Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tanggal kelulusan seluruh Virtual YouTuber Hololive CN telah resmi diumumkan oleh Cover, dan dua di antaranya mengalami perubahan lebih awal. Kelulusan setiap anggotanya akan berlangsung dari pertengahan November hingga Desember pada tahun ini.
1. Tanggal resmi terbaru kelulusan Hololive China
Akun Twitter resmi Cover Corporation merilis sebuah rilis pers untuk umum dalam bahasa Inggris melalui sebuah cuitan bergambar dokumen rilis tersebut. Selain mengumumkan tanggal resmi lulusnya kolektif Virtual YouTuber Hololive China, mereka juga berterima kasih atas dukungan para penggemar mereka semua hingga saat ini bersama setiap orang yang terlibat di dalam produksinya. Jadwal kelulusan mereka secara resmi adalah sebagai berikut:
Civia: Rabu, 18 November 2020
Artia: Kamis, 19 November 2020
Spade Echo: Sabtu, 21 November 2020
Yogiri: Minggu, 20 Desember 2020
Doris: Sabtu, 26 Desember 2020
Rosalyn: Minggu, 27 Desember 2020
*Tanggal dapat sewaktu-waktu akan mengalami perubahan.
2. Sejarah singkat Cover Corporation
Perusahaan ini pertama kali berdiri pada tahun 2016, dan proyek tim produksi Hololive pertama kali diluncurkan pada tahun 2017. Saat ini, lebih dari 50 talenta Virtual YouTuber sedang berada di bawah naungan perusahaan tersebut.
Dalam proyek tersebut, generasi pertama dari Hololive CN debut di bulan Oktober 2019 dalam platform streaming bilibili, dan generasi keduanya di bulan April. Total Virtual YouTuber yang berada di bawah naungan Hololive CN adalah 6 orang sampai pada pengumuman diluluskannya mereka.
Baca Juga: Alien Lucu dan Seru, Ini Dia 10 Fakta Airani Iofifteen Hololive ID!
3. Catatan CEO Cover
CEO Cover Corporation, Motoaki Tanigou menggunggah sebuah pos dalam akun note.com resminya, @tanigo, mengungkapkan opininya terhadap kabar resmi yang datang dari manajemen perusahaan tersebut.
Di dalam catatan resmi tersebut, sosok yang juga dipanggil sebagai Yagoo ini juga mengekspresikan minatnya untuk memperluas kolektif Hololive di luar negara Jepang, dan mempertimbangkan perbedaan daerah sekaligus budaya di mana perusahaan ini sedang beroperasi.
Apa pendapatmu tentang lulusnya seluruh jajaran talenta Virtual YouTuber Hololive CN? Sampaikan opinimu terhadap agensi Virtual YouTuber tersebut melalui kolom komentar di bawah ini.
Baca Juga: Ini Dia 10 Fakta Usada Pekora Hololive, Sang Kelinci Komedian!