CES 2024: ASUS dan ROG Tampilkan Jajaran Monitor Inovatif!
Layar canggih untuk gaming sampai hybrid working!
ASUS dan Republic of Gamers menampilkan jajaran monitor inovatif baru di CES 2024! Apa saja yang mereka hadirkan? Temukan di sini!
1. Jajaran monitor ROG!
Kehadiran ROG Swift OLED PG39WCDM dengan layar OLED melengkung ultrawide (3440 x 1440) 240 Hz 800R berukuran 39 inci ini menunjukkan dedikasi ROG untuk mendorong batas-batas teknologi monitor gaming. Selain itu, ROG Swift OLED PG32UCDP adalah monitor gaming dual-mode pertama di dunia dengan fitur Frame Rate Boost yang memungkinkan pengguna beralih dari 4K 240 Hz hingga FHD 480 Hz kapan pun.
Model lain yang melengkapi jajaran monitor terbaru adalah ROG Swift OLED PG27AQDP, sebuah monitor OLED 27 inci tercepat di dunia. Berbekal ROG OLED generasi ketiga terbaru dan teknologi META, monitor Swift terbaru ini dapat mencapai tingkat kecerahan puncak yang lebih tinggi sebesar 30% dan sudut pandang yang lebih lebar hingga 20% dibanding versi sebelumnya.
2. ProArt Display!
ProArt Display PA278CFRV adalah monitor IPS QHD berukuran 27 inci (2560 x 1440) yang dirancang untuk mendukung para profesional di bidang kreatif dan pengguna yang memiliki perhatian terhadap visual. Tampilan luar biasa ini menawarkan gamut warna 95% DCI - P3 yang luas untuk memastikan kejernihan dan presisi warna yang tinggi di setiap karya visual.
Variable Refresh Rate (VRR) 100 Hz menyuguhkan render visual yang halus dan cepat. Panel Anti-Glare, Low-Reflection (AGLR) juga menawarkan pengalaman memandang layar yang lebih nyaman dan menarik secara visual.
Baca Juga: 5 Laptop ASUS ROG Termurah, Ada Dari Seri Strix dan Flow!
3. ASUS ZenScreen Fold OLED!
ASUS ZenScreen Fold OLED (MQ17QH): Monitor portabel OLED lipat pertama di dunia. Monitor OLED lipat QHD 17,3 inci (2560 x 1920) ini dilengkapi waterdrop-style hinge yang menghasilkan lipatan yang sempurna, sehingga menambah keindahan desain serta mendukung kemudahan transisi antar sudut pandang.
Saat dibuka, monitor ini memiliki ukuran 9,7 mm yang sangat tipis dan bobot ringan 1,17 kg untuk menciptakan standar baru terhadap portabilitas dan kinerja. Layar dengan standar DisplayHDR True Black 500 ini menawarkan warna yang beragam serta kontras yang menakjubkan untuk mempertahankan visual yang nyata melalui gamut warna DCI-P3 100%.
Apa pendapatmu tentang jajaran monitor ASUS dan ROG? Sampaikan melalui kolom komentar!
Baca Juga: ASUS ROG x Evangelion Pamerkan Kolaborasi Eksklusif Bertema EVA-02!