunitas dari Duniaku.com, Yuk!
3. Kreatornya tidak asing!
Nah, mungkin kamu tidak sadar ketika membaca karyanya di sepanjang cuitan tersebut, namun bagi kamu yang menyadari karya tersebut dari gambarnya, kamu bakal tahu kalau komik tersebut digambar oleh Kousuke Kurose!
Kousuke merupakan ilustrator yang bertanggung jawab di balik adaptasi karya Kumo Kagyuu, light novel Goblin Slayer ke dalam wujud manga. Sosok komikus tersebut pun juga telah mengonfirmasi kebenaran ini melalui cuitannya sendiri!
Apa lagi jenis karya yang kamu nantikan dalam Hololive Alternative selain dari Holoearth Chronicles Side:E Yamato Phantasia? Sampaikan opinimu terhadap manga tersebut melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: Diungkap Oozora Subaru, Ini Dia Kriteria Audisi Hololive Production!